Inilah Suasana Marina Bay Sands Persis dalam Film Detective Conan

Kamis, 25 Juli 2019 20:44 WIB

Pengunjung berenang di Infinity Pool di Marina Bay Sands, Singapura, 6 Maret 2019. Kolam renang ini memiliki kedalaman 1,2 Meter dan didesain terbuka dan berada di tepi bangunan Hotel Marina Bay Sands. Tempo/Fardi Bestari

TEMPO.CO, Jakarta - Film Detective Conan: The Fist of Blue Sapphire, mengundang perhatian. Film ini memiliki banyak penggemar di Indonesia. Dengan latar belakang Singapura, tentu pas dengan target Singapura untuk memperkenalkan pariwisatanya di Indonesia.

Film animasi itu telah diputar di bioskop Indonesia, pada Rabu, 24 Juli 2019. Meski film animasi, namun visual yang ditampilkan memerinci gambaran tentang Singapura.

Marina Bay Sands jadi lokasi pertama yang muncul pada awal scene. Cerita dimulai dengan audio, suara burung, kemudian menyoroti gambaran laut hingga terus bergerak menampilkan aktivitas yang ramai. Untuk visualisasinya digambarkan orang-orang sedang bersantai, ada pula yang sedang berenang dan menyantap makanan.
Drama musikal Broadway Aladdin akan tampil perdana di Marina Bay Sands

Marina Bay Sands, lokasi sungguhannya, mengutip Singapore Tourism Board adalah pusat pertemuan skala besar yang juga merupakan kawasan hiburan terpadu. Dari panduan wisata Singapore Tourism Board, Marina Bay Sands memiliki banyak butik yang menawarkan ragam produk lokal Singapura. Ada pula toko obat tradisional Cina, Dragon Brand Bird's Nest.

Selain itu, ada juga toko baju In Good Company. Bila mengutip dari situs web Marina Bay Sands, toko In Good Company menyediakan pakaian merek lokal dengan ragam karakter gaya yang modern, termasuk juga baju anak-anak.

Ada pula toko milik perancang busana Lisa Von Tang. Produk buatannya mengesankan kemewahan, namun juga santai, dalam gaya perpaduan Asia dan Eropa. Perpaduan dalam rancangannya menggambarkan perpaduan orang tuanya, ibunya yang orang Tionghoa dan ayahnya kebangsaan Jerman.

Wisatawan yang berkunjung ke Marina Bay Sands bisa memandangi langit Singapura dari Skypark dan infinity pool. Ada pula pameran interaktif di ArtScience Museum yang berlokasi di 6 Bayfront Avenue.

Bila ingin menikmati hiburan, ada klub malam baru Marquee yang berada di bekas gedung teater Marina Bay Sands. Klub malam ini dikabarkan adalah satu-satunya yang memiliki kincir ria dalam ruangan (indoor).

Pelancong yang mengunjungi Marina Square di 6 Raffles Boulevard dan Suntec City di 3 Temasek Boulevard, akan menemukan berbagai restoran dan toko-toko perbelanjaan.

Pada 28 September hingga 13 Oktober, di Sands Theatre, Marina Bay Sands akan ada acara 'Patek Philippe Watch Art Grand Exhibition Singapore 2019'. Pameran yang menampilkan 400-an jam antik beraneka bentuk. Koleksi tersebut menceritakan berbagai inovasi sejak berdirinya perusahaan jam dari Jenewa, Patek Philippe pada 1839.

Suasana malam hari di Club 55 di lantai 55 Marina Bay Sands Singapura. (marinabaysands.com)

Advertising
Advertising

Berita terkait

5 Negara Pendiri ASEAN dan Tokohnya, Indonesia Termasuk

12 jam lalu

5 Negara Pendiri ASEAN dan Tokohnya, Indonesia Termasuk

ASEAN didirikan oleh lima negara di kawasan Asia Tenggara pada 1967. Ini lima negara pendiri ASEAN serta tokohnya yang perlu Anda ketahui.

Baca Selengkapnya

Clarke Quay Hadir dengan Wajah Baru Destinasi Hiburan Siang dan Malam di Singapura

16 jam lalu

Clarke Quay Hadir dengan Wajah Baru Destinasi Hiburan Siang dan Malam di Singapura

Clarke Quay selama ini dikenala sebagai kawasan destinasi hiburan malam di Singapura, kin hadir dengan wajah baru

Baca Selengkapnya

Inovasi Desain Jembatan dari Unej Menang di Singapura, Ungguli UGM, ITS, NTU, dan ITB

1 hari lalu

Inovasi Desain Jembatan dari Unej Menang di Singapura, Ungguli UGM, ITS, NTU, dan ITB

Tim mahasiswa Teknik Sipil Universitas Jember (Unej)menangi kompetisi gelaran Nanyang Technological University (NTU) Singapura.

Baca Selengkapnya

Update Harga Tiket dan Jadwal Kapal Feri Batam - Singapura Mei 2024

2 hari lalu

Update Harga Tiket dan Jadwal Kapal Feri Batam - Singapura Mei 2024

Perjalanan dari Batam ke Singapura dengan kapal feri hanya butuh waktu sekitar 1 jam. Simak harga tiketnya.

Baca Selengkapnya

Wisatawan Indonesia Paling Senang Belanja di Singapura

2 hari lalu

Wisatawan Indonesia Paling Senang Belanja di Singapura

Singapura telah menerima lebih dari 664 ribu pengunjung Indonesia. Jumlah ini mengalami peningkatan sebesar 33,8 persen dibandingkan tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Profil Lawrence Wong, Bakal PM Singapura yang Diperkenalkan Jokowi ke Prabowo

5 hari lalu

Profil Lawrence Wong, Bakal PM Singapura yang Diperkenalkan Jokowi ke Prabowo

Politikus Partai Aksi Rakyat yang segera PM Singapura ini lahir 18 Desember 1972 dibesarkan dari keluarga sederhana di Marine Parade Housing Board.

Baca Selengkapnya

Maskapai Penerbangan Ini Harus Bayar Kompensasi 39 Juta Gara-gara Sandaran Kursi Tak Bisa Direbahkan

6 hari lalu

Maskapai Penerbangan Ini Harus Bayar Kompensasi 39 Juta Gara-gara Sandaran Kursi Tak Bisa Direbahkan

Pnumpang maskapai penerbangan ini merasa diperlakukan sebagai penumpang kelas ekonomi meski sudah bayar kelas bisnis.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

7 hari lalu

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

Jokowi mempertemukan Prabowo dengan calon PM Singapura yang akan dilantik Lawrence Wong.

Baca Selengkapnya

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

8 hari lalu

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

Startup MYCL memproduksi biomaterial berbahan jamur ramah lingkungan yang sudah menembus pasar Singapura dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

9 hari lalu

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

Kementerian Perdagangan dan Duta Besar RI untuk Singapura menggelar pameran fesyen di Singapura. Total transaksinya capai Rp 4,2 miliar.

Baca Selengkapnya