Bandara Kulon Progo Beroperasi April 2019, Khusus Internasional

Sabtu, 15 Desember 2018 11:30 WIB

Wisatawan mengamati ombak tinggi di kawasan wisata Pantai Glagah, Temon, Kulonprogo, Yogyakarta, Jumat, 20 Juli 2018. Pada 25 dan 26 Juli, tinggi gelombang diperkirakan mencapai 5-6 meter. ANTARA/Andreas Fitri Atmoko

TEMPO.CO, Yogyakarta - Bandara baru Yogya yang tengah dibangun di Kabupaten Kulon Progo, New Yogyakarta International Airport ditarget bisa beroperasi April 2019. Bandara Kulon Progo ini akan menjadi penunjang utama wisata Candi Borobudur. Seperti diketahui Borobudur ditetapkan menjadi 10 destinasi wisata Bali baru.

"Saat ini turis manca yang ke Yogya masih kalah dengan Bali, namun kalau bandara Yogya baru ini beroperasi dan menjadi bandara internasional serta ada jalan langsung ke Borobudur pasti minat turis manca ke Yogya meningkat tajam," kata Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi di sela-sela peninjauan proses pembangunan bandara baru Yogyakarta, Jumat (14/12).

Budi pun mengatakan ia telah mendorong Angkasa Pura I, Direktorat Jenderal (Dirjen) Perhubungan Udara dan Dirjen Perkeretaapian melakukan percepatan-percepatan penyelesaian bandara baru itu. Selain untuk menunjang masuknya jumlah turis ke DIY, bandara baru Yogya yang berada di antara Yogya dan Jawa Tengah juga diprediksi mendongkrak jumlah masyarakat yang hendak umroh melalui Yogya.

"Kami mengupayakan April 2019 beroperasi sehingga nanti yang akan umroh dari bandara baru ini melonjak," ujar Budi. Dengan kapasitas dan jalur pacu yang lebih panjang dibanding dengan Bandara Adisutjipto, bandara baru Yogya memang diprediksi mendulang peminat umroh lebih tinggi.

Beberapa penerbangan internasional yang berpotensi untuk melakukan penerbangan langsung di antaranya adalah Saudi Airways, Emirates ataupun penerbangan dari Jepang, Chna dan Korea Selatan.

Advertising
Advertising

Direktur PT Angkasa Pura I, Faik Fahmi mengungkapkan, sampai saat ini progres pembangunan baru 19 persen. Namun pada April 2019, sisi bangunan airside seperti lajur pacu ataupun apron sudah selesai 100 persen. Untuk terminal memang baru diselesaikan sekitar 8.000 meter persegi dan memiliki daya tampung 2-2,5 juta orang.

Baca Juga:

Desa Samigaluh Kulon Progo Siap Menjadi Sentra Durian

Wisata Kebun Teh Kulon Progo Siap Kuliner Berbasis Teh

"April 2019 nanti bandara baru ini memang baru akan digunakan untuk penerbangan internasional dulu setelah itu bertahap melayani domestik. Targetnya akhir 2019 selesai semua," ujarnya.

PT AP I sengaja memprioritaskan untuk penerbangan internasional terlebih dahulu sebab bandara baru Ini harus dimanfaatkan secara maksimal. Di bandara baru ini terdapat potensi yang luar biasa karena panjang lajur pacu mencapai 3.250 meter.

Selama ini turis kesulitan untuk masuk ke DIY karena bandara yang terbatas sehingga hanya bisa menggunakan pesawat kecil. Diharapkan dengan operasional bandara baru ini, maka banyak penerbangan internasional dengan menggunakan pesawat besar bisa masuk ke sini, sehingga turis yang masuk ke DIY lebih banyak. Apalagi Kulon Progo juga memiliki berbagai objek wisata yang menarik untuk dikunjungi.

PRIBADI WICAKSONO

Berita terkait

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

13 jam lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

1 hari lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara di Sulawesi Masih Ditutup Sementara Hari Ini

1 hari lalu

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara di Sulawesi Masih Ditutup Sementara Hari Ini

Sejumlah bandara di wilayah udara Sulawesi masih ditutup operasionalnya hari ini akibat sebaran abu vulkanik dari Gunung Ruang yang kembali erupsi. AirNav Indonesia mengumumkan setidaknya ada lima bandara di wilayah Sulawesi yang penutupan operasionalnya diperpanjang.

Baca Selengkapnya

Gunung Ruang Masih Level Awas, Penutupan Operasional Bandara Sam Ratulangi Diperpanjang sampai Besok

1 hari lalu

Gunung Ruang Masih Level Awas, Penutupan Operasional Bandara Sam Ratulangi Diperpanjang sampai Besok

Penutupan operasional Bandara Sam Ratulangi Manado kembali diperpanjang hingga Kamis, 2 Mei 2024 akibat dampak sebaran abu vulkanik Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Dubai akan Bangun Bandara Terbesar di Dunia, Bisa Tampung 260 Juta Penumpang

2 hari lalu

Dubai akan Bangun Bandara Terbesar di Dunia, Bisa Tampung 260 Juta Penumpang

Bandara Internasional Al Maktoum akan menggantikan Bandara Internasional Dubai yang masih beroperasi saat ini

Baca Selengkapnya

Penurunan Status Bandara Internasional Dikritik: Minim Kajian, Sama Seperti Pembangunannya

2 hari lalu

Penurunan Status Bandara Internasional Dikritik: Minim Kajian, Sama Seperti Pembangunannya

Anggota DPR RI mengkritik langkah pemerintah menurunkan status sejumlah bandara internasional. Dianggap minim kajian.

Baca Selengkapnya

Bandara SMB II Palembang Turun Kelas, PHRI dan Blogger Sumsel Kecewa

2 hari lalu

Bandara SMB II Palembang Turun Kelas, PHRI dan Blogger Sumsel Kecewa

Keputusan menurunkan status bandara di Palembang dinilai berdampak negatif terhadap pertumbuhan industri parawisata di Sumsel.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

2 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Gibran: Harus Perbanyak Event Internasional di Solo

3 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Gibran: Harus Perbanyak Event Internasional di Solo

Gibran mengatakan turunnya status Bandara Adi Soemarmo tidak akan mempengaruhi tingkat kunjungan wisatawan ke Kota Solo.

Baca Selengkapnya

Komitmen untuk Pariwisata, Bandara Lombok Tetap Berstatus Internasional

3 hari lalu

Komitmen untuk Pariwisata, Bandara Lombok Tetap Berstatus Internasional

Bandara Lombok merupakan pintu masuk utama bagi wisatawan yang ingin berlibur ke Lombok dan destinasi lain di Nusa Tenggara Barat.

Baca Selengkapnya