Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Membludak, Bandara YIA Masih Adem-ayem

Senin, 28 Maret 2022 14:31 WIB

Bandara YIA menggelar pertunjukkan seni budaya gratis bagi setiap pengunjung mulai 16 Oktober sampai 7 November 2021. Dok. Istimewa

TEMPO.CO, Yogyakarta - Penumpang penerbangan internasional yang tiba di Bandara Soekarno-Hatta membludak pada Ahad petang, 27 Maret 2022. Sebagian besar mereka adalah jemaah umrah yang baru kembali dari Tanah Suci. Antrean panjang terjadi saat mereka harus mengisi formulir kedatangan dan menjalani tes PCR di bandara.

Jika di Bandara Soekarno-Hatta begitu ramai, kondisi sebaliknya terjadi di Yogyakarta International Airport atau Bandara YIA, Kabupaten Kulon Progo, Yogyakarta. Kebijakan penghapusan karantina bagi pelaku perjalanan luar negeri tak berimbas ke bandara ini.

"Bandara YIA belum melayani pelaku perjalanan luar negeri," kata Stakeholder Relation Manager Bandara YIA, Ike Yutiane pada Senin, 28 Maret 2022. "Jadi, tak ada dampak kebijakan bagi pelaku perjalanan luar negeri di sini."

Saat ini Bandara YIA hanya melayani pelaku perjalanan domestik yang syaratnya hanya berpedoman pada frekuensi vaksinasi. Tes PCR hanya wajib bagi penumpang yang baru mendapatkan vaksknasi dosis pertama. Sedangkan penumpang yang sudah mendapatkan vaksinasi dosis kedua, cukup dengan tes antigen dan yang sudah mendapatkan vaksinasi booster atau dosis ketiga tak perlu melampirkan tes Covid-19.

Ketentuan itu tercantum dalam Surat Edaran Satgas Covid-19 Nomor 11 Tahun 2022 dan Surat Edaran Kementerian Perhubungan Nomor 21 Tahun 2022 yang berlaku mulai 8 Maret 2022. Sejak kebijakan itu berjalan, menurut Ike, terjadi peningkatan jumlah penumpang yang datang di Bandara YIA.

Advertising
Advertising

Peningkatan jumlah penumpang itu seiring dengan kenaikan permintaan tes PCR atau tes antigen bagi para pelaku perjalanan domestik. Pada akhir pekan lalu, kata Ike, terjadi kenaikan tes PCR sekitar 20 persen dari rata-rata total 8.000 penumpang per hari.

Ike menambahkan, Bandara YIA masih mampu mengatasi permintaan tes PCR para pelaku perjalanan domestik, sehingga belum perlu menambah posko pelaksanaan tes. "Gate penumpang yang dibuka untuk pelaku perjalanan domestik ada di Gate 1, Gate 2, dan Gate 3," kata dia. Bandara yang mampu menampung 45 ribu penumpang itu akan menambah fasilitas tes PCR di Gate 4 dan Gate 5 apabila terjadi lonjakan penumpang.

Pelaksana Tugas Sementara Airport, Service, and Security Senior Manager Yogyakarta International Airport, Rahmat Febrian mengatakan, jumlah penumpang sempat melonjak drastis saat pemerintah menghapus tes antigen dan PCR sebagai syarat perjalanan domestik. Kenaikan jumlah penumpang saat itu sempat mencapai seratus persen. Jika biasanya selama Senin sampai Jumat jumlah penumpang sekitar 3.000-4.000 orang, sejak surat tadi berlaku, jumlah penumpang bertambah menjadi 7.000-8.000 orang.

