10 Situs dan Aplikasi Beli Tiket Pesawat Terbaik, Banyak Promo Menarik

Reporter

Tempo.co

Senin, 21 November 2022 17:04 WIB

ilustrasi tiket pesawat (pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Sebelum melakukan perjalanan jauh, pastikan untuk memesan tiket pesawat agar tidak kehabisan. Kini pemesanan tiket pesawat bisa dilakukan dengan mudah secara online. Jadi, Anda tak perlu repot-repot memesan tiket melalui agen perjalanan.

Situs dan Aplikasi Pesan Tiket Pesawat

Ada beragam platform yang menyediakan layanan pemesanan tiket pesawat. Platform-platform ini bermitra dengan berbagai maskapai penerbangan untuk memudahkan calon penumpang dalam melakukan booking tiket. Berikut rekomendasi situs dan aplikasi pemesanan tiket pesawat terbaik dan terpercaya.

1. Agoda

Aplikasi Agoda memudahkan pembelian tiket pesawat ke lokasi tujuan. Platform ini memiliki berbagai fitur yang akan membantu pencarian jenis penerbangan yang cocok. Jadi, Anda bisa dengan mudah menemukan akomodasi yang dengan rating bagus beserta promosi menarik yang tersedia. Platform ini tersedia juga dalam bentuk website di www.agoda.com.

2. Booking.com

Advertising
Advertising

Booking.com merupakan salah satu aplikasi penyedia layanan booking tiket pesawat terbaik dan terpercaya. Dengan memanfaatkan promo-promo spesial yang ditawarkan, Anda bisa membeli tiket dengan harga miring. Jadi, tidak perlu kesusahan mencari tiket penerbangan sesuai isi dompet. Situs resminya ada di www.booking.com

3. Expedia

Expedia adalah salah satu online travel agent di Indonesia yang terbilang lengkap. Pemesanan tiket dari maskapai apa saja bisa dilakukan melalui aplikasi ini. Tak hanya menawarkan tiket pesawat, Expedia menawarkan layanan booking hotel dan sewa mobil termurah di tempat tujuan. Situs resminya di www.expedia.co.id.

4. KAYAK

KAYAK menjadi aplikasi pemesanan tiket yang patut dicoba para travelers. Aplikasi ini merangkum beragam harga tiket dari semua maskapai penerbangan, mulai dari yang termurah hingga yang paling mahal. Fitur ini tentu akan memudahkan calon penumpang menentukan jenis penerbangan sesuai dengan kebutuhan. Anda juga dapat memesan tiketnya melalui web resmi mereka di www.kayak.co.id.

5. Nusatrip.com

Bagi Anda yang memiliki rencana liburan keliling Indonesia, bisa booking tiket hotel dan pesawat dengan aplikasi NusaTrip. Platform perjalanan satu ini merupakan karya kebanggaan anak bangsa. Dilengkapi dengan fitur yang praktis, NusaTrip menyuguhkan beragam pilihan hotel dan penerbangan di seantero wilayah Indonesia. Untuk mengakses website resminya, bisa mengunjungi www.nusatrip.com.

7. Pegipegi

Pecinta traveling wajib install aplikasi Pegipegi di handphone. Yang menarik dari aplikasi Pegipegi yakni banyaknya tawaran harga terbaik yang lebih murah. Aplikasi pesan tiket pesawat dan hotel ini telah dipercaya oleh jutaan penggunanya. Bisa juga akses situsnya lewat www.pegipegi.com.

8. Skyscanner

Skyscanner masuk kategori aplikasi pesan tiket pesawat paling recomended. Aplikasi ini bisa didownload di App Store maupun Play Store. Skyscanner juga menyediakan layanan untuk kamu booking hotel dan juga sewa mobil dengan harga affordable. Banyak promo yang seringkali menghiasi kolom penawaran di aplikasi yang satu ini. Situs resminya www.skyscanner.co.id.

