UGM International Trail Run 2022 di Hutan Gunung Kidul, Ganjar Pranowo Ikut Serta

Kamis, 13 Oktober 2022 06:31 WIB

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bersama istri, Siti Atikoh, turut memberikan dukungan kepada para penyintas kanker dengan lari sejauh 10 km dalam acara Run Against Cancer 2020, di Kota Semarang Minggu (2/2).

TEMPO.CO, Yogyakarta - Perhelatan lari UGM International Trail Run 2022 akan kembali digelar di Yogyakarta setelah sempat vakum akibat pandemi Covid-19. Kali ini akan dipusatakan di kawasan Hutan Wanagama Science Edu Eco Park, Gunungkidul, Yogyakarta pada Ahad, 16 Oktober 2022.

"Ada sebanyak 700-an peserta akan turut dalam event ini," kata Ketua Panitia Pelaksana UGM International Trail Run 2022, Nugroho Dewayanto, Rabu, 12 Oktober 2022.

Event yang merupakan salah satu rangkaian peringatan Dies Natalis ke-73 UGM itu rencananya juga akan diikuti Ketua Umum Keluarga Alumni UGM yang juga Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. "Gubernur Ganjar dan istri rencananya akan ikut lari di kelas 14K (14 kilometer)," kata Nugroho.

Nugroho menjelaskan ajang yang menyiapkan hadiah sebesar puluhan juta tersebut terdiri dari dua kategori utama, yakni kategori open untuk masyarakat umum dan kategori master untuk peserta usia 40 tahun ke atas. Dalam dua kategori itu terbagi menjadi tiga kelas yakni 7K, 14K, dan 21K.

"Setelah banyak yang tahu Pak Ganjar ikut di kelas 14K, kelas itu jadi paling favorit dan diminati peserta," kata Nugroho.

Advertising
Advertising

Event lari UGM International Trail Run 2022 yang tahun ini memasuki edisi ketiga itu, secara konsep berbeda dengan maraton. "Event ini mengambil konsep trail run, ada unsur wisatanya sehingga latar eventnya berlari melintasi hutan Wanagama," kata Nugroho.

Tahun ini tema yang diusung event itu yakni Run, Edu, Care. Tujuannya memupuk kecintaan peserta lari terhadap alam dan lingkungan.

Satu yang menarik dalam gelaran lari melintasi hutan teduh di Gunungkidul itu ketika para peserta juga bakal diajak menyeberangi Sungai Oya yang melintasi hutan itu. Untuk menjamin keselamatan para pelari, panitia telah melakukan persiapan serius untuk memastikan para pelari melewati rute dengan aman. Panitia melibatkan tim SAR, BPBD serta kepolisian.

"Keselamatan pelari tetap menjadi prioritas utama ketika para pelari menikmati keindahan alam Wanagama, khususnya di sekitar daerah aliran Sungai Oya," kata Nugroho.

Race Director UGM International Trail Run 2022 Roostian mengatakan jumlah peserta tahun ini naik dari gelaran terakhir pada 2019. "Jika tahun 2019 lalu event ini diikuti 500 peserta dan favoritnya saat itu kelas 7 kilometer, tahun ini peserta naik menjadi 700 peserta dengan kelas favorit kategori 14 kilometer," kata dia. Dari total 700 peserta itu, 60 persen peserta lari merupakan keluarga UGM, sedangkan 40 persen sisanya masyarakat umum.

Baca juga: Ingatkan Kasus Covid-19 Masih Ada, BPBD Yogyakarta Arak Gunungan Masker

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Sebulan Jelang Idul Adha, Halal Center UGM Bagikan Tips Menyimpan Daging Kurban

1 hari lalu

Sebulan Jelang Idul Adha, Halal Center UGM Bagikan Tips Menyimpan Daging Kurban

Pakar dari Halal Center UGM mengingatkan langkah pengolahan dan penyimpanan daging kurban Idul Adha yang benar, untuk menghindari potensi penyakit.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno: Lonjakan UKT di UGM, Gempa di Bolaang Mongondow, dan Peringatan Dini Gelombang Laut

2 hari lalu

Top 3 Tekno: Lonjakan UKT di UGM, Gempa di Bolaang Mongondow, dan Peringatan Dini Gelombang Laut

Kekhawatiran BEM Keluarga Mahasiswa UGM mengenai lonjakan UKT menjadi artikel terpopuler Top 3 Tekno Berita Terkini, Selasa, 14 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Ketua BEM KM UGM: 65 Persen Program Studi di UGM Mengalami Kenaikan UKT

3 hari lalu

Ketua BEM KM UGM: 65 Persen Program Studi di UGM Mengalami Kenaikan UKT

Sebanyak 65 persen program studi di sejumlah fakultas di UGM mengalami kenaikan besaran uang kuliah tunggal atau UKT.

Baca Selengkapnya

Definisi PTNBH, Gempa di Balik Banjir Sumbar, dan Daftar Game Mei 2024 Mengisi Top 3 Tekno Terkini

3 hari lalu

Definisi PTNBH, Gempa di Balik Banjir Sumbar, dan Daftar Game Mei 2024 Mengisi Top 3 Tekno Terkini

Konsep kelola PTNBH menjadi artikel terpopuler dalam Top 3 Tekno Berita Terkini, Senin, 13 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Fakultas Biologi UGM Buka Prodi Kurator Keanekaragaman Hayati Pertama di Asia

3 hari lalu

Fakultas Biologi UGM Buka Prodi Kurator Keanekaragaman Hayati Pertama di Asia

UGM menyediakan prodi Profesi Kurator Keanekaragaman Hayati. Studi yang sudah ada di Cambridge University intu belum ada di kampus seantero Asia.

Baca Selengkapnya

Kenaikan UKT di Sejumlah Perguruan Tinggi Negeri Picu Aksi Protes Mahasiswa, Apa Itu PTNBH?

3 hari lalu

Kenaikan UKT di Sejumlah Perguruan Tinggi Negeri Picu Aksi Protes Mahasiswa, Apa Itu PTNBH?

Kebijakan sejumlah Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum dalam menaikkan biaya UKT memicu aksi protes mahasiswa. Apa itu PTNBH?

Baca Selengkapnya

Polemik Kenaikan UKT di Sejumlah PTNBH, Wakil Ketua Komisi X DPR: Tidak Logis dan Tidak Relevan

3 hari lalu

Polemik Kenaikan UKT di Sejumlah PTNBH, Wakil Ketua Komisi X DPR: Tidak Logis dan Tidak Relevan

Polemik kenaikan UKT menuai respons dari berbagai pihak. Wakil Ketua Komisi X DPR menyebut kebaikan tersebut tidak logis dan tidak relevan.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa UGM, Unsoed, Unri, USU, dan UIN Jakarta Kritisi Soal Kenaikan UKT

3 hari lalu

Mahasiswa UGM, Unsoed, Unri, USU, dan UIN Jakarta Kritisi Soal Kenaikan UKT

Mengapa mahasiswa UGM, Unsoed, Unri, USU, dan UIN Jakarta mengkritisi uang kuliah tunggal atau UKT?

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Jokowi Dinilai Lemah terhadap Freeport, Keluarga Prabowo Bangun Pabrik Timah

4 hari lalu

Terpopuler: Jokowi Dinilai Lemah terhadap Freeport, Keluarga Prabowo Bangun Pabrik Timah

Terpopuler: Pemerintah Jokowi dinilai lemah terhadap Freeport, keluarga Prabowo Subianto bangun pabrik timah di Batam.

Baca Selengkapnya

Pengukuhan Edi Suharyadi sebagai Guru Besar FMIPA UGM, Paparkan Hipertermia Magnetik untuk Penyakit Kanker

4 hari lalu

Pengukuhan Edi Suharyadi sebagai Guru Besar FMIPA UGM, Paparkan Hipertermia Magnetik untuk Penyakit Kanker

UGM mengukuhkan Edi Suharyadi sebagai guru besar aktif FMIPA UGM ke-42.Ini profil dan pidato pengukuhannya soal perkembangan riset bidang nanomaterial

Baca Selengkapnya