Pilihan Wisata Akhir Pekan di Jakarta, Belajar Beternak Sapi dan Memerah Susu

Reporter

Antara

Minggu, 15 November 2020 06:27 WIB

Jurus jitu Pemerintah untuk tingkatkan populasi sapi perah nasional.

TEMPO.CO, Jakarta - Berwisata sambil belajar mungkin bisa jadi pilihan bagi Anda untuk menghabiskan waktu libur akhir pekan ini. Salah satu objek wisata yang bisa dituju adalah kawasan ekowisata peternakan sapi di Kelurahan Pondok Ranggon, Cipayung, Jakarta Timur.

Peternakan yang beralamat di Jalan Peternakan Raya, Ekowisata Cibugary, Kelurahan Pondok Rangon, Kecamatan Cipayung, merupakan satu dari tiga ekowisata peternakan sapi yang difasilitasi Pemprov DKI Jakarta.

"Di lokasi ini warga tidak sekadar beternak tapi juga menjadi aspek pemberdayaan sosial dan ekonomi dan yang terpenting sekali adalah edukasi seputar produksi ternak kepada wisatawan," kata Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Perikanan DKI Jakarta Rusmiati di Jakarta, Sabtu, 14 November 2020.

Rusmiati mengatakan ekowisata tersebut seluruhnya melibatkan peran peternak dari warga sekitar yang selama ini berbisnis sapi.

Ekowisata tersebut dibuka gratis bagi wisatawan yang tertarik mempelajari segala aspek tentang peternakan sapi, khususnya peluang bisnis yang bisa digarap. "Pengunjung akan diajak melihat cara merawat sapi perah sejak usianya masih kecil agar saat dewasa nanti sapi tersebut bisa menghasilkan sisi murni berkualitas," kata Rusmiati.

Wisatawan yang berkunjung juga bisa memerah langsung susu sapi dari kandangnya hingga mempraktikkan secara langsung proses produksi susu hingga proses penjualannya. Mereka juga boleh langsung mencicipi susu perahannya atau membawanya pulang.

Rusmiati berharap kehadiran ekowisata sapi perah bisa menjadi alternatif wisata di Jakarta serta menjadi lokasi edukasi, khususnya kalangan pelajar.

Sementara itu, Asisten Perekonomian, Pembangunan dan Lingkungan Hidup Jakarta Timur, Syofian Thahir, mengatakan terdapat rumah instalasi Sentra Unit Pengolahan Hasil (UPH) Susu Swadaya di sana. Fasilitas itu didirikan untuk mendukung usaha perah susu sapi dari kalangan peternak. "Di lokasi tersebut juga menyediakan tempat sterilisasi dan penyimpanan susu perah yang sudah dikemas," kata dia.

Berita terkait

Menikmati Akhir Pekan, Mengenal Berbagai Macam Genre Game

7 hari lalu

Menikmati Akhir Pekan, Mengenal Berbagai Macam Genre Game

Para penggemar game biasanya familiar dengan berbagai jenis game Role Playing Games (RPG), Massively Multiplayer Online Role-Playing Games dan lainnya

Baca Selengkapnya

Aneka Kegiatan dan Kebutuhan Syahrul Yasin Limpo dari Urunan Pegawai Kementan: dari Sapi Kurban, Umrah, hingga Bayar ART

9 hari lalu

Aneka Kegiatan dan Kebutuhan Syahrul Yasin Limpo dari Urunan Pegawai Kementan: dari Sapi Kurban, Umrah, hingga Bayar ART

Persidangan perkara dugaan pemerasan oleh bekas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo di lingkungan Kementan terkuak fakta-fakta baru.

Baca Selengkapnya

Long Weekend Bersama Keluarga, Coba ke Destinasi Wisata Baru di Bogor dan Jakarta

10 hari lalu

Long Weekend Bersama Keluarga, Coba ke Destinasi Wisata Baru di Bogor dan Jakarta

Bogor dan Jakarta menawarkan destinasi wisata menarik, dari alam hingga seni, untuk long weekend besok.

Baca Selengkapnya

Saksi Akui Diminta Sewa Pesawat Rp 1,4 Miliar untuk Kunjungan Kerja Syahrul Yasin Limpo ke Maluku dan Anggarkan Beli 12 Sapi Kurban

10 hari lalu

Saksi Akui Diminta Sewa Pesawat Rp 1,4 Miliar untuk Kunjungan Kerja Syahrul Yasin Limpo ke Maluku dan Anggarkan Beli 12 Sapi Kurban

Hermanto diminta untuk menyediakan uang di luar anggaran Kementerian Pertanian untuk membeli sapi kurban buat Syahrul Yasin Limpo.

Baca Selengkapnya

Rencana Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan saat Akhir Pekan Dibayangi Masalah

15 hari lalu

Rencana Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan saat Akhir Pekan Dibayangi Masalah

Pemerintah Kota Bandung ingin menghidupkan kembali Jalan Braga yang menjadi ikon kota sebagai tujuan wisata.

Baca Selengkapnya

Pasangan Lansia di Selandia Baru Tewas Diseruduk Domba

29 hari lalu

Pasangan Lansia di Selandia Baru Tewas Diseruduk Domba

Pasangan suami istri lanjut usia di Selandia Baru tewas setelah diseruduk domba jantan di sebuah peternakan. Oleh polisi, domba itu ditembak mati.

Baca Selengkapnya

Ratusan Sapi Impor dari Australian Mati di Perjalanan, Bapanas Klaim Stok Daging Aman

47 hari lalu

Ratusan Sapi Impor dari Australian Mati di Perjalanan, Bapanas Klaim Stok Daging Aman

Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi klaim stok daging sapi aman, meski ada impor sapi hidup mati dalam perjalanan laut.

Baca Selengkapnya

Kementan Bakal Lakukan Investigasi dan Penutupan Sumber Ternak Impor Imbas Sapi Hidup Australia Mati di Atas Kapal

52 hari lalu

Kementan Bakal Lakukan Investigasi dan Penutupan Sumber Ternak Impor Imbas Sapi Hidup Australia Mati di Atas Kapal

Kementan akan berkoordinasi dengan Badan Karantina Indonesia untuk melakukan investigasi terkait kasus tersebut di Indonesia.

Baca Selengkapnya

ID FOOD Datangkan 2.350 Ekor Sapi Australia Akhir Bulan Ini, Daging Sapi Beku Asal Brasil Masuk April

59 hari lalu

ID FOOD Datangkan 2.350 Ekor Sapi Australia Akhir Bulan Ini, Daging Sapi Beku Asal Brasil Masuk April

Direktur Utama ID FOOD, Frans Marganda Tambunan, menyatakan pihaknya akan mendatangkan 2.350 ekor sapi asal Australia pada akhir Maret ini.

Baca Selengkapnya

Akhir Pekan Mau Nonton Apa? Inilah 7 Drakor yang Diperankan Kim Do-Wan

2 Maret 2024

Akhir Pekan Mau Nonton Apa? Inilah 7 Drakor yang Diperankan Kim Do-Wan

Salah satu ragam yang bisa dilakukan dalam menikmati akhir pekan yang agak penat adalah menonton drama Korea atau disingkat drakor.

Baca Selengkapnya