Wisata Religi ke Masjid Hasyim Asyari, Apa Saja yang Bisa Dilakukan

Reporter

Antara

Rabu, 25 Mei 2022 06:56 WIB

Masjid Raya KH Hasyim Asyari, Jakarta, 20 April 2017. Masjid yang dibangun dengan arsitektur khas Betawi ini memiliki daya tampung 12.500 jemaah. TEMPO/Frannoto

TEMPO.CO, Jakarta - Masjid Hasyim Asy'ari di Jakarta Barat bisa menjadi salah satu tujuan wisata religi di ibu kota. Meski bukan tergolong masjid yang mengunggulkan sejarah, ada banyak hal yang bisa dilakukan para wisatawan, termasuk wisatawan milenial.

"Kami sangat terbuka menerima kedatangan kedatangan anak muda milenial yang ingin tahu keunikan masjid kami," kata Kepala Unit Pengelola Terpadu (UPT) Masjid Raya Hasyim Asy'ari, Dikki Syafrin, Senin, 23 Mei 2022.

Menurut Dikki, banyak hal menarik yang bisa dipelajari dari Masjid Raya Hasyim Asy'ari seperti dari segi gaya bangunan, nilai sejarah hingga fasilitas dan kapasitas yang dimiliki. Semua informasi itu bisa diketahui dari pemandu wisata yang akan mendampingi para wisatawan berkeliling.

Dikki mengatakan jumlah wisatawan yang menyambangi Masjid Raya Hasyim Asy'ari terbilang cukup banyak walaupun dia tidak menyebut angkanya. Wisatawan yang datang pun bukan hanya kategori pribadi, tetapi rombongan sekolah dalam dan luar kota.

"Ada juga wisata ziarah dari Jawa timur dan luar kota lainya," kata Dikki.

Advertising
Advertising

Selain itu, masjid menyediakan fasilitas untuk anak muda bertukar pikiran ataupun mengembangkan organisasi keagamaan. Fasilitas yang diberikan berupa ruang seminar dan ruang kelas untuk para anak muda berdiskusi tentang keagamaan.

"Kita bisa lakukan seminar untuk membahas isu keagamaan dan lainnya yang positif. Kami juga punya ruang ruang kelas yang bisa dimanfaatkan anak-anak muda untuk kegiatan keagamaan," kata Dikki.

Dengan fasilitas itu, menurut Dikki, Masjid Raya Hasyim Asy'ari bisa menjadi pilihan wisata religi yang menarik bagi kaum milenial. Terlebih, Pemerintah Kota Jakarta Barat telah mengundang konten kreator untuk mempromosikan masjid sebagai destinasi wisata religi di Jakarta Barat, termasuk Masjid Hasyim Asy'ari. Masjid lain yang dipromosikan adalah Masjid Langgar Tinggi, Masjid Al Anwar di Angke dan Masjid As Surur.

Baca juga: Mengunjungi Masjid Al Noor, Satu-satunya Masjid di Hanoi Vietnam

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Selain Istana Versailles 4 Chateau di Paris Ini Tak Kalah Megah dan Menakjubkan

4 jam lalu

Selain Istana Versailles 4 Chateau di Paris Ini Tak Kalah Megah dan Menakjubkan

Kalau sudah pernah ke Istana Versailles dan ingin mencari tempat baru, berikut ini adalah istana terbaik di dekat Paris

Baca Selengkapnya

3 Hal yang Paling Banyak Dikeluhkan Wisatawan saat ke Korea Selatan

17 jam lalu

3 Hal yang Paling Banyak Dikeluhkan Wisatawan saat ke Korea Selatan

Korea Tourism Organization mencatat 902 pengaduan dari wisatawan selama tahun 2023

Baca Selengkapnya

Dana Pembangunan Masjid di Cakung Diduga Dilarikan Kontraktor, Warga Pilih Diam Tak Mau Ikut Campur

2 hari lalu

Dana Pembangunan Masjid di Cakung Diduga Dilarikan Kontraktor, Warga Pilih Diam Tak Mau Ikut Campur

Dana pembangunan Masjid Al Barkah di Cakung diduga dilarikan oleh kontraktor. Warga geram sekaligus pasrah, tak mau campur tangan.

Baca Selengkapnya

DPR Evaluasi Penyelenggaraan Pemilu 2024 pada 15 Mei, KPU Siapkan Ini

2 hari lalu

DPR Evaluasi Penyelenggaraan Pemilu 2024 pada 15 Mei, KPU Siapkan Ini

Komisi II DPR juga akan mengonfirmasi isu yang menerpa Ketua KPU Hasyim Asy'ari.

Baca Selengkapnya

Tergusur Proyek, Pembangunan Masjid Baru di Cakung Kini Mangkrak

2 hari lalu

Tergusur Proyek, Pembangunan Masjid Baru di Cakung Kini Mangkrak

Uang pembangunan Masjid Al Barkah di Cakung Jakarta Timur diduga dibawa kabur kontraktor sebesar Rp 9,75 miliar.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

3 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

Lesunya aktivitas kunjungan wisman ke 17 bandara internasional membuat Kemenhub menurunkan status penggunaan bandara menjadi bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Dianggap Tak Serius Hadapi Sidang Sengketa Pileg oleh MK, Komisioner KPU Kompak Membantah

3 hari lalu

Dianggap Tak Serius Hadapi Sidang Sengketa Pileg oleh MK, Komisioner KPU Kompak Membantah

Komisioner KPU menegaskan telah mempersiapkan sidang di MK dengan sungguh-sungguh sejak awal.

Baca Selengkapnya

Kontraktor Diduga Bawa Kabur Uang Rp 9,75 Miliar Dana Pembangunan Masjid di Cakung Jaktim

3 hari lalu

Kontraktor Diduga Bawa Kabur Uang Rp 9,75 Miliar Dana Pembangunan Masjid di Cakung Jaktim

Pembangunan Masjid Albarkah di Cakung, Jakarta Timur mangkrak setelah uang pembangunan diduga dibawa kabur kontraktor.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

4 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Ketua MK Sempat Tegur Ketua KPU Hasyim Asy'ari karena Izin Tinggalkan Sidang

4 hari lalu

Ketua MK Sempat Tegur Ketua KPU Hasyim Asy'ari karena Izin Tinggalkan Sidang

Hakim MK menegur Ketua KPU Hasyim Asy'ari karena meminta izin meninggalkan sidang, padahal sidang baru dimulai kurang dari 30 menit.

Baca Selengkapnya