Meluncur Pagi Ini, KA Joglosemarkerto Hubungkan Wisata Jateng-DIY

Reporter

Antara

Sabtu, 1 Desember 2018 08:52 WIB

Ilustrasi Rangkaian Kereta Api

TEMPO.CO, Solo - PT Kereta Api Indonesia (Persero) resmi meluncurkan kereta api KA Joglosemarkerto untuk menghubungkan lintas selatan dan utara DIY dan Jawa Tengah, Sabtu pagi, 1/12. Dengan peluncuran ini maka berbagai destinasi wisata di wilayah yang dilalui juga kian mudah dijangkau.

"Ini sebenarnya mengakomodasi keinginan masyarakat yang memang ingin lintas selatan dan utara nyambung," kata Direktur Logistik dan Pengembangan PT KAI (Persero) Bambang Eko Martono di sela peluncuran KA Joglosemarkerto di Stasiun Solo Balapan, Sabtu, 1/12.

Ia mengatakan selama ini lintas utara dan selatan masing-masing dilayani oleh KA yang berbeda. Itu sebabnya, penumpang harus melewati proses transit untuk menuju ke lintasan lain. "Misalnya kalau mau ke utara transit dulu di Purwokerto, begitu juga sebaliknya, harus transit dulu di Semarang."

Rute baru ini akan dilayani tiga train set atau rangkaian kereta api yang masing-masing berangkat dari Solo, Semarang, dan Purwokerto. "KA ini terdiri atas Joglokerto dan Kamandaka. Dua kereta tersebut mulai saat ini sudah digantikan dengan KA Joglosemarkerto," kata Bambag Eko.

Rangkaian kereta itu masing-masing terdiri atas tujuh kereta kelas ekonomi dan dua kereta kelas eksekutif. Untuk dua kereta eksekutif ini masing-masing berkapasitas 50 penumpang. "Kalau untuk kelas ekonomi totalnya berkapasitas 560 penumpang," katanya.

Advertising
Advertising

Salah satu penumpang, Langgeng Widodo mengaku senang dengan adanya KA Joglosemarkerto tersebut karena menghubungkan lintas utara dan selatan untuk satu perjalanan. "Ini bisa jadi alternatif wisata di DIY dan Jawa Tengah," katanya.

ANTARA

Berita terkait

Banjir Semarang, Kereta Api dari Solo Batal Berangkat

55 hari lalu

Banjir Semarang, Kereta Api dari Solo Batal Berangkat

Sejumlah kereta api dari Stasiun Solo Balapan batal berangkat karena dampak banjir di Semarang, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

KAI Daop 6 Operasikan Kembali KA Joglosemarkerto dan Turangga

2 Juli 2020

KAI Daop 6 Operasikan Kembali KA Joglosemarkerto dan Turangga

PT KAI Daop 6 Yogyakarta kembali mengoperasikan kereta lokal dan jarak jauh. Untuk sementara KA Joglosemarkerto hanya beroperasi tiap akhir pekan.

Baca Selengkapnya

KA Joglosemarkerto Diminati, Transportasi Alternatif Liburan

4 Desember 2018

KA Joglosemarkerto Diminati, Transportasi Alternatif Liburan

KA Joglosemarkerto baru diluncurkan 1 Desember, tingkat okupansinya lebih dari 100 persen. Minat warga tinggi, menjadi alternatif di masa liburan.

Baca Selengkapnya