5 Kebiasaan Tamu yang Tidak Disukai Staf Hotel

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Jumat, 13 Januari 2023 15:00 WIB

Ilustrasi perempuan sedang berada di kamar hotel. Unsplash.com/Eunice Stahl

TEMPO.CO, Jakarta - Sebagai traveler, nikmati hotel tempat menginap dengan maksimal. Pakai jubah mandi, bersantai di bak berendam, menikmati camilan dari mini bar, dan melompat ke tempat tidur yang empuk. Tapi jangan kelewatan, misalnya merusak atau mencuri barang dari kamar hotel.

Selain perilaku yang kelewat batas itu, ada beberapa hal lagi yang mengganggu staf hotel. Hindari lima hal ini saat menginap di hotel.

1. Tidak mengingkap kebutuhan sebelum check in

Andreas Spove, manajer umum hotel mewah Kanada, reStays Ottawa, mengatakan staf hotel akan sangat senang jika tamu memberi tahu apa yang dibutuhkan sebelum check in, daripada mengatakannya ketika mendesak. "Perencanaan ke depan dan memberi tahu pramutamu sebelumnya hal-hal yang berkaitan dengan check-in awal, checkout, atau kebutuhan mengisi lemari es akan membantu mereka melayani tamu dengan lebih baik, dan mengurangi stres pada kedua pihak," kata dia, seperti dikutip Travel & Leisure.

2. Menyampaikan feed back secara langsung

Advertising
Advertising

Spove punya satu lagi nasihat yang bagus tentang cara menjadi tamu hotel yang baik, sampaikan kekhawatiran secara langsung, daripada menyimpannya untuk ulasan setelah menginap.

"Para tamu terkadang tidak mengungkap keprihatinan atau feed back mereka hingga ulasan akhir, setelah staf tidak lagi memiliki kesempatan untuk memperbaiki masalah yang terjadi," kata Spove. "Jika ada kekhawatiran selama menginap, katakan segera, ini dapat membantu staf hotel dalam mewujudkan pelayanan yang melampaui ekspektasi." Jangan takut untuk menelepon ke meja depan jika ada yang tidak beres. Kemungkinan besar staf akan memperbaiki masalah secepatnya.

3. Menggunakan handuk yang salah

Jika memakai riasan, atau kotor setelah bertualang, gunakan handuk yang tepat untuk membersihkannya. Stephen Fofanoff, manajer umum di Domaine Madeleine di Port Angeles, Washington, mengatakan bahwa itu akan membuat tigas staf hotel sedikit lebih mudah.

"[Gunakan] penghapus makeup dan handuk makeup yang disediakan. Tamu yang menggunakan handuk putih untuk menghapus makeup secara permanen merusak handuk tersebut, yang meningkatkan biaya menginap di penginapan untuk setiap tamu. Handuk putih mewah harus diganti dengan biaya tinggi saat ternoda, dan noda kecil pun tetap perlu diganti," kata Fofanoff.

Itulah mengapa hotel berbintang biasanya menyediakan handuk rias hitam atau banyak tisu pembersih riasan yang mengandung lidah buaya, bebas bahan kimia, dan dapat dibuat kompos.

4. Tak perlu bersikap agresif

Perlu diketahui, bahkan pada saat-saat yang paling bikin frustrasi, staf hotel kemungkinan akan melakukan semua yang mereka bisa untuk memastikan tamu mendapatkan pengalaman terbaik selama menginap. Itulah sebabnya, cobalah untuk tetap tenang saat berinteraksi dengan karyawan.

"Kami melakukan semua yang kami bisa untuk mengakomodasi banyak sekali permintaan dari ratusan keluarga setiap hari. Ketika kami tidak dapat mengakomodasi permintaan khusus, ketahuilah bahwa kami telah berusaha sebaik mungkin untuk mewujudkannya," kata staf dari Bethany Beach Ocean Suites Residence Inn di Bethany Beach, Delaware, Amerika Serikat. Jadi, tak perlu bersikap agresif.

5. Tiba sebelum waktu check-in dan berharap kamar sudah siap

Jika tamu tiba lebih awal dan ingin segera check-in sebelum waktunya, jangan berharap kamar sudah siap.

"Para tamu sering tiba sebelum waktu check-in dan berharap bisa segera masuk ke kamar mereka. Kejadian ini sangat umum daripada yang diperkirakan," kata pakar perhotelan Colleen Carswell. "Saya sering melihat ini ketika ada tamu yang menghadiri gala besar, pernikahan, resepsi malam, dan sejenisnya. Para tamu berpikir bahwa karena mereka memiliki acara penting untuk dipersiapkan, kamar mereka harus tersedia untuk check-in lebih awal."