Baca juga:
Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Menumpuk karena Kedatangan Jemaah Umrah

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Soal Sampah Tak Kunjung Selesai, Kota Yogya dan Bantul Teken Kerjasama Disaksikan Sultan

19 jam lalu

Soal Sampah Tak Kunjung Selesai, Kota Yogya dan Bantul Teken Kerjasama Disaksikan Sultan

Persoalan sampah di Yogyakarta seolah tak kunjung usai penutupan permanen Tempat Pengelolaan Akhir (TPA) Piyungan awal Mei 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Wisata ke Pantai Selatan Yogyakarta? Awas Sengatan Ubur-ubur

1 hari lalu

Wisata ke Pantai Selatan Yogyakarta? Awas Sengatan Ubur-ubur

Puluhan orang tersengat ubur-ubur. Sebelumnya akhir April, sejumlah wisatawan dilaporkan tersengat ubur ubur saat bermain di Pantai Krakal Gunungkidul

Baca Selengkapnya

Polres Bandara Soekarno-Hatta Selidiki Kasus Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat

1 hari lalu

Polres Bandara Soekarno-Hatta Selidiki Kasus Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat

Polres Bandara Soekarno-Hatta menyelidiki peristiwa terjatuhnya seorang petugas PT Jasa Angkasa Semesta (JAS) dari pintu pesawat Trans Nusa

Baca Selengkapnya

Catat, UGM Yogyakarta Gelar Festival Anggrek Akhir Pekan ini di Sleman

1 hari lalu

Catat, UGM Yogyakarta Gelar Festival Anggrek Akhir Pekan ini di Sleman

Penggemar tanaman anggrek yang berencana melancong ke Yogyakarta akhir pekan ini, ada festival menarik yang bisa disaksikan.

Baca Selengkapnya

Dongkrak Kunjungan Museum dan Cagar Budaya, Begini Langkah Kemendikbudristek

1 hari lalu

Dongkrak Kunjungan Museum dan Cagar Budaya, Begini Langkah Kemendikbudristek

Indonesian Heritage Agency (IHA) yang bertugas menangani pengelolaan museum dan cagar budaya nasional sejak September 2023.

Baca Selengkapnya

Viral Petugas Jatuh dari Pintu Pesawat TransNusa di Bandara Soekarno-Hatta

1 hari lalu

Viral Petugas Jatuh dari Pintu Pesawat TransNusa di Bandara Soekarno-Hatta

Seorang petugas terjatuh dari pintu pesawat Transnusa di Bandara Soekarno-Hatta saat persiapan terbang menuju Bali.

Baca Selengkapnya

Sleman Luncurkan Prangko Buk Renteng, Ini Peran Saluran Irigasi Bersejarah Itu di Yogyakarta

1 hari lalu

Sleman Luncurkan Prangko Buk Renteng, Ini Peran Saluran Irigasi Bersejarah Itu di Yogyakarta

Selokan yang menghubungkan wilayah Sleman Yogyakarta dan Magelang Jawa Tengah itu dibangun pada masa Hindia Belanda 1909. Kini jadi prangko.

Baca Selengkapnya

Koruptor Pengadaan Lahan Bandara Ditangkap, YKKAP I Apresiasi Kejati Jawa Tengah

2 hari lalu

Koruptor Pengadaan Lahan Bandara Ditangkap, YKKAP I Apresiasi Kejati Jawa Tengah

Yayasan Kesejahteraan Karyawan Angkasa Pura I atau YKKAP I mengapresiasi Kejaksaan Tinggi Jawa Tengah tangkap koruptor pengadaan lahan bandara.

Baca Selengkapnya

Sampah Menyebar di Beberapa Titik Jalan usai Libur Panjang, Begini Pengolahan Limbah di Yogyakarta

2 hari lalu

Sampah Menyebar di Beberapa Titik Jalan usai Libur Panjang, Begini Pengolahan Limbah di Yogyakarta

Sampah yang masuk ke TPS 3R Nitikan Yogyakarta akan diolah menjadi bahan bakar alternatif Refused Derived Fuel (RDF).

Baca Selengkapnya

Daftar Aset TPPU Eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto: Rumah, BMW, Apartemen, Motor Harley Davidson, hingga Tas Hermes

3 hari lalu

Daftar Aset TPPU Eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto: Rumah, BMW, Apartemen, Motor Harley Davidson, hingga Tas Hermes

Ini daftar aset eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto yang masuk dalam radar dakwaan KPK.

Baca Selengkapnya