Pemilu 2024, PHRI Yogyakarta: Kampanye Parpol Bisa Dikemas Jadi Event Budaya

Rabu, 24 Mei 2023 17:20 WIB

Ilustrasi bendera partai politik. ANTARA

TEMPO.CO, Yogyakarta - Kalangan pelaku industri wisata yang tergabung dalam Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dan pemerintah kabupaten/kota di DIY menginginkan tahun politik Pemilu 2024 dilalui tanpa konflik.

“Kami percaya parpol (partai politik) dan pendukungnya masih bisa menjaga keamanan dan kenyamanan di tahun politik masa Pemilu 2024 ini,” kata Ketua PHRI DIY Deddy Pranowo Eryono, Rabu, 24 Mei 2023.

Deddy mengatakan alangkah baiknya kalangan parpol juga sayap partai pendukungnya bisa mengemas kegiatan-kegiatan politiknya menjadi semacam event budaya yang lebih menghibur masyarakat dan memberi rasa nyaman dan simpati. "Terlebih Yogya itu kan kental dengan aktivitas budayanya,event politik yang dikemas menyisipkan event budaya tentu menjadi daya tarik wisata tersendiri, semua kalangan masyarakat yang melihat bisa terhibur,” kata dia.

Menurut Deddy, aktivitas kampanye yang umumnya turun ke jalan dan konvoi dengan knalpot brong selama ini konotasinya menakutkan masyarakat dan pengendara jalan lain. "Dengan event budaya ini, harapannya masa kampanye jadi tidak menakutkan lagi justru mungkin bisa lebih mengena bagi masyarakat luas, termasuk wisatawan domestik maupun asing yang melihat,” ujarnya.

“Gagasan seperti ini kami berharap bisa didukung pemerintah dan teman-teman di partai politik serta pendukungnya,” ujar Deddy lagi.

Advertising
Advertising

Adapun Penjabat (Pj) Wali Kota Yogyakarta Singgih Rahardjo mengatakan usulan kampanye dikemas jadi event wisata merupakan ide bagus. "Ide seperti ini harus dikolaborasikan dan didiskusikan dengan partai politik, penyelenggara pemilu, sebagai upaya menciptakan pesta demokrasi yang adem di masyarakat," kata dia.

Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa dalam forum bertajuk Mewujudkan Rivalitas yang Harmonis dengan sejumlah perwakilan partai politik yang diinisiasi Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Sleman, Rabu, 23 Mei mengungkap hal serupa. "Pemilu tahun 2024 mendatang harus berlangsung aman dan damai, selain tetap mengedepankan prinsip jujur dan adil," kata dia.

Menurut Danang, pemahaman soal pesta demokrasi agar berjalan aman dan damai semestinya mulai gencar disosialisasikan sejak dini. "Generasi milenial dapat dirangkul, sehingga pemahaman dan partisipasi generasi muda dalam pemilu mendatang bisa terwujud," kata dia.

Pilihan Editor: Yogyakarta Destinasi Wisata Utama, Sultan HB X: Pemilu 2024 Harus Kondusif

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram "https://tempo.co" Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu

Berita terkait

Maju-Mundur Istri Ridwan Kamil di Pemilihan Wali Kota Bandung, Ini Profil Atalia Praratya

10 jam lalu

Maju-Mundur Istri Ridwan Kamil di Pemilihan Wali Kota Bandung, Ini Profil Atalia Praratya

Kabar Atalia Praratya mundur dari pemilihan Wali Kota Bandung dibantah Waketum Golkar. Ini profil istri Ridwan Kamil tersebut.

Baca Selengkapnya

Jajal Dua Jenis Paket Wisata Naik Kano Susuri Hutan Mangrove Bantul Yogyakarta

13 jam lalu

Jajal Dua Jenis Paket Wisata Naik Kano Susuri Hutan Mangrove Bantul Yogyakarta

Wisatawan diajak menjelajahi ekosistem sepanjang Sungai Winongo hingga muara Pantai Baros Samas Bantul yang kaya keanekaragaman hayati.

Baca Selengkapnya

Cari Lobster di Pantai Gunungkidul, Warga Asal Lampung Jatuh ke Jurang dan Tewas

21 jam lalu

Cari Lobster di Pantai Gunungkidul, Warga Asal Lampung Jatuh ke Jurang dan Tewas

Masyarakat dan wisatawan diimbau berhati-hati ketika beraktivitas di sekitar tebing pantai Gunungkidul yang memiliki tebing curam.

Baca Selengkapnya

Mardiono Sebut Gugatan PPP ke MK karena KPU Salah Catat Jumlah Suara

21 jam lalu

Mardiono Sebut Gugatan PPP ke MK karena KPU Salah Catat Jumlah Suara

PPP menilai terdapat perbedaan perhitungan suara versi PPP dengan KPU.

Baca Selengkapnya

Sengketa Pileg, PPP Klaim Suara Calegnya di Papua Tengah Pindah ke PDIP

23 jam lalu

Sengketa Pileg, PPP Klaim Suara Calegnya di Papua Tengah Pindah ke PDIP

PPP meminta MK agar memerintahkan KPU untuk melakukan penghitungan suara ulang atau PSU di Kabupaten Paniai.

Baca Selengkapnya

Jogja Art Books Festival 2024 Dipusatkan di Kampoeng Mataraman Yogyakarta

1 hari lalu

Jogja Art Books Festival 2024 Dipusatkan di Kampoeng Mataraman Yogyakarta

JAB Fest tahun ini kami mengusung delapan program untuk mempertemukan seni dengan literasi, digelar di Kampoeng Mataraman Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Ada Pemohon Sengketa Pileg Tak Hadir di MK, Saldi Isra: Berarti Tidak Serius

1 hari lalu

Ada Pemohon Sengketa Pileg Tak Hadir di MK, Saldi Isra: Berarti Tidak Serius

Hakim MK Saldi Isra menegur sejumlah pemohon sengketa pileg yang tidak hadir dalam sidang pada hari ini.

Baca Selengkapnya

Daftar Gugatan dalam Sengketa Pileg di MK Mulai Hari Ini, Pemohon Telah Siapkan Bukti dan Saksi

1 hari lalu

Daftar Gugatan dalam Sengketa Pileg di MK Mulai Hari Ini, Pemohon Telah Siapkan Bukti dan Saksi

Sengketa Pileg 2024 di MK tidak hanya sekadar proses hukum, tetapi juga merupakan cerminan dari dinamika politik dan demokrasi di Indonesia. Apa saja gugatannya?

Baca Selengkapnya

Hakim MK Anwar Usman Gunakan Inhaler saat Sidang Sengketa Pemilu 2024

1 hari lalu

Hakim MK Anwar Usman Gunakan Inhaler saat Sidang Sengketa Pemilu 2024

Hakim MK Anwar Usman tampak menggunakan inhaler ketika menangani sidang sengketa pemilu 2024 pada hari ini.

Baca Selengkapnya

Daftar Hakim Panel Sengketa Pemilu 2024 di Mahkamah Konstitusi

1 hari lalu

Daftar Hakim Panel Sengketa Pemilu 2024 di Mahkamah Konstitusi

MK mulai menggelar sidang sengketa pemilu 2024. Sidang dilakukan dengan mekanisme panel.

Baca Selengkapnya