9. Tiket.com

Aplikasi yang satu ini sangat populer di Indonesia. Tiket.com menyediakan layanan pemesanan tiket hotel dan tiket pesawat paling lengkap. Jika beruntung, pengguna akan berkesempatan mendapatkan harga promo spesial. Aplikasi canggih ini bermitra dengan banyak jaringan penerbangan dan juga penginapan. Kunjungi situs resminya di www.tiket.com.

10. Tokopedia

Tak hanya menyediakan layanan toko online, Tokopedia membuka jasa pembelian tiket pesawat. Tokopedia kerap menyediakan promo menarik pada momen tertentu. Jadi, Anda bisa booking tiket pesawat dari jauh-jauh hari sebelum pemberangkatan. Tokopedia siap membantu penggunanya menemukan pilihan akomodasi sesuai bujet.

11. Traveloka

Pesan tiket pesawat bisa dengan mudah lewat Traveloka. Ada beragam pilihan tiket penerbangan murah bisa dipilih. Aplikasi ini akan memudahkan Anda saat mencari tiket akomodasi ke lokasi yang hendak dituju. Bisa juga melakukan pembelian lewat situs resminya di www.traveloka.com.

Itulah beberapa rekomendasi situs dan aplikasi jual beli tiket pesawat. Pastikan untuk melakukan pemesanan tiket pesawat sesuai dengan kebutuhan.

LALA DITA PANGESTU

Baca juga: Penumpang Pesawat, Simak 7 Cara Membuat Penerbangan Lebih Lancar

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

41 menit lalu

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

Keamanan bandara menggunakan Advanced Imaging Technology (AIT) untuk mendeteksi kejanggalan pada penumpang itu sebelum naik pesawat.

Baca Selengkapnya

Pendapatan Garuda Indonesia di Kuartal Pertama 2024 Mencapai USD 711,98 Juta

2 hari lalu

Pendapatan Garuda Indonesia di Kuartal Pertama 2024 Mencapai USD 711,98 Juta

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk mencatatkan pertumbuhan pendapatannya di kuartal pertama 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen.

Baca Selengkapnya

Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

2 hari lalu

Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

Jumlah penumpang Garuda Indonesia Group di kuartal pertama 2024 sebanyak 5,42 juta.

Baca Selengkapnya

Kompensasi Apa yang Didapat Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Penerbangan Pesawat?

3 hari lalu

Kompensasi Apa yang Didapat Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Penerbangan Pesawat?

Penumpang memiliki hak mendapat kompensasi dari maskapai jika terjadi keterlambatan penerbangan pesawat.

Baca Selengkapnya

Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Manado-Bali dengan Tiket Mulai Rp 2,1 Juta

3 hari lalu

Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Manado-Bali dengan Tiket Mulai Rp 2,1 Juta

Rute penerbangan Garuda Indonesia rute Manado - Bali akan dioperasikan sebanyak dua kali setiap minggunya pada Jumat dan Minggu.

Baca Selengkapnya

Seperti di Amerika, TikTok Bisa Dibatasi di Indonesia Jika Melanggar Kebijakan Ini

3 hari lalu

Seperti di Amerika, TikTok Bisa Dibatasi di Indonesia Jika Melanggar Kebijakan Ini

Kominfo mengaku telah mengatur regulasi terkait pelanggaran data pribadi oleh penyelenggara elektronik seperti TikTok.

Baca Selengkapnya

Iuran Wisata untuk Siapa

4 hari lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya

Tips Bepergian Naik Pesawat dengan Hewan Peliharaan

4 hari lalu

Tips Bepergian Naik Pesawat dengan Hewan Peliharaan

Tak semua maskapai penerbangan membolehkan penumpang bawa hewan peliharaan, pastikan tahu berikut sebelum beli tiket.

Baca Selengkapnya

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

4 hari lalu

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

Bark Air merupakan layanan perjalanan udara pertama yang memungkinkan anjing menikmati penerbangan kelas satu.

Baca Selengkapnya

Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

4 hari lalu

Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

Apple telah secara aktif membangun reputasi untuk pengembangan AI yang bertanggung jawab, bahkan sampai melisensikan data pelatihan secara etis.

Baca Selengkapnya