120 Lounge Emirates Kembali Buka Februari 2022

Reporter

Tempo.co

Editor

Rini Kustiani

Sabtu, 5 Februari 2022 11:55 WIB

Lounge Emirates. Dok. Emirates

TEMPO.CO, Jakarta - Maskapai Emirates kembali membuka 120 lounge untuk penumpang kelas utama, kelas bisnis, platinum, dan anggota Gold Skywards. Pembukaan lounge itu berlangsung secara bertahap sejak Desember 2021 hingga Februari 2022 menyesuaikan dengan kondisi di setiap bandara.

"Pembukaan kembali lounge akan dilakukan sesuai dengan langkah-langkah kesehatan dan keselamatan," demikian keterangan tertulis Emirates. Maskapai asal Dubai ini telah melayani lebih dari 90 persen jaringan penerbangan selama pandemi.

Penumpang kelas utama dan kelas bisnis dapat memanfaatkan layanan lounge premium di lebih dari 20 bandara di jaringannya, yakni Eropa, Afrika, Amerika Serikat, dan Asia. Pada akhir Desember 2021, lounge Emirates di sejumlah bandara di Inggris telah dibuka kembali bagi pelanggan. Bandara ini adalah London Heathrow, Birmingham, dan Manchester. Lounge di London Gatwick dan Glasgow buka pada Januari 2022.

Lounge Emirates. Dok. Emirates

Untuk kawasan Eropa, lounge Emirates yang sudah buka ada di Jerman, yaitu Munich, Frankfurt, Hamburg, dan Dusseldorf. Lounge di Milan, Roma, Prancis, juga dibuka kembali. Di Amerika Serikat, penumpang Emirates dapat menikmati lounge premium di Bandara Internasional Los Angeles, Bandara Internasional Boston Logan, dan Bandara Internasional New York JF Keneddy. Sementara lounge Emirates di San Francisco buka pada Februari 2022.

Di Kairo, lounge Emirates telah beroperasi untuk penumpang kelas premium dan anggota Skywards yang memenuhi syarat. Penumpang juga dapat bersantai dan bersantap di lounge Emirates di Kolombo dan Bangkok sebelum terbang. Selain tempat bersantai dan makan minum, sejumlah layanan yang tersedia di lounge Emirates antara lain, spa, area perbelanjaan duty-free khusus di kelas utama, dan concierge duty-free di kelas bisnis, sampai akses langsung ke pintu keberangkatan.

Baca juga:
Garuda Jalin Kemitraan Codeshare dengan Emirates, Apa Dampaknya Bagi Penumpang?

Advertising
Advertising

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Bawa Cairan ke Dalam Pesawat Pahami Aturan 3-1-1

1 hari lalu

Bawa Cairan ke Dalam Pesawat Pahami Aturan 3-1-1

menurut Transportation Security Administration atau TSA wisatawan harus mengikuti aturan 3-1-1 saat membawa cairan dalam hand luggage di pesawat

Baca Selengkapnya

5 Tips Mengemas Barang Bawaan dengan Hand Luggage

1 hari lalu

5 Tips Mengemas Barang Bawaan dengan Hand Luggage

Tips mengemas barang bawaan dengan hand luggage bermanfaat bagi yang sering mengemas barang bawaaan berlebihan saat bepergiaan

Baca Selengkapnya

Koruptor Pengadaan Lahan Bandara Ditangkap, YKKAP I Apresiasi Kejati Jawa Tengah

2 hari lalu

Koruptor Pengadaan Lahan Bandara Ditangkap, YKKAP I Apresiasi Kejati Jawa Tengah

Yayasan Kesejahteraan Karyawan Angkasa Pura I atau YKKAP I mengapresiasi Kejaksaan Tinggi Jawa Tengah tangkap koruptor pengadaan lahan bandara.

Baca Selengkapnya

Menjelajah Al Shindagha Museum, Melihat Dubai di Masa Lalu dan Rumah Parfum yang Unik

3 hari lalu

Menjelajah Al Shindagha Museum, Melihat Dubai di Masa Lalu dan Rumah Parfum yang Unik

Al Shindagha Museum berisi rumah-rumah kuno masyarakat Dubai, termasuk tempat tinggal keluarga Al Maktoum di masa lalu.

Baca Selengkapnya

Pertamina Buka Fasilitas Avtur 24 Jam di Bali Selama World Water Forum

4 hari lalu

Pertamina Buka Fasilitas Avtur 24 Jam di Bali Selama World Water Forum

Pertamina mengoperasikan seluruh sarana dan fasilitas di terminal Avtur Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali selama 24 jam selama WWF.

Baca Selengkapnya

Dubai Luncurkan Taksi Terbang, Berapa Harga Tiketnya?

5 hari lalu

Dubai Luncurkan Taksi Terbang, Berapa Harga Tiketnya?

Taksi terbang ini diklaim mengurangi waktu perjalanan antarlokasi di Dubai hingga 70 persen. Penumpang bisa menikmati pemandangan kota dari atas.

Baca Selengkapnya

Hari ini, Kloter 1 dan 2 Calon Jemaah Haji Diberangkatkan dari Bandara Soekarno Hatta

6 hari lalu

Hari ini, Kloter 1 dan 2 Calon Jemaah Haji Diberangkatkan dari Bandara Soekarno Hatta

Bandara-bandara yang dikelola PT AP II mulai hari ini melayani keberangkatan calon jemaah haji ke tanah suci.

Baca Selengkapnya

Saingi Dubai, Neom di Arab Saudi Bangun Infinity Pool Sepanjang 450 Meter

6 hari lalu

Saingi Dubai, Neom di Arab Saudi Bangun Infinity Pool Sepanjang 450 Meter

Kolam megah ini disebut akan memberikan sensasi mengambang di atas air tenang yang membentang hingga ke cakrawala di Neom, Arab Saudi.

Baca Selengkapnya

Penumpang Kereta Api di Libur Panjang Naik 2 Kali Lipat, 93 Ribu Orang Berangkat dari Jakarta

7 hari lalu

Penumpang Kereta Api di Libur Panjang Naik 2 Kali Lipat, 93 Ribu Orang Berangkat dari Jakarta

KAI mencatat jumlah penumpang selama periode libur panjang pada 9 hingga 12 Mei 2024 meningkat dua kali lipat dibandingkan rata-rata penumpang saat hari biasa.

Baca Selengkapnya

Kurangi Antrean yang Mengular, Bandara di Eropa Siap Terapkan FaceBoarding

7 hari lalu

Kurangi Antrean yang Mengular, Bandara di Eropa Siap Terapkan FaceBoarding

Penerapan FaceBoarding diharapkan mampu mengurangi jumlah antrean yang biasanya mengular di bandara

Baca Selengkapnya