Main ke Agroeduwisata Ragunan, Rekreasi Agrowisata di Ibu Kota

Reporter

Antara

Selasa, 2 Februari 2021 10:26 WIB

Pengunjung befoto di Argo Edukasi Wisata Ragunan, Jakarta Selatan, Sabtu, 16 Januari 2021. Usai diresmikan oleh Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo pada 15 Januari kemarin, Agro Edukasi Wisata menjadi tempat alternatif liburan di akhir pekan bagi warga untuk memahami konsep urban farming, sekaligus edukasi mengenai sektor pertanian dan peternakan. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Tak perlu menempuh perjalanan puluhan kilometer ke Bogor untuk menikmati lingkungan sejuk nan hijau. Ibu kota Jakarta juga punya kawasan sejuk untuk warganya yang ingin sekadar melepas penat. Agroeduwisata Ragunan tempatnya.

Kawasan hijau ini mudah diakses karena dekat dengan tol lingkar luar TB Simatupang. Tidak jauh juga dari Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan dan berseberangan dengan Kantor Kementerian Pertanian.

"Warga yang datang selain untuk berjemur juga untuk berolahraga," kata Kepala Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian Kota Jakarta Selatan, Hasudungan Sidabalok.

Bagi pengunjung yang ingin lebih dari sekadar rekreasi, Agroeduwisata Ragunan menawarkan edukasi. Area yang memiliki luas kurang lebih 2,2 hektare itu menjadi pusat edukasi percontohan pertanian perkotaan untuk mengakomodir tingginya minat warga Ibu Kota dalam bercocok tanam di masa pandemi Covid-19.

Pengelola menerapkan konsep pertanian Permakultur yang diklaim sebagai yang pertama di Indonesia. Permakultur menekankan pada rancangan pertanian dan integrasi dengan implementasi berupa praktek pertanian. Konsep ini memiliki kode etik, yakni peduli pada bumi, peduli akan manusia dan pengaturan batas konsumsi serta populasi.

Advertising
Advertising

Agroeduwisata Ragunan juga dapat berfungsi sebagai pusat aktivitas bagi masyarakat yang ingin memperoleh tanaman bermutu, belajar berkebun dan berwisata. Pengunjung juga bisa menemukan toga atau tanaman obat, superfood, yakni tanaman yang dapat diolah menjadi makanan bernutrisi tinggi untuk mencegah stunting, seperti bayam brazil, kale, gingseng jawa dan masih banyak lainnya.

Tempat ini juga menjadi tempat pelestarian tanaman langka seperti kemang, bowok, jamblang, wuni, nyam-nyam, kecapi dan menteng. Juga tempat membudidayakan tanaman ikonik Kota Jakarta Selatan seperti alpukat cipedak dan blimbing.

Jadi, bagi Anda yang butuh rekreasi dengan jarak dekat dan suka bercocok tanam, Agroeduwisata Ragunan adalah tempat yang pas. Tapi ingat selalu untuk menerapkan protokol kesehatan saat berkunjung ke sini.

Baca juga: Sleman Poles Desa-desa Potensial Menjadi Mina Wisata Tahun Ini

Berita terkait

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

5 hari lalu

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

Berikut tiga tips yang dapat membantu mengurangi risiko kebakaran rumah dari dampak musim kemarau.

Baca Selengkapnya

Ragunan Jadi Tujuan Favorit saat Libur Lebaran, Sabtu 13 April Dikunjungi 112 Ribu Orang

24 hari lalu

Ragunan Jadi Tujuan Favorit saat Libur Lebaran, Sabtu 13 April Dikunjungi 112 Ribu Orang

Taman Margasatwa Ragunan menjadi salah satu lokasi favorit warga untuk memanfaatkan libur lebaran. Pada Sabtu, pengunjungnya mencapai 112 ribu.

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Taman Margasatwa Ragunan yang Selalu Dipadati Pengunjung Saat Libur Lebaran 2024

24 hari lalu

Fakta Menarik Taman Margasatwa Ragunan yang Selalu Dipadati Pengunjung Saat Libur Lebaran 2024

Taman Margasatwa Ragunan yang dipadati pengunjung pada libur Lebaran 2024 punya beberapa fakta menarik.

Baca Selengkapnya

Jumlah Pengunjung Beberapa Destinasi Wisata selama Libur Lebaran 2024

24 hari lalu

Jumlah Pengunjung Beberapa Destinasi Wisata selama Libur Lebaran 2024

Beberapa destinasi wisata mengalami kepadatan pengunjung selama libur Lebaran 2024. Berikut rincian jumlah pengunjungnya.

Baca Selengkapnya

Jadi Tempat Rekreasi Favorit, Ragunan Tembus Lebih dari 67 Ribu Pengunjung di Hari Kedua Lebaran

25 hari lalu

Jadi Tempat Rekreasi Favorit, Ragunan Tembus Lebih dari 67 Ribu Pengunjung di Hari Kedua Lebaran

Taman Margasatwa Ragunan di Jakarta Selatan diserbu pengunjung pada hari kedua Hari Raya Idul Fitri 2024, tembus lebih dari 67 ribu pengunjung.

Baca Selengkapnya

Sambut Pengunjung pada Libur Lebaran, Taman Margasatwa Ragunan Tambah Kantong Parkir

28 hari lalu

Sambut Pengunjung pada Libur Lebaran, Taman Margasatwa Ragunan Tambah Kantong Parkir

Pengunjung bisa ikut merayakan ulang tahun gorila, salah satu penghuni Taman Margasatwa Ragunan, yang berulang tahun pada hari Lebaran.

Baca Selengkapnya

Pengertian Agrowisata, Cakupan dan Manfaatnya

28 Februari 2024

Pengertian Agrowisata, Cakupan dan Manfaatnya

Agrowisata merupakan bentuk pariwisata yang berfokus pada aktivitas terkait pertanian, perkebunan, dan agribisnis.

Baca Selengkapnya

Musim Durian Dianggap Bisa Meningkatkan Potensi Pariwisata

27 Februari 2024

Musim Durian Dianggap Bisa Meningkatkan Potensi Pariwisata

Festival durian sebagai upaya untuk memperkenalkan makanan lokal lainnya

Baca Selengkapnya

Manfaat Pohon Bidara Menurut Islam, Salah Satunya Mengusir Makhluk Halus

6 Februari 2024

Manfaat Pohon Bidara Menurut Islam, Salah Satunya Mengusir Makhluk Halus

Pohon bidara memiliki banyak manfaat, salah satunya mengusir makhluk halus. Ini manfaat pohon bidara lainnya di bidang kesehatan.

Baca Selengkapnya

Serbuan Semut Invasif Bisa Mengubah Menu Makan Malam Singa

26 Januari 2024

Serbuan Semut Invasif Bisa Mengubah Menu Makan Malam Singa

Hilangnya semut membuat gajah melahap pohon akasia sehingga singa sulit menangkap zebra di sabana.

Baca Selengkapnya