Jangan Sampai Terlewat, 3 Kuliner Tradisional di Pasar Gede Solo

Minggu, 28 Januari 2018 08:25 WIB

Pembeli berjubel menikmati minuman Dawet Telaisih Bu Dermi di Pasar Gede, Solo. Tempo/Ahmad Rafiq

TEMPO.CO, Solo - Kelezatan kuliner tradisional khas Solo tidak hanya bisa dinikmati di restoran, warung maupun pedagang pinggir jalan. Beraneka menu trdisional juga bisa ditemukan sekaligus dinikmati di dalam pasar.

Baca juga: Kelas-kelas Kuliner di Solo

Pasar Gede Harjonagoro adalah salah satunya, dimana masyarakat bisa menemukan makanan tradisional dengan cukup mudah. Beberapa bahkan cukup legendaris dan dijual oleh pedagang secara turun temurun.

Cara menikmati kuliner di dalam pasar juga cukup unik. Berbagai aroma yang bercampur menjadi satu, dari buah, daging hingga ikan asin tidak akan mengurangi kenikmatan bersantap para pemburu kuliner.

Selain itu, nyaris tidak ada tempat duduk yang tersedia. Pembeli harus berjubel mengelilingi pedagang dan harus berbagi ruang dengan pengunjung lain yang berlalu lalang di pasar yang berada di sekitar titik nol kilometer di Kota Solo itu.

Advertising
Advertising

Ada beberapa santapan yang siap untuk menggoyang lidah para pengunjung pasar maupun wisatawan yang sengaja datang untuk berburu kuliner. Setidaknya, ada tiga kuliner yang banyak dicari.

1. Dawet Telasih
Dawet telasih yang dijual di Pasar Gede memiliki isi yang cukup lengkap. Bukan hanya cendol serta biji telasih, dawet ini juga berisi bubur sumsum, ketan hitam serta ketan hitam.

Ada beberapa pedagang yang menjual dawet telasih ini. Yang paling terkenal adalah Bu Dermi. "Sudah turun-temurun tiga generasi," kata penjualnya, Tulus Subekti.

Kuliner ini cukup segar, apalagi jika menggunakan es. Santan diguyur dengan cairan gula namun dengan rasa manis yang pas di lidah. Biji telasih yang wangi membuat dawet terasa lebih segar.

Di tempat tersebut hanya ada satu bangku panjang yang cukup diduduki oleh dua hingga tiga orang. Pembeli lain harus rela bersantap sembari berdiri. "Banyak juga yang dibungkus untuk dibawa pulang," kata Subekti.

Harga dawet yang biasa menjadi langganan artis hingga pejabat itu juga tidak terlalu mahal. Hanya dengan Rp 9 ribu, pembeli dapat menikmati segarnya dawet telasih yang menyegarkan.

2. Brambang Asem
Masakan brambang asem, sering juga disebut dengan plencing, terlihat sangat sederhana. Makanan ini berupa daun ubi jalar yang telah direbus dicampur dengan sambal khusus. Hanya ada tambahan berupa sepotong tempe bacem.

Meski hanya sederhana, kuliner ini banyak dicari karena kelezatannya. Di Pasar Gede, pembeli biasa makan di tempat ataupun dibungkus untuk dibawa pulang.

Jika dimakan ditempat, penjual menyajikannya dalam pincuk yang terbuat dari daun pisang. "Banyak yang makan di tempat meski sama-sekali tidak ada kursi," kata Nanik, salah satu pedagang brambang asem.

Salah satu kunci kelezatan masakan ini terletak di sambalnya, yang merupakan paduan rasa pedas, manis dan asam. Sambal ini juga menggunakan campuran bawang merah yang cukup banyak.

Tingkat kematangan daun ibu jalar juga diatur sedemikian rupa sehingga terasa renyah saat dikunyah. Harga masakan ini sangat murah. "Harga satu porsi hanya Rp 5 ribu," kata Nanik.

3. Cabuk Rambak

Kuliner bernama cabuk rambak ini juga sangat mudah ditemukan di Pasar Gede. Pedagang biasanya menjualnya bersama makanan lain, seperti pecel, bothok maupun brambang asem.

Seperti halnya brambang asem, sajian kuliner ini juga sangat sederhana. Masakan ini berupa beberapa potong ketupat yang diguyur dengan sambal berwarna cokelat. Masakan ini disantap bersama karak atau rambak.

"Sambalnya memang berbeda dengan sambal lain," kata salah satu pedagang, Farida. Mereka menggunakan sambal yang terbuat dari wijen. Tentu saja, ada beberapa tambahan bumbu untuk sambal tersebut, seperti daun jeruk purut, bawang putih, kemiri, kencur hingga lada bubuk.

