Menikmati Indahnya Pesona Pulau Sombori Lewat Festival 3 Hari

Reporter

Antara

Kamis, 11 November 2021 16:06 WIB

Pulau Sombori, Desa Mbokita, Kecamatan Menui Kepulauan, Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah. ANTARA/HO/ (Istimewa)

TEMPO.CO, Jakarta - Pulau Sombori di Kabupaten Morowali Sulawesi Tengah mungkin belum akrab di telinga wisatawan. Tapi pulau itu memiliki pesona alam dan budaya yang tak kalah dengan pulau wisata lain di nusantara.

Untuk mengenalkan pesona wisata pulau itu, pemerintah setempat akan menggelar Festival Sombori bertema Sombori Tourism Festival 2021 yang akan digelar pada 26-28 November 2021 di Pulau Sombori, Desa Mbokita, Kecamatan Menui Kepulauan.

Dalam festival itu, beragam pesona Sombori akam diangkat, termasuk kekhasan suku lokal, yaitu Suku Bajo. "Dalam proses perencanaan, Dinas Pariwisata menyarankan agar event ini lebih mengangkat bahari dan kehidupan masyarakat yang ada di situ, yaitu masyarakat Suku Bajo,” kata Kepala Bidang Pengembangan dan Pemasaran Dinas Pariwisata Sulawesi Tengah, Nurhalis, Kamis, 11 November 2021.

Menurut Nurhalis, selain memperkenalkan pesona laut di Pulau Sombori, wisatawan akan diperkenalkan tentang seni dan budaya masyarakat di Pulau Sombori, termasuk kuliner khas di daerah tersebut. “Sombori cukup terkenal karena beberapa kali sudah digelar festival semacam ini, namun kali ini yang kita inginkan agar melalui festival ini keunikan seni, budaya dan kuliner tradisional di Sombori juga mulai dikenal,” ujarnya.

Pemerintah pun akan melibatkan lebih banyak masyarakat lokal dalam penyelenggaraan festival. Harapannya, kata Nurhalis, masyarakat lokal maupun para pelaku usaha siap menyambut wisatawan lokal maupun mancanegara. "Ini upaya untuk meningkatkan ekonomi masyarakat lokal maupun UMKM di daerah wisata,” kata dia.

Festival Sombori mengagendakan parade tari tradisional, atraksi musik tradisional, parade lagu daerah, lomba dayung, lomba mancing, lomba perahu hias, lomba kriya, lomba voli pantai, lomba kuliner tradisional, bakti sosial kemah pemuda dan pemulihan tina tama Morowali. “Ada juga band peformance dan fire dance yang akan menghibur pengunjung,” kata Nurhalis.

Advertising
Advertising

Festival Pulau Sombori dibuka secara umum untuk wisatawan dan tidak dipungut biaya. Pengunjung festival diharapkan bisa menyiapkan biaya pribadi untuk menuju lokasi festival maupun penginapan selama berada di Kabupaten Morowali.

Baca juga: Festival Pesona Minangkabau Kembali Digelar, tapi Hanya Bisa Dihadiri 200 Orang

Berita terkait

Delegasi Indonesia Partisipasi di Festival Hakata Dontaku

5 jam lalu

Delegasi Indonesia Partisipasi di Festival Hakata Dontaku

Festival Hakata Dontaku adalah festival kesenian dan budaya terbesar di Fukuoka Jepang. Indonesia menampilkan angklung, tari Bali, dan tari Saman

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

2 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

Lesunya aktivitas kunjungan wisman ke 17 bandara internasional membuat Kemenhub menurunkan status penggunaan bandara menjadi bandara domestik.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

3 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Diperingati Setiap 30 April, Begini Sejarah Lahirnya Musik Jazz

5 hari lalu

Diperingati Setiap 30 April, Begini Sejarah Lahirnya Musik Jazz

Tanggal 30 April diperingati sebagai Hari Jazz Sedunia. Bagaimana kisah musik Jazz sebagai perlawanan?

Baca Selengkapnya

Iuran Wisata untuk Siapa

6 hari lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

6 hari lalu

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

Jepang memasang tembok pembatas yang menghalangi turis berfoto dengan latar belakang Gunung Fuji.

Baca Selengkapnya

Gempa Garut, Wisatawan Panik Pantai Selatan Jabar Sempat Sepi

7 hari lalu

Gempa Garut, Wisatawan Panik Pantai Selatan Jabar Sempat Sepi

Dinas Pariwisata Kabupaten Pangandaran mengatakan pantai Pangandaran pasca terjadinya gempa Garut dalam situasi aman.

Baca Selengkapnya

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

7 hari lalu

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

Foto Gunung Fuji yang berdiri megah di delakang toko Lawson itu menarik bagi wisatawan asing

Baca Selengkapnya

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

8 hari lalu

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

Mulai Sabtu, 27 Juli 2024, salah satu operator bus di Hong Kong menerapkan tiket satu hari tanpa batas untuk wisatawan

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

10 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya