Wisata Virtual Masih Populer di Tahun 2021

Reporter

Antara

Editor

Rini Kustiani

Jumat, 29 Januari 2021 08:30 WIB

Taman Impian Jaya Ancol menghadirkan wisata edukasi secara virtual

TEMPO.CO, Jakarta - Wisata virtual menjadi alternatif liburan selama pandemi Covid-19. Kendati hanya melihat suasana destinasi wisata lewat layar sambil menyimak penjelasan pemandu wisata, setidaknya wisata virtual bisa menjadi pengobat rindu jalan-jalan.

Layanan jasa wisata daring tiket.com memperkirakan wisata virtual masih populer pada tahun 2021. Head of Entertainment tiket.com, Kamal Kripalaney mengatakan, masyarakat yang kangen berwisata namun khawatir tertular Covid-19 dapat memanfaatkan wisata virtual.

Baca juga:
Susi Pudjiastuti: Rahasia Saya Bocor! 5 Pantai Terindah Penuh Memori

"Kami melihat peningkatan tren wisata virual di seluruh dunia, termasuk Indonesia," kata Kamal dalam acara peluncuran tiket to do dari tiket.com pada Kamis, 28 Januari 2021. Lantaran antusiasme wisata daring masih tinggi, menurut dia, tiket.com akan membuat lebih bayak konten wisata guna menarik minat masyarakat.

Kamal melanjutkan, masyarakat dapat memanfaatkan layanan tiket to do untuk memesan tiket wisata virtual ke sejumlah destinasi di dalam maupun luar negeri. Para wisatawan virtual hanya perlu menyiapkan gawai dan koneksi internet yang mumpuni agar tampilan gambar dan suara tidak tersendat.

Advertising
Advertising

Co-founder dan Chief Marketing Officer tiket.com, Gaery Undarsa mengatakan, penjualan produk melalui tiket to do pada keempat 2020 naik sampai 515 persen dibandingkan kuartal ketiga 2020. Tiga aktivitas favorit melalui tiket to do adalah tes Covid-19, kegiatan luar ruangan seperti yoga virtual, dan konten tiketLIVE.

"Tiket to do menyediakan informasi mitra transportasi, akomodasi, operator wahana, hingga destinasi wisata yang sudah memperoleh label tiketClean karena memenuhi protokol kesehatan dan kebersihan," kata Gaery. Tahun 2021, menurut dia, adalah tahun pengharapan bagi dunia pariwisata.

Musababnya, Gaery Undarsa melanjutkan, pemerintah mulai menggencarkan vaksinasi Covid-19 dan diharapkan kegiatan ekonomi mulai bergulir. Salah satunya melalui wisata virtual yang termasuk aktivitas pariwisata yang tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Berita terkait

3 Hal yang Paling Banyak Dikeluhkan Wisatawan saat ke Korea Selatan

5 jam lalu

3 Hal yang Paling Banyak Dikeluhkan Wisatawan saat ke Korea Selatan

Korea Tourism Organization mencatat 902 pengaduan dari wisatawan selama tahun 2023

Baca Selengkapnya

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Ajak Turis Wisata Pagi dan Sore

1 hari lalu

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Ajak Turis Wisata Pagi dan Sore

Cuaca yang terik membuat warga Thailand, terutama warga lanjut usia, enggan bepergian.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

2 hari lalu

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

Direktur Utama InJourney Airports, Faik Fahmi mengatakan pemangkasan jumlah bandara internasional tidak bepengaruh signifikan ke ekonomi daerah.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

2 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

Lesunya aktivitas kunjungan wisman ke 17 bandara internasional membuat Kemenhub menurunkan status penggunaan bandara menjadi bandara domestik.

Baca Selengkapnya

4 Kota di Afganistan yang Paling Menarik Dikunjungi, Banyak Peninggalan Sejarah

2 hari lalu

4 Kota di Afganistan yang Paling Menarik Dikunjungi, Banyak Peninggalan Sejarah

Afganistan yang terletak di Asia Selatan dan Asia Tengah menawarkan banyak hal untuk dijelajahi, misalnya situs bersejarah dan budaya.

Baca Selengkapnya

Taliban Siapkan Promosi Wisata Afganistan untuk Tingkatkan Perekonomian

2 hari lalu

Taliban Siapkan Promosi Wisata Afganistan untuk Tingkatkan Perekonomian

Dalam beberapa tahun terakhir, pariwisata Afganistan meningkat. Turis asing paling banyak berasal dari Cina.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

3 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

3 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

5 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Iuran Wisata untuk Siapa

6 hari lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya