Tingkat Okupansi Hotel di Kota Malang Turun Saat Libur Lebaran

Reporter

Antara

Sabtu, 1 Mei 2021 15:11 WIB

Ilustrasi hotel. booking.com

TEMPO.CO, Jakarta - Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kota Malang mencatat tingkat okupansi atau hunian kamar di hotel-hotel yang ada di wilayahnya dilaporkan mengalami penurunan pada masa libur Lebaran mendatang. Hal tersebut diantaranya dipengaruhi juga oleh kebijakan larangan mudik oleh pemerintah.

Ketua PHRI Kota Malang, Agoes Basoeki mengatakan meskipun mengalami penurunan, namun kondisi saat ini masih lebih baik dibandingkan pada 2020 di awal masa pandemi Covid-19. "Sekarang lebih baik, namun untuk hotel jelas okupansi menurun saat Lebaran," kata dia, Jumat, 30 April 2021.

Menurut Agoes, para pengunjung sudah tidak bisa lagi memesan kamar hotel di atas tanggal 5 Mei 2021 akibat kebijakan itu. Adapun saat ini, masih terhitung sejumlah tamu meski tak terlalu banyak.

Sejauh ini, berdasarkan catatan PHRI, tingkat okupansi hotel selama Ramadan hingga Lebaran di Kota Malang, kurang lebih sebesar 15 persen. Sementara untuk rata-rata pendapatan hotel, selama April 2021 merupakan bulan yang paling baik, mengingat pada bulan tersebut banyak agenda rapat yang dilakukan di beberapa hotel yang ada di wilayah Kota Malang.

"Walaupun tidak sebanyak kondisi normal tapi bagus. Jadi April 2021 paling baik pada tahun ini," ujar Agoes.

Advertising
Advertising

Untuk pembatalan reservasi hotel selama libur Lebaran, Agoes menyatakan bahwa hingga saat ini pihaknya belum mendapatkan laporan. Para pengelola sektor perhotelan masih sebatas menanyakan kepastian terkait aturan larangan mudik tersebut.

Pemerintah memutuskan larangan mudik Lebaran tahun ini untuk menekan angka penularan kasus Covid-19. Masa peniadaan mudik ditetapkan pada 6 Mei hingga 17 Mei 2021, namun ditetapkan juga pengetatan larangan mudik, yaitu pada 22 April hingga 5 Mei 2021 dan 18 hingga 24 Mei 2021.

Baca juga: Tak Berbatasan dengan Jateng, Kota Yogyakarta Ikut Sekat Wilayah Jalur Mudik

Berita terkait

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

1 hari lalu

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

Badan Pusat Statistik mencatat tingkat inflasi pada momen Lebaran atau April 2024 sebesar 3 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

1 hari lalu

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

Fakta-fakta penemuan mayat wanita asal Bandung dalam koper yang menjadi korban pembunuhan rekan kerjanya.

Baca Selengkapnya

Mau Menginap di Rumah Terbang Film Up atau Museum di Paris? Airbnb Rilis 11 Rumah Icon

1 hari lalu

Mau Menginap di Rumah Terbang Film Up atau Museum di Paris? Airbnb Rilis 11 Rumah Icon

Airbnb mengumumkan 11 ikon yang dibuat ulang dari beberapa adegan paling populer dalam budaya pop.

Baca Selengkapnya

Bandara SMB II Palembang Turun Kelas, PHRI dan Blogger Sumsel Kecewa

3 hari lalu

Bandara SMB II Palembang Turun Kelas, PHRI dan Blogger Sumsel Kecewa

Keputusan menurunkan status bandara di Palembang dinilai berdampak negatif terhadap pertumbuhan industri parawisata di Sumsel.

Baca Selengkapnya

Beda Michelin Key dengan Michelin Star, Panduan Pelancong Memilih Hotel dan Restoran Terbaik

3 hari lalu

Beda Michelin Key dengan Michelin Star, Panduan Pelancong Memilih Hotel dan Restoran Terbaik

Michelin Key fokus pada penghargaan hotel, berbeda dengan Michelin Star yang fokus pada kuliner.

Baca Selengkapnya

Inilah Hotel Pertama yang Memperoleh Gelar Michelin Key di Amerika Serikat

3 hari lalu

Inilah Hotel Pertama yang Memperoleh Gelar Michelin Key di Amerika Serikat

Setiap hotel yang masuk dalam daftar Michelin Key telah dinilai berdasarkan lima kriteria oleh tim seleksi

Baca Selengkapnya

10 Hotel Terbaik di Dunia Versi TripAdvisor, Ada yang di Bali

7 hari lalu

10 Hotel Terbaik di Dunia Versi TripAdvisor, Ada yang di Bali

Berikut ini daftar hotel terbaik di dunia yang bisa Anda kunjungi versi TripAdvisor. Dua di antaranya ada di Indonesia. Di daerah mana?

Baca Selengkapnya

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

8 hari lalu

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

E-Commerce Communications Director Shop Tokopedia, Nuraini Razak mengungkap tren belanja sepanjang Ramdan dan Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

8 Hotel Murah Dekat Stasiun Lempuyangan, Harga Mulai 100 Ribuan

8 hari lalu

8 Hotel Murah Dekat Stasiun Lempuyangan, Harga Mulai 100 Ribuan

Jika Anda melancong di Yogyakarta, Anda bisa memilih menginap di hotel dekat Stasiun Lempuyangan yang murah. Ini rekomendasinya.

Baca Selengkapnya

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

8 hari lalu

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

EVP of Corporate Secretary PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji mengatakan penjualan tiket kereta api kelas Suite Class Compartment dan Luxury laris dibeli saat pelaksanaan angkutan masa Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya