Daftar Jalan Tol dengan Jumlah Kecelakaan Terbanyak di Indonesia, Paling Banyak Pulau Jawa

Reporter

Dini Diah

Jumat, 28 April 2023 15:26 WIB

Foto udara sejumlah kendaraan melintas di jalan tol Pejagan-Pemalang, Tegal, Jawa Tengah, Senin, 24 April 2023. Pada H+2 Lebaran, kendaraan dari arah Jawa Tengah menuju Jakarta mulai mengalami peningkatan. ANTARA/Oky Lukmansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Arus mudik 2023 terbilang cukup padat, di mana beberapa pemudik memilih menggunakan jalan tol. Puncak mudik 2023 terjadi pada 19 April 2023 hingga 20 April 2023. Kemudian arus balik gelombang pertama pada 25-26 April 2023 dan arus balik gelombang kedua terjadi pada 30 April-1 Mei 2023.

Jalan tol menjadi pilihan pemudik karena bebas hambatan dan relatif lebih efektif untuk menempuh perjalanan. Jalan tol pertama yang dioperasikan, yakni tol Jagorawi dengan panjang 59 kilometer.

Pemerintah menargetkan pembangunan jalan tol mencapai 4.700 kilometer hingga 5.200 kilometer hingga 2024. Namun ternyata, beberapa jalan tol menyimpan cerita kelam dan mengerikan seperti terjadinya kecelakaan tunggal dan beruntun.

Berikut 5 daftar jalan tol dengan kasus kecelakaan terbanyak yang harus diwaspadai berikut ini.

Tangerang-Merak

Advertising
Advertising

Jalur ini memiliki ruas jalan sepanjang 72,5 kilometer yang menghubungkan Tangerang Barat sampai Merak hingga ujung barat Pulau Jawa. Menurut data tahunan BPJT tahun 2022, kecelakaan lalu lintas di ruas tol Tangerang-Merak pada 2022 terdapat 526 kecelakaan.

Cikampek-Palimanan

Jalur yang menghubungkan Jakarta-Cikampek ini memiliki panjang 116 kilometer, termasuk dalam tol Trans Jawa. Menurut data kecelakaan lalu lintas, kasus laka di ruas tol Cikampek-Palimanan pada 2022 mencapai 308 kecelakaan. Sebagai salah satu jalur yang paling banyak digunakan, angka tersebut bisa dikatakan tertinggi dari jalur lainnya.


Kanci-Pejagan

Jalan bebas hambatan ini memiliki panjang jalur 35 kilometer yang menghubungkan kawasan Cirebon sampai Pajegan Jawa Tengah. Menurut BPJT, jalur ini menyumbang data urutan ketiga dengan kasus kecelakaan terbanyak. Pada 2022, tol Kanci-Pejagan memiliki angka kasus kecelakaan sebanyak 238 kasus. Saat ini, jalur tersebut memiliki fasilitas SPKLU dalam rest areanya.

Pejagan-Pemalang

Pada tahun 2022, jalur Pejagan (Brebes) - Pemalang terjadi kecelakaan beruntun di KM 235. Hal tersebut menambah panjang data kecelakaan pada lokasi tersebut. Jalur bebas hambatan yang dibangun pada 2018 itu memiliki catatan kasus kecelakaan sebanyak 238 kasus sepanjang 2022.

Kertosono-Mojokerto

Jalan bebas hambatan Kertosono-Mojokerto atau biasa disebut jalan tol Moker memiliki panjang 40,5 kilometer. Jalan ini dikelola oleh perusahaan Astra Infra Toll Road yang menghubungkan wilayah Mojokerto dan Jombang hanya dengan waktu kurang lebih 45 menit saja. Namun menurut Dirlantas Polda Jatim, jalur ini merupakan salah satu titik rawan kecelakaan. Tercatat, sepanjang 2022 Kertosono-Mojokerto memiliki angka kasus kecelakaan sebanyak 225.

Itudia 5 daftar jalan tol dengan kasus kecelakaan terbanyak yang perlu diwaspadai pemudik 2023. Data kecelakaan pada 2021 terdapat 3.988 kasus dengan korban meninggal sebanyak 377 orang dan pada 2022 datanya terus mengalami peningkatan. Sebab itu, pastikan untuk selalu berhati-hati selama perjalanan dan menjaga kebugaran tubuh dengan melakukan olahraga ringan selama perjalanan darat.

NUR QOMARIYAH

Pilihan Editor: Pemerintah Sebut Perpanjangan Cuti Bersama Lebaran Kurangi Kepadatan Lalu Lintas

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

14 jam lalu

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

PT Jasa Marga (Persero) Tbk. memperbaiki ruas Tol Jagorawi mulai hari ini, Ahad, 5 sampai 12 Mei 2024 mendatang

Baca Selengkapnya

Truk Tak Kuat Nanjak, Kontainer Terguling Timpa Mobil di Bekasi

1 hari lalu

Truk Tak Kuat Nanjak, Kontainer Terguling Timpa Mobil di Bekasi

Truk trailer bermuatan peti kemas Mitsubishi Fuso dengan nomor polisi B 9789 BEH terguling di Jalan Ahmad Yani, Kota Bekasi

Baca Selengkapnya

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak Dikebut, Ada 2 Alasan

1 hari lalu

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak Dikebut, Ada 2 Alasan

Juru Bicara Kementerian PUPR Endra S Atmawidjaja mengatakan Jalan Tol Semarang-Demak merupakan proyek strategis nasional (PSN) .

Baca Selengkapnya

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

1 hari lalu

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

Anak panglima militer dan pemimpin de facto Sudan meninggal di rumah sakit setelah kecelakaan lalu lintas di Turki.

Baca Selengkapnya

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

1 hari lalu

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

Kepala Biro Humas Universitas Indonesia membenarkan pengemudi Honda HR-V yang menabrak bis kuning atau Bikun merupakan mahasiswa UI.

Baca Selengkapnya

Polisi Diduga Tabrak Pengendara Motor Hingga Tewas, Laporan Keluarga Korban Sempat Diabaikan Polres Bogor

1 hari lalu

Polisi Diduga Tabrak Pengendara Motor Hingga Tewas, Laporan Keluarga Korban Sempat Diabaikan Polres Bogor

Keluarga korban sempat mendapat perlakuan tidak enak dari pelaku yang seorang polisi berpangkat Bripda. Polres Bogor disebut telah olah TKP.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Universitas Indonesia Honda HR-V vs Bikun, Satu Korban Patah Kaki

2 hari lalu

Kecelakaan di Universitas Indonesia Honda HR-V vs Bikun, Satu Korban Patah Kaki

Kecelakaan terjadi di lingkungan Universitas Indonesia. Mobil Honda HR-V milik mahasiswa kampus itu menabrak bis kuning.

Baca Selengkapnya

Mitsubishi Motors Hadirkan Diskon Perawatan dan Perbaikan Kendaraan Usai Mudik Lebaran

2 hari lalu

Mitsubishi Motors Hadirkan Diskon Perawatan dan Perbaikan Kendaraan Usai Mudik Lebaran

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (PT MMKSI) menghadirkan program spesial, yaitu "Kilau Lebaran Campaign". 1 April hingga 31 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

2 hari lalu

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

Jasa Marga menutup sementara off ramp atau jalan keluar di Jalan Tol Grogol KM 13+800 menuju Grogol atau Jalan S. Parman.

Baca Selengkapnya

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

3 hari lalu

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

Korban tewas akibat amblesnya jalan raya di Cina selatan telah meningkat menjadi 48 orang

Baca Selengkapnya