Porsi cabuk rambak memang tidak begitu banyak. "Biasanya hanya untuk selingan," katanya. Seporsi cabuk rambak biasa dijual seharga Rp 5 ribu.

AHMAD RAFIQ (Solo)

Berita lain: Kota Tua Siapkan 3 Teleskop Sambut Supermoon

Berita terkait

Dana Hibah dari UEA Rp 230 Miliar untuk Solo Cair, Gibran Prioritaskan Pembangunan Infrastruktur

59 menit lalu

Dana Hibah dari UEA Rp 230 Miliar untuk Solo Cair, Gibran Prioritaskan Pembangunan Infrastruktur

Gibran akan prioritaskan dana hibah untuk pembangunan sejumlah fasilitas umum di Kota Bengawan.

Baca Selengkapnya

Hadiri Penetapan Caleg Terpilih di Solo, Gibran Berharap Bisa Merangkul Semua Kekuatan Politik

4 hari lalu

Hadiri Penetapan Caleg Terpilih di Solo, Gibran Berharap Bisa Merangkul Semua Kekuatan Politik

Gibran berharap Pemerintah Kota Solo dapat menjalin kerja sama yang baik dengan seluruh anggota DPRD.

Baca Selengkapnya

12 Nama Mendaftar Pilkada Solo lewat PDIP, Dari Kader Partai Hingga Pedagang Mur Baut

4 hari lalu

12 Nama Mendaftar Pilkada Solo lewat PDIP, Dari Kader Partai Hingga Pedagang Mur Baut

Para pendaftar baka calon wali kota dan wakil wali kota Solo dari PDIP memiliki latar belakang beragam.

Baca Selengkapnya

Solo Menari 2024 Angkat Tema Animal Movement, Digelar di Taman Sriwedari, Solo Safari, dan Balai Kota Solo

10 hari lalu

Solo Menari 2024 Angkat Tema Animal Movement, Digelar di Taman Sriwedari, Solo Safari, dan Balai Kota Solo

Tema Animal Movements pada Solo Menari 2024 berelasi dengan Solo Safari dan Taman Sriwedari yang mewakili Kota Solo di masa kini dan masa lalu.

Baca Selengkapnya

Gibran Undang Wapres Ma'ruf Amin Resmikan Objek Wisata di Solo Juni Mendatang

11 hari lalu

Gibran Undang Wapres Ma'ruf Amin Resmikan Objek Wisata di Solo Juni Mendatang

Dalam pertemuan dengan Ma'ruf Amin, Gibran menyampaikan meminta wapres meresmikan tempat wisata di Solo pada Juni mendatang.

Baca Selengkapnya

Harga Bawang Merah di Kota Solo Melonjak, Eceran Ada yang Tembus Rp 80 Ribu per Kilogram

16 hari lalu

Harga Bawang Merah di Kota Solo Melonjak, Eceran Ada yang Tembus Rp 80 Ribu per Kilogram

Harga bawang merah untuk pembelian secara eceran bahkan mencapai Rp 80 ribu per kg.

Baca Selengkapnya

Periode Libur Lebaran: 5 Rekomendasi Makanan Khas Kota Solo

19 hari lalu

Periode Libur Lebaran: 5 Rekomendasi Makanan Khas Kota Solo

Kota Solo menjadi surga kuliner bagi pengunjung yang tengah berlibur di kota ini, termasuk libur Lebaran.

Baca Selengkapnya

7 Hotel Dekat dari Stasiun Solo Balapan yang Harganya Terjangkau

42 hari lalu

7 Hotel Dekat dari Stasiun Solo Balapan yang Harganya Terjangkau

Jika Anda pergi ke Solo, ada beberapa pilihan hotel dekat dari Stasiun Solo Balapan yang harganya terjangkau dan fasilitas lengkap.

Baca Selengkapnya

Jumlah Kursi PDIP di DPRD Solo Anjlok 10, PSI Bertambah Jadi 5

52 hari lalu

Jumlah Kursi PDIP di DPRD Solo Anjlok 10, PSI Bertambah Jadi 5

Perolehan kursi PDIP di DPRD Solo pada Pileg kali ini turun jika dibandingkan dengan Pileg 2019, yaitu dari 30 kursi menjadi 20 kursi.

Baca Selengkapnya

12 Nama Bursa Calon Wali Kota Solo di Pilkada 2024, Ada Kaesang hingga Mangkunegara X

59 hari lalu

12 Nama Bursa Calon Wali Kota Solo di Pilkada 2024, Ada Kaesang hingga Mangkunegara X

Riset Solo Raya Polling mendapati 12 nama masuk bursa calon Wali Kota Solo.

Baca Selengkapnya