Hampir 150 Ribu Pengunjung, Apa Keistimewaan Museum Gedung Sate?

Sabtu, 16 Maret 2019 16:26 WIB

salah satu yang ditampilkan dalam Museum Gedung Sate Bandung. (foto2 Prima Mulia/TEMPO)

TEMPO.CO, Bandung - Museum Gedung Sate Bandung tergolong baru. Selama setahun ini sejak dibuka, tercatat hampir 150 ribu orang datang berkunjung. Apa saja keistimewaan museum di dalam gedung kantor pemerintah provinsi Jawa Barat itu?

Baca juga: 48 Museum Tampil di Festival Museum Gedung Sate, Intip Pamerannya

Tema pendirian museum ini untuk mengenalkan Gedung Sate sebagai bangunan cagar budaya. Isinya terkait sejarah, proses pembangunan, pemanfaatan, yang ditampilkan dengan paduan teknologi digital.

Museum itu ulang tahun perdana pada 8 Desember 2018. “Pencetusnya almarhum Ruddy Gandakusumah,” kata Kepala Biro Umum Pemerintah Provinsi Jawa Barat Iip Hidajat, Jumat malam di acara pembukaan festival Museum Gedung Sate, 15 Maret 2019. Ruddy saat itu Kepala Biro Humas, Protokol dan Umum Setda Jabar.
Museum Gedung Sate Bandung dibalut teknologi digital. (Dok.Museum Gedung Sate)
Menurut Iip selama setahun dibuka, jumlah pengunjung Museum Gedung Sate Bandung mencapai 148.134 orang. Menurutnya itu jumlah yang besar untuk sebuah museum. “Kami memanfaatkan teknologi untuk menarik minat pengunjung,” ujarnya.

Museum itu memiliki bioskop mini untuk mengenalkan sejarah pembangunan Gedung Sate. Kemudian ada teknologi Augmented Reality. Perangkat yang bisa dipakai ini akan membawa pengunjung ke masa silam dan seolah-olah hadir di tengah para pekerja Gedung Sate.

Sementara teknologi proyektor empat dimensi (4D) menampilkan gambar Gedung Sate dalam tampilan empat dimensi. Gedung yang dirancang oleh J.Berger itu mulai dibangun 1920 dan rampung empat tahun kemudian. Bertingkat tiga, luas total lantainya 8.000 meter persegi.
Suasana pengunjung di dalam Museum Gedung Sate Bandung. (foto2 Prima Mulia/TEMPO)
Pengunjung yang ingin datang diminta membuat pemesanan di website museum. Buka setiap hari kecuali Senin dan tanggal merah. Jam buka dari pukul 09.30-16.00 WIB. Pengunjung dikenai tarif masuk Rp5 ribu per orang.

Di dalam museum, pengunjung dibebaskan mengambil foto tanpa flash atau lampu kilat. Dari museum, pengunjung pub bisa berkoordinasi dengan petugas untuk tur Gedung Sate.
Adapun larangan bagi pengunjung seperti membawa makanan, minuman, ke dalam museum. Barang bawaan seperti itu bisa dititipkan ke petugas.

Berita terkait

Melihat Sejarah Pendirian Uni Emirat Arab di Etihad Museum Dubai

15 jam lalu

Melihat Sejarah Pendirian Uni Emirat Arab di Etihad Museum Dubai

Bentuk bangunan Etihad Museum di Dubai ini unik, mirip dengan gulungan kertas yang akan mengingatkan pada Treaty of the UAE

Baca Selengkapnya

Unjuk Rasa Saat Hari Buruh Internasional di Bandung, Deretan Masalah Ini yang Disoroti

17 jam lalu

Unjuk Rasa Saat Hari Buruh Internasional di Bandung, Deretan Masalah Ini yang Disoroti

Aliansi Buruh Bandung Raya melakukan unjuk rasa menyuarakan perjuangan mereka saat Hari Buruh Internasional atau May Day di Cikapayang Dago Park

Baca Selengkapnya

Website Penjualan Tiket Sheila on 7 di Bandung Sempat Eror hingga Penuh Selama 1 Jam

23 jam lalu

Website Penjualan Tiket Sheila on 7 di Bandung Sempat Eror hingga Penuh Selama 1 Jam

Website resmi penjualan tiket konser Sheila on 7 di Bandung sempat eror dan penuh hingga lebih dari 1 jam.

Baca Selengkapnya

War Tiket Sheila on 7 di Bandung Dimulai, 25 Ribu Fans Diprediksi akan Penuhi Stadion Siliwangi

1 hari lalu

War Tiket Sheila on 7 di Bandung Dimulai, 25 Ribu Fans Diprediksi akan Penuhi Stadion Siliwangi

Penjualan tiket konser Sheila on 7 di Bandung mulai dibuka hari ini pukul 10.00 WIB. Antusiasme penggemar dari berbagai kota sekitarnya sangat besar.

Baca Selengkapnya

Maju-Mundur Istri Ridwan Kamil di Pemilihan Wali Kota Bandung, Ini Profil Atalia Praratya

2 hari lalu

Maju-Mundur Istri Ridwan Kamil di Pemilihan Wali Kota Bandung, Ini Profil Atalia Praratya

Kabar Atalia Praratya mundur dari pemilihan Wali Kota Bandung dibantah Waketum Golkar. Ini profil istri Ridwan Kamil tersebut.

Baca Selengkapnya

UTBK Dimulai Serentak 30 April, BMKG Prediksi Lokasi Ujian di Bandung Hujan

2 hari lalu

UTBK Dimulai Serentak 30 April, BMKG Prediksi Lokasi Ujian di Bandung Hujan

UTBK yang berlangsung dalam satu hingga dua gelombang mulai 30 April-7 Mei 2024, kemudian 14-20 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Tutup Sampai Juni 2024, Benteng Vredeburg Yogya Direvitalisasi dan Bakal Ada Wisata Malam

4 hari lalu

Tutup Sampai Juni 2024, Benteng Vredeburg Yogya Direvitalisasi dan Bakal Ada Wisata Malam

Museum Benteng Vredeburg tak hanya dikenal sebagai pusat kajian sejarah perjuangan Indonesia tetapi juga destinasi ikonik di kota Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Mengintip Sejarah dan Karya Seni Islam di 5 Museum di Qatar

4 hari lalu

Mengintip Sejarah dan Karya Seni Islam di 5 Museum di Qatar

Dalam perjalanan sejarahnya, Qatar berkembang menjadi pusat seni dan budaya yang beragam.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Bandung

9 hari lalu

Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Bandung

Anda bisa melihat berbagai pilihan akomodasi di Traveloka, sekaligus menikmati promo hotel mewah.

Baca Selengkapnya

Mesir Sambut Patung Raja Ramses II Berusia 3.400 Tahun yang Sempat Dicuri

10 hari lalu

Mesir Sambut Patung Raja Ramses II Berusia 3.400 Tahun yang Sempat Dicuri

Mesir menyambut pulang patung berusia 3.400 tahun yang menggambarkan kepala Raja Ramses II, setelah patung itu dicuri dan diselundupkan ke luar negeri

Baca Selengkapnya