Carswell menambahkan, waktu check-in ditetapkan karena suatu alasan. "Tamu tidak boleh berasumsi bahwa mereka akan dapat tiba dan check-in lebih awal dari waktu yang dipublikasikan, kecuali mereka telah membayar untuk check-in lebih awal," kata dia.

Carswell menjelaskan, ada berbagai faktor yang berperan dalam hal check-in lebih awal, termasuk mengganti jadwal penataan, ketersediaan tipe kamar, hotel yang berpotensi kekurangan staf, dan banyak lagi, jadi harap tetap tenang jika tidak bisa masuk secepat yang diharapkan.

Baca juga: Cara Unik Hotel Jepang untuk Hindari Penyebaran Covid-19

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

5 Hotel Strategis Dekat Lokasi Konser Sheila On 7 di Bandung, Bisa Ditempuh Jalan Kaki

13 jam lalu

5 Hotel Strategis Dekat Lokasi Konser Sheila On 7 di Bandung, Bisa Ditempuh Jalan Kaki

Temukan lima hotel terdekat dari Stadion Siliwangi, Bandung, lokasi konser Sheila on 7. Mulai dari hotel bintang 4 hingga bintang 2, semua berjarak kurang dari satu kilometer dari stadion.

Baca Selengkapnya

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

3 hari lalu

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

Fakta-fakta penemuan mayat wanita asal Bandung dalam koper yang menjadi korban pembunuhan rekan kerjanya.

Baca Selengkapnya

Mau Menginap di Rumah Terbang Film Up atau Museum di Paris? Airbnb Rilis 11 Rumah Icon

3 hari lalu

Mau Menginap di Rumah Terbang Film Up atau Museum di Paris? Airbnb Rilis 11 Rumah Icon

Airbnb mengumumkan 11 ikon yang dibuat ulang dari beberapa adegan paling populer dalam budaya pop.

Baca Selengkapnya

Beda Michelin Key dengan Michelin Star, Panduan Pelancong Memilih Hotel dan Restoran Terbaik

5 hari lalu

Beda Michelin Key dengan Michelin Star, Panduan Pelancong Memilih Hotel dan Restoran Terbaik

Michelin Key fokus pada penghargaan hotel, berbeda dengan Michelin Star yang fokus pada kuliner.

Baca Selengkapnya

Inilah Hotel Pertama yang Memperoleh Gelar Michelin Key di Amerika Serikat

5 hari lalu

Inilah Hotel Pertama yang Memperoleh Gelar Michelin Key di Amerika Serikat

Setiap hotel yang masuk dalam daftar Michelin Key telah dinilai berdasarkan lima kriteria oleh tim seleksi

Baca Selengkapnya

10 Hotel Terbaik di Dunia Versi TripAdvisor, Ada yang di Bali

9 hari lalu

10 Hotel Terbaik di Dunia Versi TripAdvisor, Ada yang di Bali

Berikut ini daftar hotel terbaik di dunia yang bisa Anda kunjungi versi TripAdvisor. Dua di antaranya ada di Indonesia. Di daerah mana?

Baca Selengkapnya

8 Hotel Murah Dekat Stasiun Lempuyangan, Harga Mulai 100 Ribuan

10 hari lalu

8 Hotel Murah Dekat Stasiun Lempuyangan, Harga Mulai 100 Ribuan

Jika Anda melancong di Yogyakarta, Anda bisa memilih menginap di hotel dekat Stasiun Lempuyangan yang murah. Ini rekomendasinya.

Baca Selengkapnya

10 Hotel Terbesar di Dunia, Ada yang Punya Lebih dari 7.000 Kamar

13 hari lalu

10 Hotel Terbesar di Dunia, Ada yang Punya Lebih dari 7.000 Kamar

Berikut ini deretan hotel terbesar di dunia, didominasi oleh kompleks mewah di Las Vegas, Amerika Serikat. Kamarnya capai lebih dari 7.000.

Baca Selengkapnya

Amsterdam Larang Hotel Baru untuk Mengatasi Overtourism

15 hari lalu

Amsterdam Larang Hotel Baru untuk Mengatasi Overtourism

Tahun ini Amsterdam juga menaikkan pajak turis menjadi 12,5 persen untuk wisatawan yang menginap dan penumpang kapal pesiar.

Baca Selengkapnya

Okupansi Hotel Libur Lebaran Meleset, PHRI Yogyakarta Soroti Aktivitas Homestay hingga Kos Harian

18 hari lalu

Okupansi Hotel Libur Lebaran Meleset, PHRI Yogyakarta Soroti Aktivitas Homestay hingga Kos Harian

Okupansi rata-rata hotel di Yogyakarta pada libur Lebaran ini meleset dari target 90 persen, hanya berkisar 80-an persen.

Baca Selengkapnya