Menunggu Penari Seblang Banyuwangi Trance dalam Tujuh Hari

Rabu, 20 Juni 2018 07:57 WIB

Penari Seblang Desa Olehsari, Kecamatan Glagah, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, melenggak-lenggok dalam keadaan tak sadarkan diri. TEMPO/ISHOMUDDIN

TEMPO.CO, Banyuwangi - Masyarakat Desa Olehsari, di Kecamatan Glagah, Banyuwangi, memiliki tradisi Seblang yang bertujuan menghindari pageblug (marabahaya). "Ritual adat Seblang Olehsari merupakan salah satu trademarknya Banyuwangi yang akan selalu dinantikan setiap tahunnya,” kata Menteri Pariwisata Arief Yahya, Senin, 18/6.

Pada Senin itu kembali warga Olhsari menggelar ritual yang digelar setiap awal bulan Syawal tersebut. Seblang adalah ritual menari dalam kondisi trance (kerasukan). Penarinya harus gadis muda, yang ditunjuk leluhur melalui mediasi makhluk halus. Saat menari dia menggunakan mahkota dari untaian daun pisang dan aneka bunga, yang disebut omprok.

Baca juga: Ritual Tolak Bala Barong Ider Bumi Banyuwangi Pikat Ribuan Turis

Gadis yang telah "ditunjuk" ini akan menari-nari di pentas bundar mengikuti iringan musik tradisional Banyuwangi. Seblang akan menari-nari dengan mata tertutup dimulai pukul 14.00 WIB hingga menjelang Maghrib. Seblng berlangsung selama tujuh hari berturut-turut.

Untuk tahun ini, sang penari Seblang adalah Susi Susanti, 17 tahun, warga setempat. Susi sudah melakoni peran Seblang selama dua tahun berturut-turut.Seorang model berpose saat Banyuwangi Ethno Carnival (BEC) 2014 di sepanjang jalan utama, Kabupaten Banyuwangi, 22 November 2014. Sebanyak 200 model lokal mengenakan kostum karnaval dengan tema The Mistic Dance of Seblang. TEMPO/Fully Syafi

Advertising
Advertising

Ketua adat Desa Olehsari, Ansori, 52 tahun, mengatakan ritual Seblang diawali dengan selamatan di empat titik, dua di antaranya makam sesepuh desa setempat, Ki Buyut Ketut dan Ki Buyut Cili. Ritual Puncak adalah menggiring penari ke arena Seblang, yang letaknya di pusat desa.

Setelah sang pawang mempersembahkan sesaji, sang penari mulai kesurupan. Dengan alunan gamelan khas, penari menari berkeliling arena berbentuk bulat. Dua orang pengiring ikut mendampingi penari.

Selama menari, puluhan gending khusus berbahasa Using dilantunkan oleh para ibu-ibu. “Ini sudah tradisi turun-temurun. Konon sudah dimulai sejak tahun 1930-an,” kata Ansori.

Ansori menjelaskan, Seblang berarti menghilangkan pengaruh buruk. Karena itu gaya tarian ini membuang tangan ke kanan atau ke kiri. “Seblang ini kalau ikut bahasa Using singkatan dari Sebele Ilang (hilang sialnya-red). Jadi, biar semua hal yang tidak menyenangkan seperti penyakit dan bala-bala lain yang tidak menyenangkan ini hilang, dan berharap kemakmuran,” ujar Anshori.

Penari Seblang, kata Anshori harus turun temurun. Susi adalah generasi ke-29 dimana penarinya sama dengan tahun sebelumnya. Di akhir tarian nanti, Seblang akan membagikan bunga yang ditancapkan pada lidi yang biasa disebut dengan Kembang Dermo, yang konon bisa mendatangkan kemakmuran bagi yang memilikinya. Di hari terakhir, Seblang akan ditutup dengan prosesi Ider Bumi, bersih desa.

Menteri Pariwisata Arief Yahya yang memiliki kampung halaman di Banyuwangi sengaja menghadiri tradisi ini. Sehari sebelumnya dia juga datang di ritual Barong Ider Bumi. Arief tampak berbaur dengan warga di pinggir panggung bundar menunggu acara dimulai.

"Hari ini saya ke Olehsari khusus utk mengikuti ritual ini dan menunjukkannya pada anak-anak saya," kata Arief. Dalam kesempatan itu, dia juga menyerahkan bantuan sound system kepada tetua adat Olehsari dan memborong 100 Kembang Dermo yang diyakini bisa mendatangkan kemakmuran.

DAVID PRIYASIDHARTA (Banyuwangi)

Berita terkait

Warga Desa Temurejo Tagih Sertifikat Tanah ke Jokowi: Mohon Diselesaikan Sebelum Turun Jabatan

5 hari lalu

Warga Desa Temurejo Tagih Sertifikat Tanah ke Jokowi: Mohon Diselesaikan Sebelum Turun Jabatan

Presiden Jokowi ditagih sertifikat tanah oleh warga dalam kunjungan kerja ke Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

Banyuwangi Terima Penghargaan Tertinggi dari Jokowi

6 hari lalu

Banyuwangi Terima Penghargaan Tertinggi dari Jokowi

Atas pencapaian hasil Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (EPPD) 2022, dan mendapatkan nilai terbaik nasional dengan status kinerja tertinggi.

Baca Selengkapnya

3 Perbedaan Gunung Ruang dan Gunung Raung

9 hari lalu

3 Perbedaan Gunung Ruang dan Gunung Raung

Dengan perbedaan signifikan dalam lokasi, aktivitas vulkanik, dan dampak lingkungan, Gunung Ruang dan Gunung Raung menunjukkan perbedaannya.

Baca Selengkapnya

Kementerian PUPR Anggarkan Rp 200 Miliar untuk Revitalisasi Pasar Banyuwangi

9 hari lalu

Kementerian PUPR Anggarkan Rp 200 Miliar untuk Revitalisasi Pasar Banyuwangi

Kementerian PUPR mulai merevitalisasi Pasar Banyuwangi yang menjadi pusat perbelanjaan dan kawasan heritage pada pertengahan tahun 2024 ini.

Baca Selengkapnya

Sekilas Nama Mirip, Jangan Salah Bedakan Gunung Ruang dan Gunung Raung

10 hari lalu

Sekilas Nama Mirip, Jangan Salah Bedakan Gunung Ruang dan Gunung Raung

Gunung Ruang dan Gunung Raung, meskipun memiliki nama yang mirip merupakan dua gunung berapi yang berbeda.

Baca Selengkapnya

Mahkamah Agung Bebaskan Dua Petani Desa Pakel Banyuwangi, Permohonan Kasasi Dikabulkan

10 hari lalu

Mahkamah Agung Bebaskan Dua Petani Desa Pakel Banyuwangi, Permohonan Kasasi Dikabulkan

Tim advokasi akan menunggu pemberitahuan resmi dari MA untuk mengeluarkan dua petani Desa Pakel yang permohonan kasasinya dikabulkan.

Baca Selengkapnya

Tersandung Rok Sendiri, Wisatawan Asal Cina Tewas Terjatuh di Jurang Blok Sunrise Kawah Ijen

14 hari lalu

Tersandung Rok Sendiri, Wisatawan Asal Cina Tewas Terjatuh di Jurang Blok Sunrise Kawah Ijen

Nahas menimpa HL, 31 tahun, seorang wisatawan asal Cina saat melakukan pendakian di Kawah Ijen, Sabtu, 20 April 2024.

Baca Selengkapnya

126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

16 hari lalu

126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

Destinasi yang paling banyak dikunjungi di Banyuwangi selama libur Lebaran salah satunya Pantai Marina Boom

Baca Selengkapnya

Digelar Tujuh Hari, Tradisi Seblang Olehsari di Banyuwangi Dipadati Pengunjung

17 hari lalu

Digelar Tujuh Hari, Tradisi Seblang Olehsari di Banyuwangi Dipadati Pengunjung

Seblang merupakan salah satu tradisi adat suku Osing di Banyuwangi dalam mengejawantahkan rasa syukurnya.

Baca Selengkapnya

Komnas HAM Ungkap Warga Desa Pakel Kecewa dengan Pemda Banyuwangi, Polres, dan PT Bumisari

27 hari lalu

Komnas HAM Ungkap Warga Desa Pakel Kecewa dengan Pemda Banyuwangi, Polres, dan PT Bumisari

Komisoner Komnas HAM Anis Hidayah turun untuk meninjau lokasi dan situasi konflik lahan di Desa Pakel, Kecamatan Licin, Kabupaten Banyuwangi.

Baca Selengkapnya