Libur Nataru, Tanah Lot Tembus 10.000 Turis Per Hari

Reporter

Made Argawa

Editor

Ludhy Cahyana

Kamis, 2 Januari 2020 11:00 WIB

Suasana di obyek wisata Tanah Lot, Tabanan, Bali. Beberapa waktu lalu sebuah media travel, Fodor's Travel mengeluarkan laporan jika Bali sebagai destinasi yang patut dipertimbangkan untuk tidak dikunjungi. Rabu, 20 November 2019. TEMPO/ Made Argawa

TEMPO.CO, Tabanan - Tanah Lot menjadi pilihan wisatawan saat berlibur akhir tahun dan tahun baru di Bali. Situs suci umat Hindu sekaligus destinasi wisata itu, dipadati pengunjung, terutama wisatawan domestik.

“Rata-rata setiap hari mencapai 10 ribu pengunjung. Terlihat sejak minggu terakhir Desember,” kata Kepala Divisi Humas Obyek Wisata Tanah Lot, Putu Erawan, Rabu, 1 Januari 2019.
Erawan menjelaskan, hampir setiap akhir tahun kunjungan di Tanah Lot selalu tinggi dan didominasi oleh wisatawan domestik asal Pulau Jawa. “Tahun ini terlihat banyak yang bawa kendaraan pribadi. Rata-rata setiap harinya ada dua ribu mobil,” ujarnya.
Pada 30 Desember 2019, jumlah wisatawan yang berkunjung ke Tanah Lot mencapai 16 ribu lebih. Total pada Desember kunjungan ke obyek wisata yang terkenal akan Pura yang berada di tepi laut ini mencapai 310.103. “Total kunjungan pada 2019 mencapai 2,7 juta,” katanya.
Kendaraan roda empat yang masuk ke kawasan obyek wisata Tanah Lot terlihat banyak menggunakan nomor polisi asal Jakarta, Bandung serta wilayah di Jawa Timur.
Edy Hartono, 52 tahun wisatawan asal Jakarta memboyong empat keluarganya dengan menggunakan mobil. Ia memilih jalur darat agar lebih ekonomis.
Keramaian wisatawan di area obyek wisata Tanah Lot saat libur akhir tahun, Senin, 30 Desember 2019. Saat libur akhir tahun, kunjungan ke salah satu obyek wisata terbesar di Bali ini menembus angka sepuluh ribu orang setiap harinya. TEMPO/ Made Argawa
“Selain itu jalan sudah bagus ada tol (Trans Jawa) sampai Probolinggo sehingga lebih dekat ke Bali,” ujarnya. Meski macet, bagi Edy liburan ke Bali tetap menyenangkan.
Lain lagi dengan Sukomiharto, 39 tahun asal Trenggalek, Jawa Timur. Dengan menggunakan mobil ia lebih leluasa memilih tujuan wisata di Pulau Dewata. “Jika Kuta dan Nusa Dua pasti macet, tadi kami lewat Bali Utara (Singaraja) lalu lintas lancar,” ujarnya.
Made Argawa

Berita terkait

Vila di Bali Ini Dibangun dari Pesawat Boeing 737 Bekas, Harga Sewa Mulai dari Rp49,5 Juta per Malam

18 menit lalu

Vila di Bali Ini Dibangun dari Pesawat Boeing 737 Bekas, Harga Sewa Mulai dari Rp49,5 Juta per Malam

Vila di Bali ini unik, memiliki kolam renang tanpa batas, koki pribadi, dan pengalaman yang hanya bisa didapat di pesawat, seperti teras di sayapnya.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

11 jam lalu

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

Lesunya aktivitas kunjungan wisman ke 17 bandara internasional membuat Kemenhub menurunkan status penggunaan bandara menjadi bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Wisata Karang Boma Cliff: Harga Tiket, Lokasi, dan Cara Menuju Kesana

12 jam lalu

Wisata Karang Boma Cliff: Harga Tiket, Lokasi, dan Cara Menuju Kesana

Weekend ini bisa agendakan untuk melancong ke Wisata Karang Boma Cliff. Tempat ini cocok bagi para sunset seekers atau pencari matahari terbenam.

Baca Selengkapnya

Bendesa Adat Peras Pengusaha yang Mau Investasi Kejati Bali: Baru Pertama Kali Terungkap

15 jam lalu

Bendesa Adat Peras Pengusaha yang Mau Investasi Kejati Bali: Baru Pertama Kali Terungkap

Kejaksaan Tinggi Bali melakulan operasi tangkap tangan terhadap Bendesa Adat yang diduga memeras seorang pengusaha.

Baca Selengkapnya

Delegasi World Water Forum akan Diajak Wisata Melukat dan Meninjau Museum di Bali

19 jam lalu

Delegasi World Water Forum akan Diajak Wisata Melukat dan Meninjau Museum di Bali

Bali menyiapkan tiga tempat penglukatan di Bali, salah satunya Pura Tirta Empul di Tampaksiring, untuk delegasi World Water Forum.

Baca Selengkapnya

Jadi Tuan Rumah Agenda World Water Forum, Bali akan Gelar Upacara Segara Kerthi

20 jam lalu

Jadi Tuan Rumah Agenda World Water Forum, Bali akan Gelar Upacara Segara Kerthi

Segara Kerthi merupakan kearifan lokal memuliakan air di Bali, akan ditunjukkan kepada dunia, khususnya kepada delegasi WWF.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Pria Sobek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai, BTN Didemo karena Uang Nasabah Hilang

23 jam lalu

Terpopuler: Pria Sobek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai, BTN Didemo karena Uang Nasabah Hilang

Terpopuler bisnis: Pria menyobek tas Hermes di depan petugas Bea Cukai karena karena diminta bayar Rp 26 juta, BTN didemo nasabah.

Baca Selengkapnya

Kejati Bali Lakukan OTT Anggota Bendesa Adat yang Diduga Lakukan Pemerasan Investasi

1 hari lalu

Kejati Bali Lakukan OTT Anggota Bendesa Adat yang Diduga Lakukan Pemerasan Investasi

Kejati Bali melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap oknum Bendesa Adat di Bali. Bendesa itu diduga melakukan pemerasan investasi.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

1 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Delegasi World Water Forum Akan Ditunjukkan Ritual Cara Bali Memuliakan Air

1 hari lalu

Delegasi World Water Forum Akan Ditunjukkan Ritual Cara Bali Memuliakan Air

Pemerintah Provinsi Bali akan mengenalkan kearifan lokal Segara Kerthi dan Tumpek Uye kepada delegasi World Water Forum ke-10

Baca Selengkapnya