Ragam Destinasi Wisata di NTT, Tetangga NTB yang Punya Sirkuit Mandalika

Reporter

Tempo.co

Editor

Dwi Arjanto

Sabtu, 13 November 2021 05:26 WIB

Suasana Pulau Padar yang savananya mengering. Dok. Kemenparekraf

TEMPO.CO, Jakarta -Pekan depan ajang balap motor internasional World Superbike (WSBK) 2021 digelar di Sirkuit Mandalika, dan destinasi wisata Nusa Tenggara Barat kian moncer.

Ajang balap internasional ini akan dilaksanakan pada 19-21 November mendatang. Sirkuit Mandalika pun telah diresmikan Presiden Joko Widodo pada Jumat, 12 November 2021.

Dilansir dari laman Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Mandalika merupakan area dengan luas 1.035,67 hektare di Nusa Tenggara Barat (NTB) yang menghadap langsung ke Samudera Hindia.

Mandalika menjadi salah satu destinasi pariwisata dan ekonomi kreatif yang potensial.

Bagaimana provinisi tetangganya, Nusa Tenggara Timur? Di NTT juga memiliki destinasi wisata yang tak kalah elok dan wajib dikunjungi. Mengutip dari berbagai sumber, setidaknya ada 4 destinasi tersebut utama, yaitu:

1. Pantai Pink

Salah satu pantai yang paling terkenal adalah Pantai Pink Labuan Bajo. Pantai ini menjadi salah satu pesona bahari Indonesia. Pantai ini unik karena warna pasir pantai yang jarang ditemukan di pantai-pantai lainnya.

Advertising
Advertising

2. Bukit Warinding

Bukit Wairinding terletak di Desa Pambota Jara, Kecamatan Pandawai atau sekitar 30 menit perjalanan dari pusat kota Sumba Timur.

Foto udara Pantai Pink, Nusa Tenggara Timur, 2 Juli 2021. Dari sebelah timur Indonesia, tepatnya di Provinsi Nusa Tenggara Timur terdapat sebuah desa bernama Labuan Bajo yang berada di Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat. Hampir setiap meter desa yang awalnya dijadikan tempat berlabuh bagi orang-orang asal Bajo dan Bugis Sulawesi Selatan itu mempunyai keindahan masing-masing. Mulai dari pantai, laut, bukit serta padang rumput. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga

Bukit ini sangat memesona dengan hamparan padang savana yang terhampar luas. Bukin ini akan berwarna kuning saat musim kemarau dan berwarna hijau pada musim penghujan.

3. Pulau Padar

Pulau Padar terletak di Taman Nasional Komodo, Jalan Kasimo, Kecamatan Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. Pulau Padar menawarkan pemandangan perbukitan yang dikelilingi lautan biru. Untuk menikmati keindahan pemandangan tersebut, pengunjung harus naik ke puncak bukit Gili Padar. Sayangnya, belum ada tangga atau pegangan, sehingga harus ekstra hati-hati saat mendaki ke sana.

4. Desa Wae Rebo

Desa Wae Rebo dikenal sebagai desa yang amat memesona. Lokasinya berada di ketinggian 1.200 meter di atas permukaan laut. Desa ini terleak di Kecamatan Satarmese Barat, Kabupaten Manggarai, Nusa Tenggara Timur.

Keunikan desa ini adalah seolah-olah desa tradisional ini berada di atas awan. Untuk mencapai destinasi wisata ini, turis harus berjalan selama 3-4 jam, karena tak bisa diakses kendaraan bermotor.

WINDA OKTAVIA
Baca juga: Bos Tiket.com Belum Penah ke Destinasi Wisata Terpopuler di Indonesia Ini

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.


Berita terkait

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

1 hari lalu

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

Jokowi mengatakan panen raya jagung terjadi mulai dari Sumbawa Barat, Dompu, hingga Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

1 hari lalu

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

1 hari lalu

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi menuturkan harga bawang merah dan bawang putih dipatok Rp 40 ribu per kilogram.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

1 hari lalu

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, NTB, pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Jalan 5 Inpres di NTB Senilai Rp 211 Miliar: Anggaran yang Tidak Kecil

1 hari lalu

Jokowi Resmikan Jalan 5 Inpres di NTB Senilai Rp 211 Miliar: Anggaran yang Tidak Kecil

Jokowi meresmikan pelaksanaan Instruksi Presiden (Inpres) Jalan Daerah di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Kamis pagi, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

7 Destinasi Wisata India Favorit Wisatawan Asing

2 hari lalu

7 Destinasi Wisata India Favorit Wisatawan Asing

Menariknya tidak hanya ibu kota India yang megah tapi juga beberapa daerah terpencil yang memikat hati wisatawan mancanegara

Baca Selengkapnya

Patung Yesus Bukit Sibea-bea Danau Toba Jadi Tujuan Favorit Turis Lintas Agama, Tertinggi di Dunia

2 hari lalu

Patung Yesus Bukit Sibea-bea Danau Toba Jadi Tujuan Favorit Turis Lintas Agama, Tertinggi di Dunia

Patung Yesus Bukit Sibea-bea menjadi salah satu tempat destinasi favorit di kawasan Danau Toba

Baca Selengkapnya

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

2 hari lalu

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

Berikut ini enam tips yang dapat dilakukan sebelum dan saat liburan bersama anak penyandang autisme

Baca Selengkapnya

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

2 hari lalu

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

Perkembangan ekonomi Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) 2023 tumbuh positif.

Baca Selengkapnya

Antusiasme Warga Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

3 hari lalu

Antusiasme Warga Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Jokowi dan beberapa menteri nonton bareng laga Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23 2024. Nobar pun dilakukan di banyak tempat semalam.

Baca Selengkapnya