Serunya Wisatawan Berebut Isi Gunungan di Festival Kupat Lepet Jepara

Reporter

Antara

Selasa, 10 Mei 2022 07:37 WIB

Warga berebut kupat dan lepet dari dua gunungan yang disediakan oleh panitia pada festival kupat lepet di Objek Wisata Pantai Kartini Jepara, Jawa Tengah, Senin, 9 Mei 2022. ANTARA/Akhmad Nazaruddin Lathif.

TEMPO.CO, Jakarta - Penyelenggaraan Festival Kupat Lepet di KabupatenJepara Jawa Tengah mendapat sambutan meriah dari wisatawan. Para wisatawan datang dari berbagai daerah ke kawasan Pantai Kartini untuk ikut mendapatkan gunungan ketupat dan lepet dalam festival itu.

"Kami tertarik datang ke Pantai Kartini Jepara ini karena ingin merasakan sensasi berebut dua gunungan yang berisi ketupat dan lepet," kata salah satu wisatawan, Anis Sulistiawati di Jepara, Senin, 9 Mei 2022.

Anis mengatakan ini bukan kali pertama ia ikut Festival Kupat Lepet. Tahun-tahun sebelumnya ia juga hadir untuk ikut memperebutkan ketupat dan lepet. Namun festival itu sempat digelar terbatas akibat pandemi Covid-19.

Maka, tahun ini Anis merasa puas karena bisa menghadiri festival ini dan berhasil mendapatkan ketupat dan lepet hasil berebut dengan para pengunjung lainnya.

Wisatawan lainnya, Suliani, juga mengaku senang bisa mendapatkan ketupat dan lepet. "Datang ke Pantai Kartini Jepara ini sekalian berlibur bersama keluarga, mumpung masih libur Lebaran. Selain disuguhi festival kupat lepet, juga ada pertunjukan kentrung, tari hingga pencak silat," ujarnya.
Bupati Jepara Dian Kristiandi mengatakan dari dua gunungan ketupat dan lepet tersebut, ada 2.022 buah ketupat dan lepet yang disesuaikan dengan jumlah tahun ini. Ia menyebut festival ini merupakan ajang untuk saling memaafkan karena ketupat dan lepet sebagai simbol dari pengakuan atas kesalahan, kekurangan dan khilaf, baik dalam dimensi hubungannya dengan Allah maupun dengan sesama manusia.
"Kerendahan hati dan pengakuan atas ketidaksempurnaan ini senantiasa mewarnai suasana Idul Fitri, sehingga menjadi tradisi budaya yang luar biasa dan simbol bagi masyarakat bisa menjadi tuntunan dan tontonan," kata Kristiandi.
Ternyata, masyarakat antusias dan ikut menyemarakkan Festival Kupat Lepet yang merupakan rangkaian dari tradisi Syawalan di Jepara. Tampak dari penuhnya lokasi parkir oleh kendaraan roda dua dan empat.
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Selain Istana Versailles 4 Chateau di Paris Ini Tak Kalah Megah dan Menakjubkan

22 jam lalu

Selain Istana Versailles 4 Chateau di Paris Ini Tak Kalah Megah dan Menakjubkan

Kalau sudah pernah ke Istana Versailles dan ingin mencari tempat baru, berikut ini adalah istana terbaik di dekat Paris

Baca Selengkapnya

3 Hal yang Paling Banyak Dikeluhkan Wisatawan saat ke Korea Selatan

1 hari lalu

3 Hal yang Paling Banyak Dikeluhkan Wisatawan saat ke Korea Selatan

Korea Tourism Organization mencatat 902 pengaduan dari wisatawan selama tahun 2023

Baca Selengkapnya

Mengenal Tradisi Merti Desa Mbah Bregas di Sleman, Keteledanan dari Sosok Pengikut Sunan Kalijaga

1 hari lalu

Mengenal Tradisi Merti Desa Mbah Bregas di Sleman, Keteledanan dari Sosok Pengikut Sunan Kalijaga

Pelaksanaan upacara adat Merti Desa Mbah Bregas di Sleman hanya dilangsungkan satu tahun sekali, tepatnya Jumat kliwon pada Mei.

Baca Selengkapnya

Trah Hamengku Buwono se-Jabodetabek Gelar Syawalan, Hadirkan Budaya Yogyakarta

2 hari lalu

Trah Hamengku Buwono se-Jabodetabek Gelar Syawalan, Hadirkan Budaya Yogyakarta

Trah Hamengku Buwono se-Jabodetabek menggelar syawalan, hadirkan Budaya Yogyakarta antara lain sendratari dan prajurit keraton Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

3 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

Lesunya aktivitas kunjungan wisman ke 17 bandara internasional membuat Kemenhub menurunkan status penggunaan bandara menjadi bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Jadi Tuan Rumah Agenda World Water Forum, Bali akan Gelar Upacara Segara Kerthi

4 hari lalu

Jadi Tuan Rumah Agenda World Water Forum, Bali akan Gelar Upacara Segara Kerthi

Segara Kerthi merupakan kearifan lokal memuliakan air di Bali, akan ditunjukkan kepada dunia, khususnya kepada delegasi WWF.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

4 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Iuran Wisata untuk Siapa

8 hari lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

8 hari lalu

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

Jepang memasang tembok pembatas yang menghalangi turis berfoto dengan latar belakang Gunung Fuji.

Baca Selengkapnya

Gempa Garut, Wisatawan Panik Pantai Selatan Jabar Sempat Sepi

9 hari lalu

Gempa Garut, Wisatawan Panik Pantai Selatan Jabar Sempat Sepi

Dinas Pariwisata Kabupaten Pangandaran mengatakan pantai Pangandaran pasca terjadinya gempa Garut dalam situasi aman.

Baca Selengkapnya