Istana Buckingham dan Kastil Windsor Segera Buka Lagi, Pengalaman Baru Menanti

Reporter

Terjemahan

Minggu, 11 April 2021 08:41 WIB

Bagi pelamar yang tertarik bekerja dengan Ratu Elizabeth II di Istana Buckingham, pendaftaran tersebut akan dibuka sampai tanggal 27 Oktober 2020. Instagram/@theroyalpalace

TEMPO.CO, Jakarta - Istana Buckingham akan kembali berbisnis dan menerima kunjungan wisatawan. Royal Collection Trust mengumumkan rencananya untuk membuka kembali Istana Buckingham, Kastil Windsor dan Istana Holyroodhouse untuk umum musim panas ini.

Bahkan kali ini, pengunjung Istana Buckingham akan mendapatkan keuntungan khusus, yaitu kesempatan untuk menjelajahi tamannya yang indah sendiri untuk pertama kalinya. Beberapa bagian taman akan tetap terlarang di luar tur berpemandu.

Meski begitu, pengunjung perseorangan akan dipersilakan untuk menikmati piknik istana di halaman rumput hijau subur, sebuah pengalaman yang digambarkan oleh Trust sebagai kesempatan sekali seumur hidup.

Taman seluas 39 hektare itu berdiri sejak tahun 1820-an dan merupakan rumah bagi lebih dari 1.000 pohon dan 320 bunga liar serta rerumputan yang berbeda. The Guardian menggambarkannya sebagai oasis kaya satwa liar di jantung ibu kota.

Taman itu juga menjadi rumah bagi beberapa spesies yang jarang ditemukan di London. Dan jika pengunjung sudah menonton The Crown, maka mereka akan seperti mewujudkan mimpi melihat Istana Buckingham dari dekat karena tur istana berpemandu juga akan dimulai kembali.

Advertising
Advertising

Tur yang akan mencakup kunjungan ke ruang negara istana itu dijadwalkan akan dimulai pada Mei dan berlangsung hingga September. Tur taman Istana Buckingham yang dipandu akan dimulai kembali pada 17 April.

Selain Istana Buckingham, Royal Collection Trust juga berencana membuka kembali Istana Holyroodhouse di Edinburgh pada 26 April, dengan pameran baru yang menampilkan lukisan cat air Ratu Victoria dan Pangeran Albert. Sementara itu, Kastil Windsor, tempat Ratu Elizabeth menghabiskan sebagian besar waktu selama pandemi, akan dibuka kembali pada 17 Mei. Tiket masuk berjangka waktu tersedia secara online.

TRAVEL AND LEISURE

Baca juga: Ingin Serasa di Dalam Istana Buckingham, Coba Sewa Kontainer Royal Caravan

Berita terkait

Cibis Park: Lokasi, Jam Buka, Harga Tiket, dan Daya Tariknya

15 hari lalu

Cibis Park: Lokasi, Jam Buka, Harga Tiket, dan Daya Tariknya

Untuk menemani weekend, Anda bisa datang ke Cibis Park yang terletak di daerah Pasar Minggu. Ini lokasi, jam buka, dan harga tiketnya.

Baca Selengkapnya

Raja Charles III Siap Kembali Bertugas

21 hari lalu

Raja Charles III Siap Kembali Bertugas

Raja Charles III sudah mendapat izin dari tim dokter untuk kembali bertugas setelah menjalani pengobatan kanker.

Baca Selengkapnya

Pangeran William Kembali Menjalankan Tugas Kerajaan Sejak Kate Sakit Kanker

30 hari lalu

Pangeran William Kembali Menjalankan Tugas Kerajaan Sejak Kate Sakit Kanker

Pangeran William kembali muncul di hadapan publik untuk menjalani tugas kerajaan.

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Taman Margasatwa Ragunan yang Selalu Dipadati Pengunjung Saat Libur Lebaran 2024

35 hari lalu

Fakta Menarik Taman Margasatwa Ragunan yang Selalu Dipadati Pengunjung Saat Libur Lebaran 2024

Taman Margasatwa Ragunan yang dipadati pengunjung pada libur Lebaran 2024 punya beberapa fakta menarik.

Baca Selengkapnya

Cek Kegiatan dan Promo Dufan Selama Libur Liburan

35 hari lalu

Cek Kegiatan dan Promo Dufan Selama Libur Liburan

Dunia Fantasi (Dufan) Ancol menghadirkan ragam kegiatan dan promo selama libur Lebaran.

Baca Selengkapnya

Jadi Tempat Rekreasi Favorit, Ragunan Tembus Lebih dari 67 Ribu Pengunjung di Hari Kedua Lebaran

36 hari lalu

Jadi Tempat Rekreasi Favorit, Ragunan Tembus Lebih dari 67 Ribu Pengunjung di Hari Kedua Lebaran

Taman Margasatwa Ragunan di Jakarta Selatan diserbu pengunjung pada hari kedua Hari Raya Idul Fitri 2024, tembus lebih dari 67 ribu pengunjung.

Baca Selengkapnya

Hari Kedua Lebaran, Pantai di Selatan Jabar Mulai Dipadati Wisatawan

36 hari lalu

Hari Kedua Lebaran, Pantai di Selatan Jabar Mulai Dipadati Wisatawan

Pada hari kedua Lebaran 2024, Pantai di wilayah Jawa Barat, mulai dipadati wisatawan.

Baca Selengkapnya

Harga Tiket Masuk TMII Naik Sejak 8 April 2024

36 hari lalu

Harga Tiket Masuk TMII Naik Sejak 8 April 2024

Taman Mini Indonesia Indah (TMII) tetap beroperasi selama pekan Lebaran.

Baca Selengkapnya

Muncul ke Publik Pertama Kali, Raja Charles III Siap Hadiri Acara Paskah

52 hari lalu

Muncul ke Publik Pertama Kali, Raja Charles III Siap Hadiri Acara Paskah

Istana Buckingham mengkonfirmasi Raja Charles III bersama Camila akan menghadiri acara paskah pada 31 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Ayah dan Istri Sakit Kanker, Sejarawan Komentari Kondisi Pangeran William

52 hari lalu

Ayah dan Istri Sakit Kanker, Sejarawan Komentari Kondisi Pangeran William

Pangeran William mengkhawatirkan kondisi ayah, istri dan anak-anaknya, namun dia diprediksi sangat tabah.

Baca Selengkapnya