World Tourism Day 2022, Pencarian Kata Healing Naik 500 Persen di Google

Reporter

Tempo.co

Editor

Mitra Tarigan

Selasa, 27 September 2022 22:19 WIB

Ilustrasi liburan (Pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Dalam memperingati World Tourism Day 2022, mungkin yang terbersit dalam pikiran kamu adalah mau pergi healing. Ya, healing. Kata healing semakin tenar di kalangan masyarakat Indonesia. Kebanyakan orang saat ini menggunakan kata healing untuk memaknai liburan.

Bahkan Travel Industry Analyst Google Indonesia, Vania Anindiar, mengatakan kata healing dalam pencarian Google semakin banyak pada 2022. "Pencarian tempat atau kegiatan healing di tahun ini naik 500 persen dibaning tahun lalu," katanya pada temu virtual dengan Google Indonesia pada 26 September 2022.

Makna kata healing pun berubah. Pada 2021, makna healing adalah makna sebenarnya, yaitu pemulihan dari sakit. Pencarian Google soal healing rata-rata berbunyi self healing, healing artinya, trauma healing. Pada 2022, kata pencarian Google soal kata healing lebih banyak bermakna soal liburan. "Top search tahun ini lebih pada kata 'tempat healing, healing di Bandung, liburan healing, healing di Bogor, healing di Jogja atau healing ke pantai," kata Vania.

“Hari Pariwisata Sedunia tidak hanya mengingatkan kita terhadap kebutuhan untuk bepergian dan mengeksplorasi, tetapi juga menemukan berbagai destinasi untuk bersantai dan melarikan diri sejenak dari stres dan hiruk-pikuk kehidupan di kota besar,” kata Vania Anindiar.

“Makna bepergian kini jadi lebih dalam, tak lagi sekadar menjadi aktivitas untuk melihat tempat-tempat baru. Ini adalah bentuk perawatan diri, momen menenangkan untuk melakukan refleksi diri, dan menjadi ‘me time’ yang sangat berharga,” katanya.

Advertising
Advertising

Sejak 2022 pun, kata Vania, jumlah orang yang mencari tempat untuk liburan melalui Google terus meningkat. Mereka mencari tempat liburan yang lebih sepi dan terpencil. "Mereka (netizen) mencari tempat yang tidak banyak atraksi, dan bukan objek wisata terkenal, tapi agak ngumpet dan mengecil. Ada yang mencari tempat untuk yoga, atau untuk meditasi," katanya.

Lucunya, Vania mengatakan kata healing yang berubah menjadi liburan itu hanya terjadi di Indonesia. "Di luar negeri makna healing tidak berubah. Makanya saat presentasi di depan tim Google negara lain, mereka menganggapnya unik," kata Vania.

Dalam periode yang sama, berikut ini beberapa pilihan tipe destinasi masyarakat Indonesia untuk “healing” menurut Google:

1. Hotel (30 persen)
2. Pantai (26 persen)
3. Taman (19 persen)
4. Danau (13 persen)
5. Gunung (7 persen).

Vania juga menyebutkan, ada tren wisata khusus pada 2022. Salah satunya terlihat dari kata desa wisata yang terus meningkat. "Penelusuran kata 'desa wisata' naik sebesar 68 persen dari periode yang sama," kata Vania.

Dalam periode yang sama, berikut ini beberapa tujuan destinasi lokal yang semakin populer di tengah masyarakat:

1. Danau Toba (kenaikan 26 persen)
2. Singkawang (kenaikan 33 persen)
3. Bunaken (kenaikan 23 persen)
4. Sabang (kenaikan 22 persen)
5. Ijen (kenaikan 30 persen)
6. Kintamani (kenaikan 64 persen)
7. Lombok (kenaikan 34 persen)

Gaery Undarsa, Co-Founder & CMO tiket.com juga sependapat dengan tren 'healing' yang terjadi di masa pandemi. Menurutnya selama pandemi, mobilitas masyarakat dibatasi dan harus melakukan aktivitas sehari-hari kebanyakan dari rumah. Bepergian ke luar negeri juga dibatasi. Hal itu menjadikan masyarakat Indonesia hanya wisata di dalam negeri. "Selain healing, tema staycation alias liburan dekat rumah juga semakin populer. "Staycation menjadi populer sebagai bentuk 'healing' masyarakat dari lelahnya terkungkung dan ingin menemukan lebih banyak lagi hidden gem Indonesia. Tren ini juga tercermin dari kenaikan tarif pemesanan akomodasi domestik di tiket.com selama tahun 2021 - 2022,” kata Gaery.

Jadi kamu healing ke mana dalam waktu dekat?

Baca: Memahami Makna Self Healing yang Sesungguhnya

Berita terkait

Top 3 Tekno: Kenaikan UKT, Proyek Google untuk Israel, Polusi Udara dan Cina

11 jam lalu

Top 3 Tekno: Kenaikan UKT, Proyek Google untuk Israel, Polusi Udara dan Cina

Berita tentang kenaikan UKT di ITB masih mengisi Top 3 Tekno Berita Terkini.

Baca Selengkapnya

AJI Jakarta Ikut Tolak Project Cloud Google untuk Israel, Ini Alasannya

1 hari lalu

AJI Jakarta Ikut Tolak Project Cloud Google untuk Israel, Ini Alasannya

AJI Jakarta dengungkan boikot terhadap project cloud yang dikerjakan Google untuk Israel. Momentumnya diselarasakan dengan Hari Buruh 1 Mei.

Baca Selengkapnya

Indonesia Kaji Penerapan Publisher Rights Australia

1 hari lalu

Indonesia Kaji Penerapan Publisher Rights Australia

Indonesia berencana mempelajari penerapan aturan Publisher Rights dari Australia yang telah lebih dulu melakukannya.

Baca Selengkapnya

Cara Mudah Menghilangkan Notifikasi Google Chrome di HP dan Laptop

2 hari lalu

Cara Mudah Menghilangkan Notifikasi Google Chrome di HP dan Laptop

Notifikasi Google Chrome bisa mengganggu pengguna saat sedang asyik menggunakan HP atau Laptop. Ini cara menghilangkan notifikasi Chrome.

Baca Selengkapnya

Tips Bantu Mengatasi Ruang Penyimpanan Google yang Penuh

2 hari lalu

Tips Bantu Mengatasi Ruang Penyimpanan Google yang Penuh

Langkah selanjutnya adalah menghapus data yang tidak lagi diperlukan atau relevan dengan mengakses https://drive.google.com/#quota.

Baca Selengkapnya

Cara Membuat Daftar Isi Otomatis di Google Docs yang Mudah

2 hari lalu

Cara Membuat Daftar Isi Otomatis di Google Docs yang Mudah

Cara membuat daftar isi di Google Docs cukup mudah dilakukan. Anda dapat membuatnya secara otomatis tanpa perlu repot lagi. Ini caranya.

Baca Selengkapnya

Cara Buat Google Form yang Mudah untuk Berbagai Kegiatan

3 hari lalu

Cara Buat Google Form yang Mudah untuk Berbagai Kegiatan

Google Form jadi aplikasi Google yang sering digunakan. Ini cara buat Google Form yang mudah untuk berbagai kegiatan seperti survey hingga kuesioner.

Baca Selengkapnya

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

4 hari lalu

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

Berikut ini enam tips yang dapat dilakukan sebelum dan saat liburan bersama anak penyandang autisme

Baca Selengkapnya

9 Tips Mengatasi Masalah Kesehatan saat Liburan dari Keracunan Makanan hingga Dehidrasi

4 hari lalu

9 Tips Mengatasi Masalah Kesehatan saat Liburan dari Keracunan Makanan hingga Dehidrasi

Ada kalanya saat liburan tidak berjalan sesuai rencana. Tidak hanya masalah akomodasi tapi juga masalah kesehatan. Simak tips berikut ini

Baca Selengkapnya

5 Cara Menghilangkan Iklan di HP Android Secara Aman

6 hari lalu

5 Cara Menghilangkan Iklan di HP Android Secara Aman

Berikut ini tata cara menghentikan iklan pop-up di ponsel Android melalui mode aman, notifikasi aplikasi, layar beranda, hingga pusat iklan Google.

Baca Selengkapnya