Sasar Turis Asia Tenggara, Sands China Gelar Pameran Makau di Singapura

Reporter

Caesar Akbar

Jumat, 9 Juni 2023 16:11 WIB

Aula kedatangan perhelatan Macao Showcase di Marina Bay Sands, Singapura. Kamis, 8 Juni 2023. Tempo/Caesar Akbar

TEMPO.CO, Singapura - Instalasi reruntuhan Gereja Saint Paul atau dikenal dengan Mater Dei menyambut para pengunjung yang datang ke aula kedatangan Macao Showcase di Marina Bay Sands, Singapura. Lantai dan dinding di ruangan ini pun didesain menyerupai Travessa da Paixao---sebuah jalan kecil yang cukup populer di kalangan pelancong di Makau.

Pemandangan itu hanya sebagian dari pameran pariwisata Makau yang digelar oleh Sands China Ltd--perusahaan pengelola resor terpadu di Makau---pada 7-9 Juni 2023. Di ruangan lain, pengunjung bisa menikmati beragam pilar pariwisata dari kota yang terletak di Provinsi Guangdong, Cina, itu, mulai dari jajanan kaki lima yang dijajakan oleh usaha kecil menengah lokal, pameran rancangan busana, pameran produk kesehatan, hingga pameran seni dan pertunjukan kunqu---salah satu bentuk opera Tionghoa.

Di sudut lain, pameran tersebut juga mengadirkan Speakeasy, sebuah ruangan yang didesain seperti The St Regis Bar, The Londoner Macao. Di sana para pengunjung dapat mencicipi gin racikan lokal sembari menikmati musik dari band jazz asli Makau.

Direktur Eksekutif dan Chief Operating Officer Sands China, Grant Chum, mengatakan pameran tersebut adalah salah satu upaya untuk menarik lebih banyak wisatawan internasional, khususnya dari Asia Tenggara, datang ke Makau. "Asia Tenggara merupakan salah satu pasar utama dari seluruh pasar Internasional Makau," ujar dia di Kompleks Marina Bay Sands, Singapura, Kamis, 8 Juni 2023.

Menurut Chum, pameran kali ini dibuat lebih besar dan lebih inklusif dengan memboyong sejumlah pelaku usaha kecil dan menengah asal Makau ke Singapura. Dengan demikian, para pelaku UKM tersebut bisa berjejaring dan mempromosikan berbagai produk asli dari kota pariwisata tersebut. Ia berharap pameran tersebut bisa lebih bervariasi dan merepresentasikan Makau.

Salah satu sudut pameran busana pada Macao Showcase di Marina Bay Sands, Singapura. Kamis, 8 Juni 2023. Tempo/Caesar Akbar

Seperti diketahui, Makau menjadi salah satu destinasi yang terimbas kebijakan pembatasan kunjungan selama pandemi tiga tahun belakangan. Kunjungan wisatawan yang sempat mencapai 39-40 juta kunjungan di 2019 pun anjlok beberapa tahun setelahnya. Kota permainan terbesar di Asia itu pun mulai melonggarkan pembatasan perjalanan akibat pandemi pada Januari 2023.

Selepas dibukanya pembatasan itu, Chum berujar kunjungan wisatawan ke Makau mulai pulih. Pada kuartal I 2023, tingkat kunjungan itu telah mencapai 40-50 persen dibanding jumlah kunjungan sebelum merebaknya Covid-19. Adapun pada April lalu, kunjungan ke Makau diperkirakan telah pulih sekitar dua pertiga dari kondisi pra-pandemi.

"Kami tentu saja akan mengikuti tren tersebut. Jadi, Anda dapat melihat ada peningkatan yang cukup pesat selama empat bulan pertama tahun ini," ujar Chum. Ia berharap pemulihan tingkat kunjungan itu bisa terus berlanjut.

Kendati pemulihan tersebut cukup menggembirakan, Chum mengatakan diadakannya pameran Makau tersebut adalah untuk menggenjot kembali kunjungan dari wisatawan internasional. Musababnya, ia melihat pemulihan tingkat kunjungan dari wisatawan internasional masih tertinggal dari pemulihan kunjungan secara keseluruhan. "Jadi kami sedang melakukan upaya ekstensif untuk mempromosikan pariwisata internasional ke Makau."

CAESAR AKBAR

Pilihan Editor: Tips Merencanakan Liburan Keluarga agar Lebih Hemat

Selalu update info terkini dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Bahlil Bantah Cina Kuasai Investasi di Indonesia, Ini Faktanya

7 jam lalu

Bahlil Bantah Cina Kuasai Investasi di Indonesia, Ini Faktanya

Menteri Bahlil membantah investasi di Indonesia selama ini dikuasai oleh Cina, karena pemodal terbesar justru Singapura.

Baca Selengkapnya

Segera Hadir di Subang Smartpolitan, Berikut Profil BYD Perusahaan Kendaraan Listrik

10 jam lalu

Segera Hadir di Subang Smartpolitan, Berikut Profil BYD Perusahaan Kendaraan Listrik

Keputusan mendirikan pabrik kendaraan listrik di Subang Smartpolitan menunjukkan komitmen BYD dalam mendukung mobilitas berkelanjutan di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

10 jam lalu

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

Korban tewas akibat amblesnya jalan raya di Cina selatan telah meningkat menjadi 48 orang

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Putri Cina dan Jepang Bakal Duel di Semifinal

11 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Putri Cina dan Jepang Bakal Duel di Semifinal

Tim bulu tangkis putri Cina dan Jepang melenggang mulus ke semifinal Uber Cup atau Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Filipina Salahkan Beijing karena Memancing Ketegangan di Laut Cina Selatan

1 hari lalu

Filipina Salahkan Beijing karena Memancing Ketegangan di Laut Cina Selatan

Manila menuduh penjaga pantai Cina telah memancing naiknya ketegangan di Laut Cina Selatan setelah dua kapalnya rusak ditembak meriam air

Baca Selengkapnya

Survei: 58 Persen Responden Percaya Beijing Gunakan TikTok untuk Pengaruhi Opini Warga Amerika Serikat

1 hari lalu

Survei: 58 Persen Responden Percaya Beijing Gunakan TikTok untuk Pengaruhi Opini Warga Amerika Serikat

Jajak pendapat yang dilakukan Reuters/Ipsos mengungkap 58 persen responden percaya Beijing menggunakan TikTok untuk mempengaruhi opini warga Amerika.

Baca Selengkapnya

EHang Lebih Dekat Lagi ke Operasional Taksi Terbang Komersial di Cina

1 hari lalu

EHang Lebih Dekat Lagi ke Operasional Taksi Terbang Komersial di Cina

EHang raih sertifikat produksi untuk bakal taksi terbang EH216-S. Yang pertama di industri eVTOL dunia.

Baca Selengkapnya

Profil Lawrence Wong, Bakal PM Singapura yang Diperkenalkan Jokowi ke Prabowo

1 hari lalu

Profil Lawrence Wong, Bakal PM Singapura yang Diperkenalkan Jokowi ke Prabowo

Politikus Partai Aksi Rakyat yang segera PM Singapura ini lahir 18 Desember 1972 dibesarkan dari keluarga sederhana di Marine Parade Housing Board.

Baca Selengkapnya

Marak WNI Jadi Korban Penipuan Berkedok Pengantin di Cina, KBRI Ungkap Modusnya

2 hari lalu

Marak WNI Jadi Korban Penipuan Berkedok Pengantin di Cina, KBRI Ungkap Modusnya

Banyak WNI yang diiming-imingi menjadi pengantin di Cina dengan mas kawin puluhan juta. Tak semuanya beruntung.

Baca Selengkapnya

Maskapai Penerbangan Ini Harus Bayar Kompensasi 39 Juta Gara-gara Sandaran Kursi Tak Bisa Direbahkan

2 hari lalu

Maskapai Penerbangan Ini Harus Bayar Kompensasi 39 Juta Gara-gara Sandaran Kursi Tak Bisa Direbahkan

Pnumpang maskapai penerbangan ini merasa diperlakukan sebagai penumpang kelas ekonomi meski sudah bayar kelas bisnis.

Baca Selengkapnya