Maladewa Punya Resor Khusus untuk Karantina Pasien Covid-19

Reporter

Bram Setiawan

Editor

Ludhy Cahyana

Senin, 16 Maret 2020 19:06 WIB

Kuredu Island Resort di Maladewa menjadi awal mula infeksi virus corona, yang ditularkan oleh turis Italia kepada pegawai resor tersebut. Foto: @gurutravelgroupuk

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Maladewa membangun resor untuk karantina pasien virus corona Covid-19. Bangunan resor itu berada di Pulau Villivaru, Atol Kaafu, sekitar 24 kilometer sebelah utara Malé, ibu kota Maladewa, mengutip South China Morning Post. Para dokter merawat seluruh pasien di resor itu.

Dikabarkan, bahwa resor itu memiliki 30 kamar untuk turis terinfeksi Covid-19. Seluruh kamar dilengkapi penyejuk ruangan (AC). Setiap kamar memiliki layanan makanan, televisi, serta dapur berdesain minibar yang lengkap dengan isian.

Menurut laporan Evening Standard, akomodasi untuk karantina itu dibangun dalam kurun 10 hari. Ada 50 orang pekerja yang membangun resor di Villivaru itu.

Pada 12 Maret 2020, diketahui ada delapan kasus Covid-19 di Maladewa. Kasus infeksi virus corona pertama kali menimpa dua orang pegawai di Kuredu Island Resort and Spa. Pegawai itu diduga tertular dari turis Italia. Kawasan hotel pun dalam karantina, para pegawai serta semua tamu tak diperbolehkan meninggalkan pulau.

"Langkah pembatasan sementara akan berlanjut sampai waktu yang berwenang menentukan pulau itu lepas dari periode karantina," berdasarkan keterangan situs web Kuredu Island Resort and Spa, yang dikutip The Standard.

Advertising
Advertising

Pada 12 Maret pula, resor di kepulauan Kuredu, Vilamendhoo, Batalaa, Kuramathi telah masuk dalam kawasan karantina.

Pemerintah Maladewa mencegah kedatangan para pelancong yang sempat berkunjung dari Cina Daratan, Iran, Korea Selatan (Gyeongsang Utara dan Gyeongsang Selatan), Italia, dan Bangladesh dalam 14 hari belakangan. Pencegahan kunjungan itu juga termasuk transit melalui Maladewa.

SOUTH CHINA MORNING POST | EVENING STANDARD

Berita terkait

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

1 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

1 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

1 hari lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

1 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

2 hari lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

Bukan di Arab, Ini Negara yang 100 Persen Penduduknya Muslim

5 hari lalu

Bukan di Arab, Ini Negara yang 100 Persen Penduduknya Muslim

Negara yang 100 persen penduduknya muslim ternyata bukan di Arab. Lokasinya ada sebelah selatan-barat daya India. Ini ulasannya.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

7 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

8 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

10 Hotel Terbaik di Dunia Versi TripAdvisor, Ada yang di Bali

8 hari lalu

10 Hotel Terbaik di Dunia Versi TripAdvisor, Ada yang di Bali

Berikut ini daftar hotel terbaik di dunia yang bisa Anda kunjungi versi TripAdvisor. Dua di antaranya ada di Indonesia. Di daerah mana?

Baca Selengkapnya

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

9 hari lalu

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya