Keunikan Pesantren yang Bisa Jadi Daya Tarik Wisata dan Usaha

Reporter

Antara

Editor

Rini Kustiani

Rabu, 4 Desember 2019 13:00 WIB

Pekerja menjemur kerajinan bambu berupa tempat makan yang disebut besek di pusat kerajinan bambu Tunggak Semi, Sleman, Yogyakarta, 14 April 2016. Pusat kerajinan yang mempekerjakan 100 karyawan tersebut beromzet 300 juta perbulan. TEMPO/Pius Erlangga

TEMPO.CO, Bandung - Pondok pesantren bukan sekadar tempat menimba ilmu agama namun juga menjadi tempat promosi pariwisata. Dalam acara The 7th OIC Halal Expo and 5th World Halal Summit 2019 di Istanbul, Turki, ada lima pondok pesantren yang berhasil menggaet minat pengusaha asing untuk bekerja sama.

Kelima pondok pesantren itu adalah Al Ittifaq (Kabupaten Bandung), Pesantren Al Ashriyyah Nurul Iman (Kabupaten Bogor), Pesantren Daarut Tauhid (Kota Bandung), Pesantren Al Idrisiyyah (Kabupaten Tasikmalaya), dan Pesantren Husnul Khotimah (Kabupaten Kuningan). Lima pondok pesantren ini mampu mengemas berbagai promosi produk pertanian, fashion, dan jasa wisata halal untuk turis mancanegara.

Melalui keterangan tertulis, Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Provinsi Jawa Barat menyatakan Pondok Pesantren Al Ittifaq di Ciwidey, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, menjadi pemasok buah, sayuran, dan bumbu rempah untuk perusahaan asing. "Kami terpacu untuk mempelajari dan mengembangkan potensi bisnis ini," kata Setia Irawan, Ketua Koperasi Pondok Pesantren Al-Ittifaq.

Sebuah perusahaan tour dan travel internasional meminta Pesantren Daarut Tauhiid Bandung menjadi mitra wisata halal di Indonesia. Mereka ingin pengurus Pesantren Daarut Tauhiid menunjukkan destinasi wisata menarik yang dapat dikunjungi oleh wisatawan Timur Tengah dengan tetap memperhatikan fasilitas ibadah. "Informasi tentang bagaimana wisata halal di Indonesia masih sangat kurang. Jadi, banyak wisatawan dari Timur Tengah memilih berwisata ke Malaysia," kata Hiba Al-Qadi, Manajer Kontrak dan Tender Dallah Group Jordania.

Adapun Pondok Pesantren Husnul Khotimah, Kabupaten Indramayu, mendapat pesanan satu kontainer keranjang bambu untuk dikirim ke Bosnia. Pimpinan Bosnia Tour dan Travel, Mirza Omerhodzic mengatakan, sekarang masyarakat Eropa mulai menerapkan gaya hidup ramah lingkungan, termasuk dalam hal wisata.

Advertising
Advertising

"Saya melihat keranjang bambu ini bagus sebagai wadah suvenir. Kami perlu untuk suvenir pernikahan, karena kami juga punya usaha wedding organizer. Bahannya unik dan tentu ramah lingkungan," katanya. Mirza Omerhodzic memberikan catatan agar keranjang anyaman bambu ini benar-benar kering sebelum dikirim agar tidak berjamur ketika sampai di tujuan.

Pesantren Idrisiyyah di Kabupaten Tasikmalaya juga berhasil menjadi pemasok produk kerajinan dari bambu, seperti tas jinjing dan sendok pengaduk kopi untuk pasar Eropa. Sendok pengaduk kopi ini akan digunakan oleh kafe-kafe di Eropa karena mereka mulai meninggalkan plastik. Adapun Pondok Pesantren Nurul Iman di Kabupaten Bogor diminta untuk memasok beras dan beras campur jagung.

Berita terkait

Pentingnya Mendukung Perempuan Mengejar Kesempatan di Berbagai Bidang

20 jam lalu

Pentingnya Mendukung Perempuan Mengejar Kesempatan di Berbagai Bidang

Masyarakat perlu mendukung perempuan dalam mengejar kesempatan dan kesuksesan di berbagai bidang, termasuk di menjadi pemandu wisata perempuan.

Baca Selengkapnya

Dubes RI Resmikan Pesantren Pertama NU di Jepang

3 hari lalu

Dubes RI Resmikan Pesantren Pertama NU di Jepang

Duta Besar Republik Indonesia untuk Jepang Heri Akhmadi meresmikan pesantren pertama Nahdlatul Ulama (NU)

Baca Selengkapnya

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Ajak Turis Wisata Pagi dan Sore

3 hari lalu

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Ajak Turis Wisata Pagi dan Sore

Cuaca yang terik membuat warga Thailand, terutama warga lanjut usia, enggan bepergian.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

4 hari lalu

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

Direktur Utama InJourney Airports, Faik Fahmi mengatakan pemangkasan jumlah bandara internasional tidak bepengaruh signifikan ke ekonomi daerah.

Baca Selengkapnya

Wisata Karang Boma Cliff: Harga Tiket, Lokasi, dan Cara Menuju Kesana

4 hari lalu

Wisata Karang Boma Cliff: Harga Tiket, Lokasi, dan Cara Menuju Kesana

Weekend ini bisa agendakan untuk melancong ke Wisata Karang Boma Cliff. Tempat ini cocok bagi para sunset seekers atau pencari matahari terbenam.

Baca Selengkapnya

4 Kota di Afganistan yang Paling Menarik Dikunjungi, Banyak Peninggalan Sejarah

4 hari lalu

4 Kota di Afganistan yang Paling Menarik Dikunjungi, Banyak Peninggalan Sejarah

Afganistan yang terletak di Asia Selatan dan Asia Tengah menawarkan banyak hal untuk dijelajahi, misalnya situs bersejarah dan budaya.

Baca Selengkapnya

Taliban Siapkan Promosi Wisata Afganistan untuk Tingkatkan Perekonomian

4 hari lalu

Taliban Siapkan Promosi Wisata Afganistan untuk Tingkatkan Perekonomian

Dalam beberapa tahun terakhir, pariwisata Afganistan meningkat. Turis asing paling banyak berasal dari Cina.

Baca Selengkapnya

Solo Great Sale 2024 Targetkan Pengembangan Potensi Investasi Aglomerasi

4 hari lalu

Solo Great Sale 2024 Targetkan Pengembangan Potensi Investasi Aglomerasi

Gelaran Solo Great Sale atau SGS kembali hadir di Kota Solo, Jawa Tengah, menyemarakkan bulan Mei 2024 ini.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

5 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

7 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya