Nasi Lengko, Diaduk Atau Tidak Sama Lezatnya

Senin, 15 Juli 2019 22:01 WIB

Hidangan nasi lengko Ibu Sukarti di kawasan Keraton Kasepuhan Cirebon. TEMPO/Bram Setiawan

TEMPO.CO, Jakarta - Ikon Cirebon bukan hanya Keraton Kasepuhan saja. Ada yang tak boleh dilupakan berupa kelezatan nasi lengko.

Sekilas tampak nyaris tak berbeda dengan satu porsi rames atau nasi pecel minus sayuran berwarna hijau. Tapi, soal rasa jangan melihat dari rupa. Anda harus mencicipinya, karena rumus cinta pada pandangan pertama tak berlaku di sini.

Nasi Lengko tampak bersahaja dengan campuran tempe goreng, tahu goreng, mentimun, tauge. Lalu disiram bumbu kacang, yang ditambahi kecap manis, serta ditaburi bawang goreng dan irisan daun kucai.

"Rasa manis bumbu kacang dan kecap yang identik dari nasi lengko," kata Sukarsono, 33 tahun, pedagang nasi lengko dan docang Ibu Sukarti. Nasi lengko Ibu Sukarti boleh dibilang paling diminati di sekitar Keraton Kasepuhan Cirebon.

Saat menyantap nasi lengko, ketika mengunyah kali pertama yang dirasakan pedas dan manis. Rasa pedas dari sambal kacang. Sedangkan rasa manis bersumber dari kecap. Menurut Sukarsono, kecap manis yang digunakan mesti encer.

"Tidak pakai kecap manis seperti yang biasanya," tuturnya. Untuk urusan kecap, nasi lengko hanya nikmat dengan merek lokal Cirebon.

Para pemuja nasi lengko juga memiliki perdebatan, setara dengan para penikmat bubur ayam: diaduk atau dikudap per bagian. Diaduk agar sambal kacang dan kecap membaur menciptakan rasa yang khas. Atau dicicipi per bagian seperti parade rasa.

Advertising
Advertising

Namun, tone terakhir dari nasi lengko berupa irisan daun kucai. "Daun kucai harus mentah, agar rasanya segar," kata Sukarsono putra Sukarti.

Meskipun daun kucai tidak memiliki rasa yang dominan, namun ia menjadi pelengkap sempurna dari taburan bawang goreng. Bila ingin rasa pedas, bisa menambahkan sambal sesuai selera. Seporsi nasi lengko Ibu Sukarti dihargai Rp10 ribu.

Berita terkait

Kampung Wisata Kacirebonan akan Dilengkapi Becak Wisata

7 hari lalu

Kampung Wisata Kacirebonan akan Dilengkapi Becak Wisata

Pengembangan kampung wisata Kacirebonan melibatkan tukang becak yang mangkal di sekitar keraton

Baca Selengkapnya

Jumlah Penumpang Kereta Api Lebaran Wilayah Cirebon Naik 17 Persen

13 hari lalu

Jumlah Penumpang Kereta Api Lebaran Wilayah Cirebon Naik 17 Persen

Rata-rata harian jumlah penumpang kereta api Daop 3 Cirebon mencapai lima ribu orang.

Baca Selengkapnya

Wisata Bahari Kejawanan Paling Banyak Dikunjungi Wisatawan saat Libur Lebaran di Cirebon

14 hari lalu

Wisata Bahari Kejawanan Paling Banyak Dikunjungi Wisatawan saat Libur Lebaran di Cirebon

Selama 11-15 April di libur Lebaran, ada lebih dari 50 ribu wisatawan yang berkunjung ke Kota Cirebon.

Baca Selengkapnya

Tradisi Unik Lebaran Ketupat di 5 Daerah, Salah Satunya Madura Rayakan Tellasan Topak

15 hari lalu

Tradisi Unik Lebaran Ketupat di 5 Daerah, Salah Satunya Madura Rayakan Tellasan Topak

Setiap daerah di Indonesia memiliki tradisi yang berbeda untuk merayakan lebaran ketupat yang biasanya pada 7 atau 8 syawal.

Baca Selengkapnya

Lebaran Ketupat Digelar Esok di Cirebon, Salah Satunya di Pesantren Benda Kerep

18 hari lalu

Lebaran Ketupat Digelar Esok di Cirebon, Salah Satunya di Pesantren Benda Kerep

Lebaran ketupat digelar setelah dilakukan puasa 6 hari di bulan Syawal

Baca Selengkapnya

Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

19 hari lalu

Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

Cirebon memiliki sejumlah kuliner yang bersejarah dan memiliki cita rasa yang lezat.

Baca Selengkapnya

Empat Teknisi Septic Tank Cirebon Super Block Mall Tewas, Polisi Periksa Enam Saksi

22 hari lalu

Empat Teknisi Septic Tank Cirebon Super Block Mall Tewas, Polisi Periksa Enam Saksi

Empat teknisi itu tewas setelah melakukan perawatan rutin di ruang septic tank Cirebon Super Block Mall

Baca Selengkapnya

Ziarah Kubur dan Tradisi Tanaman Selasih di Bulan Syawal

22 hari lalu

Ziarah Kubur dan Tradisi Tanaman Selasih di Bulan Syawal

Tradisi ziarah kubur saat bulan Syawal di Cirebon dan di wilayah yang dipengaruhi oleh ajaran Sunan Gunung Jati, dengan membawa tanaman selasih

Baca Selengkapnya

Polres Cirebon Selidiki Penyebab Kematian Empat Teknisi di CSB Mall

23 hari lalu

Polres Cirebon Selidiki Penyebab Kematian Empat Teknisi di CSB Mall

Tim medis rumah sakit dan Satreskrim Polres Cirebon Kota sudah mengumpulkan data dari proses otopsi keempat jenazah korban.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran Pengunjung Destinasi Wisata di Kuningan dan Cirebon Meningkat

23 hari lalu

Libur Lebaran Pengunjung Destinasi Wisata di Kuningan dan Cirebon Meningkat

Meski ada peningkatan, jumlah pengunjung pada libur Lebaran tahun ini belum sebanyak tahun lalu

Baca Selengkapnya