Makin Praktis, Kini Terminal 2 Bandara Soetta Punya Hotel Kapsul

Reporter

Bram Setiawan

Editor

Ludhy Cahyana

Selasa, 3 Maret 2020 08:00 WIB

5 sleeping pod melengkapi 136 kamar Digital Smart Hotel di area keberangkatan Terminal 2. TEMPO/Bram Setiawan

TEMPO.CO, Jakarta - Kapanpun jadwal pesawat dari Jakarta, pelesiran jadi lebih praktis. Khawatir ketinggalan pesawat pun bisa ditepis. Selain dilengkapi Skytrain, Bandara Internasional Soekarno-Hatta juga membuka Digital Airport Hotel di Terminal 2. Hotel itu telah dibuka pada 27 Februari 2020.

Pelancong bisa menemukan hotel kapsul yang futuristis memiliki 136 kamar, serta 5 sleeping pod di area keberangkatan Terminal 2 Bandara Soetta.

“Tren melakukan perjalanan khususnya bagi traveler (pelancong) yang ingin berlibur adalah kepraktisan," kata Direktur Utama PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin, lewat keterangan resmi, Minggu, 1 Maret 2020.

Awaluddin menjelaskan, Digital Airport Hotel adalah penerapan smart airport untuk kebutuhan penyederhanaan. "Kami mencoba melakukan simplifikasi (penyederhanaan) sejumlah layanan dengan menghadirkan self check in, self baggage drop, Digital Airport Hotel, iMate Lounge, hingga fasilitas transportasi seperti Skytrain dan sebagainya," ujarnya.

Ia menambahkan, Digital Airport Hotel melengkapi keberadaan hotel lainnya di kawasan Bandara Soekarno-Hatta. Akan dibuka pula dua hotel bintang di Terminal 3, dan 1 hotel bintang di bangunan terpadu (integrated building).

Advertising
Advertising

"Traveler (pelancong) memiliki berbagai alternatif menginap di (bandara) Soekarno-Hatta. Apalagi kini traveler dapat dengan mudah menuju seluruh terminal menggunakan Skytrain,” tuturnya.

Setiap kamar di hotel kapsul dilengkapi dengan matras dan bantal, serta dilengkapi multimedia, charging ports, lampu baca, dan penyejuk udara (AC). Area hotel juga terdapat pancuran air (shower) dan kloset untuk pria dan wanita.

Kamar hotel kapsul itu disewakan mulai dari Rp 280.000 untuk 6 jam, lalu Rp 305.000 untuk 9 jam, dan full day, Rp 350.000. Namun penyewaan sleeping pod belum dibuka untuk publik.

Sleeping pod di Terminal 2 yang pertama di antara berbagai bandara di Indonesia. Itu untuk fasilitas modern dengan teknologi terkini yang ditujukan bagi pelancong yang ingin istirahat dalam waktu singkat.

Digital Airport Hotel di Terminal 2 ini bukan yang pertama di Soekarno-Hatta. Sebelumnya sudah ada hotel serupa di Terminal 3 Soekarno-Hatta sejak Agustus 2018. Digital Airport Hotel dikelola Capsule Indonesia.

“Tingkat okupansi hotel kapsul Digital Airport Hotel di Terminal 3 cukup tinggi sudah mencapai sekitar 70 persen," kata Direktur Utama Capsule Indonesia Rudy Josano. Maka, karena alasan itu pula hadir Digital Airport Hotel di Terminal 2.

Digital Airport Hotel di area keberangkatan Terminal 2 memiliki 136 kamar, serta 5 sleeping pod. TEMPO/Bram Setiawan

Digital Airport Hotel di Terminal 3 pernah mendapat penghargaan internasional Guest Review Award 2018 dari Booking.com menyusul skor tertinggi yaitu 8.5 dari ulasan pelanggan.

Berita terkait

Hari ini, Kloter 1 dan 2 Calon Jemaah Haji Diberangkatkan dari Bandara Soekarno Hatta

1 hari lalu

Hari ini, Kloter 1 dan 2 Calon Jemaah Haji Diberangkatkan dari Bandara Soekarno Hatta

Bandara-bandara yang dikelola PT AP II mulai hari ini melayani keberangkatan calon jemaah haji ke tanah suci.

Baca Selengkapnya

Kemenag Perpendek Masa Tugas Sebagian Petugas Haji, Apa Alasannya?

3 hari lalu

Kemenag Perpendek Masa Tugas Sebagian Petugas Haji, Apa Alasannya?

Arab Saudi kirim 70 petugas ke Bandara Soekarno-Hatta untuk membantu memeriksa administrasi keberangkatan jemaah calon haji.

Baca Selengkapnya

Libur Panjang, AP II Prediksi Penumpang Pesawat Tembus 1 Juta

3 hari lalu

Libur Panjang, AP II Prediksi Penumpang Pesawat Tembus 1 Juta

AP II memperkirakan penumpang pesawat di 20 bandara yang dikelolanya mencapai 1 juta orang selama libur panajang 9-12 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Bandara Sam Ratulangi Manado Dibuka Lagi Usai Tutup Sementara karena Erupsi Gunung Ruang

8 hari lalu

Bandara Sam Ratulangi Manado Dibuka Lagi Usai Tutup Sementara karena Erupsi Gunung Ruang

Operasional Bandara Sam Ratulangi Manado kembali dibuka setelah sempat ditutup sementara karena terdampak sebaran abu vulkanik Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional , InJourney Airports: Sejalan dengan Transformasi

15 hari lalu

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional , InJourney Airports: Sejalan dengan Transformasi

InJourney menilai penyesuaian bandara internasional ini berpengaruh positif terhadap konektivitas udara dan pariwisata Tanah Air.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

18 hari lalu

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

Menhub Budi Karya membahas rencana pengembangan jaringan transportasi di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara dengan Jepang.

Baca Selengkapnya

Lebaran 2024, Jumlah Penumpang Pesawat di 20 Bandara AP II Tembus 4,07 Juta Orang

22 hari lalu

Lebaran 2024, Jumlah Penumpang Pesawat di 20 Bandara AP II Tembus 4,07 Juta Orang

Jumlah pergerakan penumpang di 20 bandara yang dikelola PT AP II pada periode angkutan lebaran 2024 mencapai 4,07 juta orang.

Baca Selengkapnya

InJourney Airports Catat 7,4 Juta Penumpang selama Masa Angkutan Lebaran 2024

23 hari lalu

InJourney Airports Catat 7,4 Juta Penumpang selama Masa Angkutan Lebaran 2024

InJourney Airports mencatat sebanyak 7,4 juta pergerakan penumpang selama masa angkutan Lebaran periode 3 April hingga 18 April 2024.

Baca Selengkapnya

Puncak Arus Balik Lebaran, Jumlah Penumpang di 20 Bandara AP II Tembus 309.477 Orang

27 hari lalu

Puncak Arus Balik Lebaran, Jumlah Penumpang di 20 Bandara AP II Tembus 309.477 Orang

PT Angkasa Pura II mencatat pergerakan penumpang di puncak arus balik Lebaran meningkat 24 persen.

Baca Selengkapnya

Pemudik Arus Balik di Bandara Soetta Meningkat Polisi Imbau Jaga Barang Bawaannya

28 hari lalu

Pemudik Arus Balik di Bandara Soetta Meningkat Polisi Imbau Jaga Barang Bawaannya

Kepolisian meminta pemudik arus balik menjaga barang bawaannya dan mematuhi aturan bandara.

Baca Selengkapnya