Kopi Jadi Potensi Wisata, Ada Semar Mesem dan Jaran Goyang

Kamis, 31 Januari 2019 14:05 WIB

Produk kopi dari Banyuwangi dinamai Jaran Goyang dan Semar Mesem (TEMPO/Bram Setiawan)

TEMPO.CO, Jakarta - Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas ingin mengembangkan wisata yang mengandalkan kuliner lokal. Dari aspek minuman, misalnya, ia ingin kopi menjadi keunggulan di Banyuwangi.

Baca juga:Kopi Joss, Minuman Berdesis dari Arang yang Membara

"Sekarang startup kopi sudah tumbuh di Banyuwangi," katanya di Gedung Sapta Pesona, Kementerian Pariwisata, Jakarta, Selasa, 29 Januari 2019.

Menurut dia kopi lokal dari perkebunan Banyuwangi bisa dimanfaatkan untuk potensi wisata. Ia menjelaskan hampir setiap tahun warung kopi atau juga kedai kopi bermunculan di Banyuwangi.

"Kalau enggak ke sana (Banyuwangi) dua tahun, pasti lihat ada yang berubah (warung kopi)," ujarnya.

Saat peluncuran kalender acara untuk ‘Majestic Banyuwangi Festival’ pada Selasa, 29 Januari 2019 di Gedung Sapta Pesona Jakarta, stan kopi produk Banyuwangi pun disediakan. Beberapa produk kopi dari perkebunan Banyuwangi itu di antaranya dinamai yang identik dengan Banyuwangi, Jaran Goyang dan Semar Mesem.

Hampir semua kopi produk Banyuwangi ini berjenis Robusta. Ciri khasnya, konon, karena terkena uap lereng Gunung Ijen, dan embusan angin laut, maka kopi Banyuwangi ini lebih punya cita rasa agak asam. Istilah Jaran Goyang sendiri adalah jenis mantra asih yang berkembang dalam masyarakat Suku Osing di Banyuwangi. Demikian juga Semar Mesem, yang dikenal untuk menarik perhatian alias terpincut.

Baca: Banyuwangi Jadi Kota Festival Terbaik, Ada 99 Agenda Wisata

Berita terkait

Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

2 hari lalu

Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

Ada dua masakan khas masyarakat sekitar Danau Toba yang menjadi incaran pelancong dari berbagai penjuru

Baca Selengkapnya

Warga Desa Temurejo Tagih Sertifikat Tanah ke Jokowi: Mohon Diselesaikan Sebelum Turun Jabatan

3 hari lalu

Warga Desa Temurejo Tagih Sertifikat Tanah ke Jokowi: Mohon Diselesaikan Sebelum Turun Jabatan

Presiden Jokowi ditagih sertifikat tanah oleh warga dalam kunjungan kerja ke Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

Banyuwangi Terima Penghargaan Tertinggi dari Jokowi

4 hari lalu

Banyuwangi Terima Penghargaan Tertinggi dari Jokowi

Atas pencapaian hasil Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (EPPD) 2022, dan mendapatkan nilai terbaik nasional dengan status kinerja tertinggi.

Baca Selengkapnya

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

5 hari lalu

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

Bagi penggemar kuliner masakan khas Indonesia jangan sampai melewatkan acara Solo Indonesia Culinary Festival atau SICF 2024

Baca Selengkapnya

3 Perbedaan Gunung Ruang dan Gunung Raung

7 hari lalu

3 Perbedaan Gunung Ruang dan Gunung Raung

Dengan perbedaan signifikan dalam lokasi, aktivitas vulkanik, dan dampak lingkungan, Gunung Ruang dan Gunung Raung menunjukkan perbedaannya.

Baca Selengkapnya

Kementerian PUPR Anggarkan Rp 200 Miliar untuk Revitalisasi Pasar Banyuwangi

7 hari lalu

Kementerian PUPR Anggarkan Rp 200 Miliar untuk Revitalisasi Pasar Banyuwangi

Kementerian PUPR mulai merevitalisasi Pasar Banyuwangi yang menjadi pusat perbelanjaan dan kawasan heritage pada pertengahan tahun 2024 ini.

Baca Selengkapnya

Sekilas Nama Mirip, Jangan Salah Bedakan Gunung Ruang dan Gunung Raung

8 hari lalu

Sekilas Nama Mirip, Jangan Salah Bedakan Gunung Ruang dan Gunung Raung

Gunung Ruang dan Gunung Raung, meskipun memiliki nama yang mirip merupakan dua gunung berapi yang berbeda.

Baca Selengkapnya

Mahkamah Agung Bebaskan Dua Petani Desa Pakel Banyuwangi, Permohonan Kasasi Dikabulkan

8 hari lalu

Mahkamah Agung Bebaskan Dua Petani Desa Pakel Banyuwangi, Permohonan Kasasi Dikabulkan

Tim advokasi akan menunggu pemberitahuan resmi dari MA untuk mengeluarkan dua petani Desa Pakel yang permohonan kasasinya dikabulkan.

Baca Selengkapnya

Indonesia Targetkan Nilai Ekspor Kopi ke Mesir Tahun Ini Tembus Rp 1,5 Triliun

11 hari lalu

Indonesia Targetkan Nilai Ekspor Kopi ke Mesir Tahun Ini Tembus Rp 1,5 Triliun

Atase Perdagangan Kairo, M Syahran Bhakti berharap eksportir kopi Indonesia dapat memenuhi permintaan dari Mesir pada 2024 ini di atas Rp 1,5 triliun.

Baca Selengkapnya

Tersandung Rok Sendiri, Wisatawan Asal Cina Tewas Terjatuh di Jurang Blok Sunrise Kawah Ijen

12 hari lalu

Tersandung Rok Sendiri, Wisatawan Asal Cina Tewas Terjatuh di Jurang Blok Sunrise Kawah Ijen

Nahas menimpa HL, 31 tahun, seorang wisatawan asal Cina saat melakukan pendakian di Kawah Ijen, Sabtu, 20 April 2024.

Baca Selengkapnya