Relaksasi Aturan, Jumlah Kunjungan Wisatawan Asing ke Tabanan Bali Meningkat

Reporter

Antara

Senin, 18 April 2022 07:57 WIB

Wisatawan mancanegara mengabadikan momen saat berwisata ke Pura Ulundanu, Beratan, Kabupaten Tabanan, Bali. ANTARA/Pande Yudha

TEMPO.CO, Jakarta - Dibukanya akses wisatawan mancanegara ke Bali membuat jumlah kunjungan di sejumlah destinasi wisata kembali meningkat. Salah satunya terlihat di objek wisata Pura Ulundanu, Bedugul, Tabanan, Bali.

Humas Objek Wisata Ulundanu Made Sukarata mengatakan jumlah kunjungan wisatawan asing mengalami peningkatan hingga 30 persen setelah penerbangan internasional dibuka kembali. Wisatawan yang mendominasi berasal dari Rusia, Australia dan India.

"Khusus untuk wisatawan asing, beberapa penerbangan internasional ke Bali, dari bulan lalu, kunjungan wisman mencapai 30 orang, namun pada Maret dan April ini sudah 100 orang per hari," kata Sukarata, Sabtu, 16 April 2022.

Menurut Sukarata, relaksasi regulasi yang diberlakukan pemerintah membuat wisatawan kembali ramai berlibur ke Bali. Kini, wisatawan asing bisa bebas karantina serta memanfaatkan bebas visa dan Visa on Arrival untuk sejumlah negara.

Seorang wisatawan asal Perancis Michael mengaku senang berlibur ke Bali setelah adanya aturan bebas visa dan karantina. Ia bisa lebih mudah bepergian ke Pulau Dewata.

Advertising
Advertising

"Yang pasti sudah vaksin dan negatif Covid-19, saya merasa aman-aman saja untuk berpergian. Kondisi Bali saat ini tidak beda dengan negara saya jika sudah vaksin dan pakai masker, tidak sulit untuk berpergian. Saya selalu menaati prokes dan jaga jarak agar tidak terkena Covid-19 saat berpergian," kata Michael.

Adapun untuk jumlah kunjungan wisatawan domestik, angkanya masih stabil, yakni 300 orang per hari atau belum mengalami peningkatan. "Namun, kami optimis di libur Lebaran nanti akan ada peningkatan kunjungan domestik," kata Sukarata.

Kawasan Ulundanu dan Tanah Lot merupakan tempat tujuan favorit bagi wisatawan, baik lokal maupun mancanegara. Ke depan, Bupati Tabanan berharap Tanah Lot mampu bangkit kembali sebagai salah satu penopang PAD Kabupaten Tabanan.

Baca juga: Libur Lebaran, Pengelola Destinasi Wisata Yogyakarta Boleh Bikin Atraksi

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

3 Hal yang Paling Banyak Dikeluhkan Wisatawan saat ke Korea Selatan

7 jam lalu

3 Hal yang Paling Banyak Dikeluhkan Wisatawan saat ke Korea Selatan

Korea Tourism Organization mencatat 902 pengaduan dari wisatawan selama tahun 2023

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

2 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

Lesunya aktivitas kunjungan wisman ke 17 bandara internasional membuat Kemenhub menurunkan status penggunaan bandara menjadi bandara domestik.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, Bukti Pemerintah Gagal Undang Wisatawan Asing?

2 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, Bukti Pemerintah Gagal Undang Wisatawan Asing?

Keputusan Kemehub menurunkan status 17 bandara internasional menjadi bandara domestik dinilai sebagai langkah yang tepat. Kenapa?

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

3 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Vietnam Didatangi 6,2 Juta Turis Asing pada Januari - April 2024, Lebih Tinggi dari Sebelum Pandemi

4 hari lalu

Vietnam Didatangi 6,2 Juta Turis Asing pada Januari - April 2024, Lebih Tinggi dari Sebelum Pandemi

Korea Selatan tercatat sebagai negara penyumbang wisatawan asing terbesar di Vietnam dengan jumlah 1,6 juta orang.

Baca Selengkapnya

Yen Merosot, Kunjungan Wisatawan Asing ke Jepang Makin Tinggi

5 hari lalu

Yen Merosot, Kunjungan Wisatawan Asing ke Jepang Makin Tinggi

Pemerintah Jepang pun optimistis bakal bisa melampaui target 2025 yaitu 32 juta pengunjung asing pada tahun ini.

Baca Selengkapnya

Iuran Wisata untuk Siapa

7 hari lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

7 hari lalu

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

Jepang memasang tembok pembatas yang menghalangi turis berfoto dengan latar belakang Gunung Fuji.

Baca Selengkapnya

Gempa Garut, Wisatawan Panik Pantai Selatan Jabar Sempat Sepi

7 hari lalu

Gempa Garut, Wisatawan Panik Pantai Selatan Jabar Sempat Sepi

Dinas Pariwisata Kabupaten Pangandaran mengatakan pantai Pangandaran pasca terjadinya gempa Garut dalam situasi aman.

Baca Selengkapnya

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

8 hari lalu

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

Foto Gunung Fuji yang berdiri megah di delakang toko Lawson itu menarik bagi wisatawan asing

Baca Selengkapnya