Nusa Dua Bali Jadi Destinasi Wisata Percontohan CHS

Reporter

Antara

Editor

Rini Kustiani

Sabtu, 6 Juni 2020 19:30 WIB

Wisatawan mengunjungi Nusa Dua Light Festival 2019 di Badung, Bali, Kamis 30 Mei 2019. Festival lampion bertema "Mountain View" tersebut merupakan salah satu daya tarik wisata di kawasan pariwisata Nusa Dua selama musim libur panjang lebaran dengan menargetkan kunjungan 3.000 orang perhari. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf

TEMPO.CO, Jakarta - Kawasan Nusa Dua, Bali direncanakan menjadi proyek percontohan penerapan program Cleanliness, Health, and Safety atau CHS untuk destinasi wisata new normal.

Kawasan Nusa Dua dipilih karena lokasi yang strategis dan merupakan area eksklusif, sehingga mudah diawasi. Kawasan Nusa Dua juga dilengkapi dengan fasilitas pendukung mulai dari akomodasi, amenitas, sampai rumah sakit berskala internasional.

Deputi Bidang Pemasaran Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif - Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Nia Niscaya mengatakan Indonesia, seperti banyak negara, tengah fokus pada penyiapan new normal sebagai persiapan menyambut kembali turis. "Cleanliness, Health, and Safety atau CHS itulah yang kami siapkan," kata Nia Niscaya dalam keterangan tertulis, Jumat 5 Juni 2020. "Kami optimistis mampu menyambut wisatawan dengan pengalaman yang baru dan menarik."

Menurut dia, sebelum membuka destinasi wisata baru, pemerintah bersama masyarakat perlu membangun percaya diri agar memberikan rasa aman dan nyaman kepada wisatawan. Kementerian Pariwisata, Nia melanjutkan, membagi dua tahapan menuju new normal hingga kembali siap menyambut wisatawan mancanegara.

Tahap pertama adalah Gaining Confidence dan Appealing serta tahap kedua berupa training, simulasi, publikasi, dan kampanye serta aplikasi penerapan Cleanliness, Health, and Safety atau CHS. Gaining Confidence dimulai dari menyiapkan protokol Cleanliness, Health, and Safety atau CHS yang dikemas melalui video tutorial yang menarik dan buku panduan yang mudah dimengerti bagi pemangku kepentingan pariwisata, seperti hotel, restoran, pusat perbelanjaan, destinasi wisata, dan lainnya.

Advertising
Advertising

Dalam tahapan appealing, Kementerian Pariwisata akan menjalankan sejumlah program, seperti Mega Famtrip dengan melibatkan key opinion leader (KOL), media, serta travel agent (TA), dan tour operator (TO). Ada juga upaya membuat joint promotion dengan membuat paket tur bersama maskapai penerbangan dan TA/TO, serta menyiapkan penyelenggaraan kegiatan MICE dalam skala kecil.

"Namun kami tekankan bahwa pembukaan destinasi wisata bergantung pada keputusan Gugus Tugas Penanganan Covid-19 dan pemerintah daerah," kata Nia Niscaya. "Sebab setiap destinasi wisata memiliki situasi dan kondisi yang berbeda.

Berita terkait

Amankan World Water Forum Di Bali, Ditpolairud Polda Bali Kerahkan 2 Kapal dan 3 Helikopter

2 jam lalu

Amankan World Water Forum Di Bali, Ditpolairud Polda Bali Kerahkan 2 Kapal dan 3 Helikopter

Ditpolairud Polda Bali kini melakukan pengamanan KTT World Water Forum ke-10 di Bali, kerahkan 2 kapal dan 3 helikopter.

Baca Selengkapnya

Pembukaan World Water Forum Ke-10 Digelar di KEK Kura-kura Bali

4 jam lalu

Pembukaan World Water Forum Ke-10 Digelar di KEK Kura-kura Bali

Pemerintah Bali bersama Panitia World Water Forum ke-10 dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat menjalankan upacara Segara Kerthi.

Baca Selengkapnya

Luhut: World Water Forum Bali Akan Hasilkan 120 Proyek Senilai Rp 150 Triliun

12 jam lalu

Luhut: World Water Forum Bali Akan Hasilkan 120 Proyek Senilai Rp 150 Triliun

Luhut mengungkap itu lewat pernyataannya bahwa World Water Forum di Bali harus menghasilkan, apa yang disebutnya, concrete deliverables.

Baca Selengkapnya

Berkas Kasus Bendesa Adat Bali Diduga Peras Pengusaha Rp10 Miliar Dilimpahkan ke Pengadilan

14 jam lalu

Berkas Kasus Bendesa Adat Bali Diduga Peras Pengusaha Rp10 Miliar Dilimpahkan ke Pengadilan

Bendesa Adat Berawa Ketut Riana diduga memeras pengusaha yang membutuhkan rekomendasi perizinan investasi

Baca Selengkapnya

Upacara Melukat Awali Rangkaian World Water Forum ke-10 Bali

19 jam lalu

Upacara Melukat Awali Rangkaian World Water Forum ke-10 Bali

World Water Forum ke-10 Bali pada 18-25 Mei 2024 berfokus pada empat hal.

Baca Selengkapnya

Elon Musk Disebut-sebut Akan ke Denpasar Bali untuk Resmikan Starlink

1 hari lalu

Elon Musk Disebut-sebut Akan ke Denpasar Bali untuk Resmikan Starlink

Ini akan menjadi kunjungan langsung pertama Elon Musk ke Indonesia.

Baca Selengkapnya

Luhut Puas Tactical Floor Game Pengamanan Tamu VVIP WWF ke-10 Bali

1 hari lalu

Luhut Puas Tactical Floor Game Pengamanan Tamu VVIP WWF ke-10 Bali

Luhut berharap pelaksanaan WWF dengan jumlah peserta yang tercatat lebih 30.000 dari 148 negara itu dapat berjalan dengan baik.

Baca Selengkapnya

Menengok Infrastruktur Pendukung World Water Forum: Keamanan Perjalanan hingga Kenyamanan Hotel

1 hari lalu

Menengok Infrastruktur Pendukung World Water Forum: Keamanan Perjalanan hingga Kenyamanan Hotel

World Water Forum akan segera digelar di Bali. Bagaimana infrastruktur pendukung kegiatan tersebut?

Baca Selengkapnya

World Water Forum Digelar Besok, Sejumlah Elemen ikut Menjaga Keamanan

1 hari lalu

World Water Forum Digelar Besok, Sejumlah Elemen ikut Menjaga Keamanan

World Water Forum (WFF) ke-10 akan segera digelar di Bali pada 18-25 Mei 2024. Sejumlah elemen masyarakat ikut menjaga keamanan.

Baca Selengkapnya

8 Destinasi Wisata Ikonik yang Bergulat dengan Dampak Buruk Overtourism

1 hari lalu

8 Destinasi Wisata Ikonik yang Bergulat dengan Dampak Buruk Overtourism

Destinasi wisata populer di dunia mengalami overtourism dalam beberapa tahun terakhir.

Baca Selengkapnya