Jelang Penghujung Tahun, Sleman Genjot Lama Tinggal Wisatawan Lewat Sederet Event

Jumat, 27 Oktober 2023 08:00 WIB

Perhelatan Sleman Temple Run 2022 digelar Minggu (20/11) dan diikuti peserta dari 18 negara di Sleman Yogyakarta. Dok. Istimewa

TEMPO.CO, Yogyakarta - Bulan Oktober hampir berakhir dan penghujung tahun 2023 kian dekat. Sejumlah event pun mulai digeber untuk mendulang kunjungan wisata dan meningkatkan lama tinggal wisatawan agar perputaran uang juga lebih besar.

Di Kabupaten Sleman Daerah Istimewa Yogyakarta, sudah ada sederet event besar menanti selepas Oktober ini. Pada bulan November mendatang, setidaknya ada tiga event digelar. Mulai Sleman Temple Run pada 5 November, event Ngayogjazz pada 18 November 2023, dan Jogja International Heritage Walk 18-19 November 2023.

Tiga event besar di Sleman

Tiga event itu diprediksi menyedot kunjungan wisata paling signifikan jelang akhir tahun ini. Misalnya peserta Sleman Temple Run 2023 sudah terdaftar 1.160 peserta hingga pendaftaran ditutup. Begitu pun Ngayogjazz, tahun ini diprediksi mengulang sukses tahun sebelumnya, di mana saat itu sekitar 20 ribu pengunjung bisa menyambangi event tersebut dalam sehari.

"Kami berfokus pada MICE (meetings Incentives, Conventions, and Exhibitions) untuk meningkatkan lama tinggal wisatawan," kata Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Sleman Ishadi Zayid, Rabu 25 Oktober 2023.

Saat ini lama tinggal wisatawan di Sleman yang dikenal sebagai daerah dengan sebaran hotel berbintang di Yogyakarta itu, masih berkisar di angka 1,5 hari. Hal itu berpengaruh pada belanja wisatawan yang ada di angka Rp 1,5 juta. Sehingga, untuk membuat wisatawan tinggal lebih lama dan membelanjakan uangnya di Sleman mau tak mau dengan memperbanyak event MICE.

Advertising
Advertising

"Event MICE masih kurang, jadi akan kami genjot lagi, misalnya melibatkan EO (event organizer) dan para pelaku pariwisata," kata dia. "Beberapa event sampai dengan akhir tahun juga akan kami perbanyak, bisa salah satunya dengan menggelar wisata minat khusus."

Sport tourism banyak digelar

Ishadi menambahkan, sederet event yang berkontribusi cukup efektif mendatangkan wisatawan sejauh ini memang didominasi pertunjukan dan sport tourism.

Maka gelaran sport tourism tahun ini cukup banyak digelar di Sleman dari awal hingga jelang akhir tahun. Mulai Merapi Run, Vulcano Run, Kagama, Tur de Prambanan, dan Sleman Temple Run.

Selain di Sleman, di kabupaten/kota lain di Daerah Istimewa Yogyakarta juga bakal digelar sederet event seru lain pada November 2023. Seperti Jogja Blues Explotion (12 November), Jogja Festivals Forum & Expo (23-24 November), Jogja-NETPAC Asian Film (25 November-2 Desember) dan Pekan Budaya Difabel (28 November-3 Desember).

Tak hanya itu, ada juga sederet event lain yang bakal digelar November ini. Seperti Lurah Music Fest, Jogja Halal Fest, Jogja Volkswagen Festival, Festival Film Dokumenter, Indonesia Dramatic Reading Festival, dan Anthrofest. Ada pula Kelola Art Fest, Myuzyx Fest, Sound Of Destination dan Hotrod Weekend Party.

Pilihan editor: Kemarau Panjang Bikin Suhu Panas, Sleman Yogyakarta Justru Panen Wisatawa

Berita terkait

Menilik Pemandangan Danau Superior dengan Kereta Api Duluth Zephyr

9 jam lalu

Menilik Pemandangan Danau Superior dengan Kereta Api Duluth Zephyr

Selama perjalanan kereta api 75 menit wisatawan akan dimanjakan pemandangan kota dan Danau Superior

Baca Selengkapnya

Soal Sampah Tak Kunjung Selesai, Kota Yogya dan Bantul Teken Kerjasama Disaksikan Sultan

12 jam lalu

Soal Sampah Tak Kunjung Selesai, Kota Yogya dan Bantul Teken Kerjasama Disaksikan Sultan

Persoalan sampah di Yogyakarta seolah tak kunjung usai penutupan permanen Tempat Pengelolaan Akhir (TPA) Piyungan awal Mei 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Wisata ke Pantai Selatan Yogyakarta? Awas Sengatan Ubur-ubur

1 hari lalu

Wisata ke Pantai Selatan Yogyakarta? Awas Sengatan Ubur-ubur

Puluhan orang tersengat ubur-ubur. Sebelumnya akhir April, sejumlah wisatawan dilaporkan tersengat ubur ubur saat bermain di Pantai Krakal Gunungkidul

Baca Selengkapnya

8 Destinasi Wisata Ikonik yang Bergulat dengan Dampak Buruk Overtourism

1 hari lalu

8 Destinasi Wisata Ikonik yang Bergulat dengan Dampak Buruk Overtourism

Destinasi wisata populer di dunia mengalami overtourism dalam beberapa tahun terakhir.

Baca Selengkapnya

3 Destinasi Terbaik di Eropa untuk Berburu Aurora Borealis

1 hari lalu

3 Destinasi Terbaik di Eropa untuk Berburu Aurora Borealis

Sepanjang tahun 2024, peluang melihat aurora borealis akan semakin meningkat di beberapa destinasi tertentu

Baca Selengkapnya

Catat, UGM Yogyakarta Gelar Festival Anggrek Akhir Pekan ini di Sleman

1 hari lalu

Catat, UGM Yogyakarta Gelar Festival Anggrek Akhir Pekan ini di Sleman

Penggemar tanaman anggrek yang berencana melancong ke Yogyakarta akhir pekan ini, ada festival menarik yang bisa disaksikan.

Baca Selengkapnya

Dongkrak Kunjungan Museum dan Cagar Budaya, Begini Langkah Kemendikbudristek

1 hari lalu

Dongkrak Kunjungan Museum dan Cagar Budaya, Begini Langkah Kemendikbudristek

Indonesian Heritage Agency (IHA) yang bertugas menangani pengelolaan museum dan cagar budaya nasional sejak September 2023.

Baca Selengkapnya

Sleman Luncurkan Prangko Buk Renteng, Ini Peran Saluran Irigasi Bersejarah Itu di Yogyakarta

1 hari lalu

Sleman Luncurkan Prangko Buk Renteng, Ini Peran Saluran Irigasi Bersejarah Itu di Yogyakarta

Selokan yang menghubungkan wilayah Sleman Yogyakarta dan Magelang Jawa Tengah itu dibangun pada masa Hindia Belanda 1909. Kini jadi prangko.

Baca Selengkapnya

Hindari Kerumunan Wisatawan Ini Waktu Terbaik Mengunjungi Malaga

1 hari lalu

Hindari Kerumunan Wisatawan Ini Waktu Terbaik Mengunjungi Malaga

Waktu terbaik untuk menjelajahi Malaga adalah musim semi dan musim gugur, untuk hindari kerumunan musim panas.

Baca Selengkapnya

Peledakan Tambang Emas Bikin Panik Wisatawan di Banyuwangi, Ini Tanggapan PT BSI

1 hari lalu

Peledakan Tambang Emas Bikin Panik Wisatawan di Banyuwangi, Ini Tanggapan PT BSI

Aktivitas peledakan tambang emas itu sempat membuat wisatawan Pantai Pulau Merah berhamburan karena mengira ada gempa.

Baca Selengkapnya