Hong Kong Promosi Wisata: Bagi Tiket Pesawat Gratis, Voucher Belanja dan Gelar Atraksi Baru

Reporter

Antara

Minggu, 5 Februari 2023 10:39 WIB

Para penari menari selama kampanye "Hello Hong Kong" untuk mempromosikan pariwisata kota di Hong Kong, Cina, 2 Februari 2023. REUTERS/Tyrone Siu

TEMPO.CO, Jakarta - Hong Kong mengambil langkah serius untuk kembali mendatangkan wisatawan ke wilayahnya setelah pencabutan pembatasan Covid-19. Mereka menawarkan beragam promosi untuk menyambut pengunjung dari seluruh dunia melalui kampanye promosi global "Hello Hong Kong".

"Dengan pengalaman kota yang ikonik dan baru, saya yakin Hong Kong akan kembali menarik wisatawan untuk perjalanan yang epic dan tak terlupakan," kata Chairman of the Hong Kong Tourism Board (HKTB) Pang Yiu-kai melalui keterangan tertulis, Jumat, 3 Februari 2023.

Kampanye tersebut mencakup serangkaian konten promosi yang akan disiarkan di 3.000 platform di seluruh dunia. Serangkaian video tematik akan menampilkan para pebisnis, influencer, Hong Kong Super Fans dan selebriti Hong Kong termasuk legenda Cantopop Aaron Kwok, Sammi Cheng dan Kelly Chen. Mereka menampilkan berbagai pengalaman baru di kota ini.

Beragam penawaran menarik

Executive Director HKTB Dane Cheng mengatakan kampanye Hello Hong Kong itu untuk mengirimkan pesan bahwa Hong Kong telah kembali untuk menyambut pengunjung dengan beragam pesonanya. Mereka menawarkan tiket pesawat gratis, voucher belanja hingga beragam atraksi baru yang menarik.

Advertising
Advertising

Untuk tiket pesawat gratis, Hong Kong menawarkan 500.000 tiket yang dibagikan oleh Otoritas Bandara Hong Kong ke berbagai pasar secara bertahap mulai Maret. Ada tiga maskapai penerbangan dalam negeri yang terlibat, yaitu Cathay Pacific Airways, Hong Kong Express, dan Hong Kong Airlines.

Selain tiket pesawat, ada penawaran penyambutan dari 16.000 gerai di seluruh kota yang telah disiapkan HKTB dan sektor pariwisata dan perhotelan. Penawaran itu diantaranya berupa satu juta voucher belanja "Hong Kong Goodies" yang mencakup minuman selamat datang gratis di bar, restoran dan hotel yang berpartisipasi serta voucher tunai yang dapat ditukarkan dengan sektor transportasi, kuliner, ritel dan atraksi.

Hong Kong juga menyiapkan sejumlah atraksi baru untuk memberikan pengalaman tak terlupakan bagi pengunjung. Atraksi ini antara lain M+ dan Hong Kong Palace Museum di West Kowloon Cultural District, Peak Tram generasi keenam yang baru, Water World Ocean Park, pertunjukan malam hari "Momentous" di Hong Kong Disneyland serta kawasan pejalan kaki di tepi pantai yang menawarkan cara baru untuk mengagumi Victoria Harbour.

Selain itu, Hong Kong akan menjadi tuan rumah bagi lebih dari 250 acara dan festival sepanjang 2023. Acara itu antara lain Hong Kong Marathon, festival musik Clockenflap, Art Basel, Museum Summit 2023, Hong Kong Rugby Sevens, Hong Kong Wine and Dine Festival dan Perayaan Hitung Mundur Tahun Baru. Hong Kong juga memiliki lebih dari 100 acara MICE internasional yang direncanakan pada 2023.

Baca juga: Cara Hong Kong Gaet Wisatawan Mancanegara Setelah Longgarkan Aturan Covid-19

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

8 jam lalu

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

Lesunya aktivitas kunjungan wisman ke 17 bandara internasional membuat Kemenhub menurunkan status penggunaan bandara menjadi bandara domestik.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

1 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Diperingati Setiap 30 April, Begini Sejarah Lahirnya Musik Jazz

3 hari lalu

Diperingati Setiap 30 April, Begini Sejarah Lahirnya Musik Jazz

Tanggal 30 April diperingati sebagai Hari Jazz Sedunia. Bagaimana kisah musik Jazz sebagai perlawanan?

Baca Selengkapnya

Iuran Wisata untuk Siapa

4 hari lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

4 hari lalu

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

Jepang memasang tembok pembatas yang menghalangi turis berfoto dengan latar belakang Gunung Fuji.

Baca Selengkapnya

Gempa Garut, Wisatawan Panik Pantai Selatan Jabar Sempat Sepi

5 hari lalu

Gempa Garut, Wisatawan Panik Pantai Selatan Jabar Sempat Sepi

Dinas Pariwisata Kabupaten Pangandaran mengatakan pantai Pangandaran pasca terjadinya gempa Garut dalam situasi aman.

Baca Selengkapnya

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

5 hari lalu

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

Foto Gunung Fuji yang berdiri megah di delakang toko Lawson itu menarik bagi wisatawan asing

Baca Selengkapnya

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

6 hari lalu

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

Mulai Sabtu, 27 Juli 2024, salah satu operator bus di Hong Kong menerapkan tiket satu hari tanpa batas untuk wisatawan

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Begini Komentar Gregoria Mariska Tunjung Sumbang Poin Pertama untuk Indonesia saat Lawan Hong Kong

6 hari lalu

Hasil Piala Uber 2024: Begini Komentar Gregoria Mariska Tunjung Sumbang Poin Pertama untuk Indonesia saat Lawan Hong Kong

Gregoria Mariska Tunjung mengalahkan Yeng Sum Yee dalam 32 menit untuk memastikan satu poin bagi Indonesia lawan Hong Kong di Grup c Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

8 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya