Paket Wisata Solo Batik Carnival Tak Diminati

Reporter

Sabtu, 21 Juni 2014 04:59 WIB

Peserta kirab Solo Batik Carnival ke-6 melintas di antara penonton di Jalan Slamet Riyadi, Solo, Sabtu (29/6). TEMPO/Andry Prasetyo

TEMPO.CO, Surakarta - Penyelenggaraan agenda tahunan Solo Batik Carnival pada 22 Juni 2014 tidak diminati wisatawan. Ketua Asosiasi Biro Wisata di Surakarta, Daryono mengatakan tidak ada wisatawan yang tertarik memesan paket wisata menyaksikan Solo Batik Carnival 2014.

Selain menawarkan ke masyarakat secara langsung, juga promosi di acara Bengawan Solo Travel Mart dan Jawa Tengah Travel Fair. "Padahal kami sudah promosi sejak Februari lalu," katanya kepada Tempo, Jumat, 20 Juni 2014.

Namun pengecekan ke sejumlah biro wisata di Surakarta dua hari lalu menunjukkan tidak ada yang tertarik memesan paket wisata SBC. Paket SBC ditawarkan lewat penggabungan dengan paket lain seperti mengunjungi keraton dan tempat wisata lain. Paket yang ditawarkan berdurasi 3 hari dua malam dan 2 hari satu malam.

Diduga SBC tidak diminati karena kurang promosi. Masyarakat memang mengetahui bahwa tiap tahun ada penyelenggaraan SBC di Surakarta. "Tapi mereka tidak tahu kapan diselenggarakan. Tanggal berapa dan bulan apa," katanya. (Baca:Solo Batik Carnival Digelar)

Dengan sisa dua hari sebelum penyelenggaraan SBC, dia pesimistis paket wisata SBC laku dijual. Sebab wisatawan merencanakan perjalanan sejak jauh hari karena harus memilih tujuan, biro wisata, paket, transportasi, hingga akomodasi.

Walhasil, Daryono memperkirakan SBC kembali hanya disaksikan oleh masyarakat Surakarta dan sekitarnya. Padahal biro wisata mengharapkan SBC dapat menjadi magnet bagi wisatawan lokal luar Solo dan wisatawan asing untuk berbondong-bondong ke Solo. (Baca:Solo Batik Carnival Sulit Datangkan Wisatawan)

<!--more-->

Juru bicara Kusuma Sahid Prince Hotel Tia Kristiyanti menyatakan tahun ini tidak menjual paket kamar plus menyaksikan SBC. "Tahun lalu kami ada paket kamar dan menyaksikan SBC. Kami juga sediakan transportasi ke lokasi acara," katanya. Namun tidak ada yang meminati paket tersebut.

Kali ini dia hanya sebatas menginformasikan ke tamu hotel bahwa ada penyelenggaraan SBC dengan rute Stadion Sriwedari ke Balai Kota Surakarta. Lokasi hotel yang dekat dengan Balai Kota memudahkan tamu yang ingin menyaksikan. "Tapi sampai sekarang belum ada tamu yang ingin menonton SBC," ucapnya.

Ketua Panitia II SBC 2014 Ian Prasetyo mengatakan panitia mencetak ribuan tiket yang dijual ke masyarakat. "Kami mencetak 1-2 ribu tiket yang dijual Rp 100 ribu per orang," ucapnya. Dia mengklaim 50 persen tiket sudah terjual. Dia optimistis tiket terjual habis karena hingga kini masih banyak yang memesan. (Baca:Panitia Solo Batik Carnival Ingin Jual Tiket)

Panitia juga mencetak 100-200 tiket khusus bagi pehobi foto yang dijual Rp 150 ribu per orang. Berbekal tiket tersebut, para pehobi dapat lebih leluasa memotret pelaksanaan SBC ke-7 dari berbagai sudut. Para pemegang tiket akan menyaksikan pertunjukan koreografi SBC di Stadion Sriwedari yang dimulai pukul 15.00 pada 22 Juni nanti.

UKKY PRIMARTANTYO

Terpopuler:

BEI:Tanoesoedibjo Prabowo-Hatta Mestinya Nama Asli

Kebakaran di Rumah Uje, Pipik Lompat dari Lantai 2

Bocah Ini Dipaksa Ibunya Jadi PSK Sepulang Sekolah

Tika Bisono: Olga Sudah di Jakarta. Itu Bohong!

Intuisi Indigo: Indonesia Hebat Ada di Diri Jokowi




Berita terkait

Dana Hibah dari UEA Rp 230 Miliar untuk Solo Cair, Gibran Prioritaskan Pembangunan Infrastruktur

14 jam lalu

Dana Hibah dari UEA Rp 230 Miliar untuk Solo Cair, Gibran Prioritaskan Pembangunan Infrastruktur

Gibran akan prioritaskan dana hibah untuk pembangunan sejumlah fasilitas umum di Kota Bengawan.

Baca Selengkapnya

Hadiri Penetapan Caleg Terpilih di Solo, Gibran Berharap Bisa Merangkul Semua Kekuatan Politik

5 hari lalu

Hadiri Penetapan Caleg Terpilih di Solo, Gibran Berharap Bisa Merangkul Semua Kekuatan Politik

Gibran berharap Pemerintah Kota Solo dapat menjalin kerja sama yang baik dengan seluruh anggota DPRD.

Baca Selengkapnya

12 Nama Mendaftar Pilkada Solo lewat PDIP, Dari Kader Partai Hingga Pedagang Mur Baut

5 hari lalu

12 Nama Mendaftar Pilkada Solo lewat PDIP, Dari Kader Partai Hingga Pedagang Mur Baut

Para pendaftar baka calon wali kota dan wakil wali kota Solo dari PDIP memiliki latar belakang beragam.

Baca Selengkapnya

Solo Menari 2024 Angkat Tema Animal Movement, Digelar di Taman Sriwedari, Solo Safari, dan Balai Kota Solo

11 hari lalu

Solo Menari 2024 Angkat Tema Animal Movement, Digelar di Taman Sriwedari, Solo Safari, dan Balai Kota Solo

Tema Animal Movements pada Solo Menari 2024 berelasi dengan Solo Safari dan Taman Sriwedari yang mewakili Kota Solo di masa kini dan masa lalu.

Baca Selengkapnya

Gibran Undang Wapres Ma'ruf Amin Resmikan Objek Wisata di Solo Juni Mendatang

12 hari lalu

Gibran Undang Wapres Ma'ruf Amin Resmikan Objek Wisata di Solo Juni Mendatang

Dalam pertemuan dengan Ma'ruf Amin, Gibran menyampaikan meminta wapres meresmikan tempat wisata di Solo pada Juni mendatang.

Baca Selengkapnya

Harga Bawang Merah di Kota Solo Melonjak, Eceran Ada yang Tembus Rp 80 Ribu per Kilogram

17 hari lalu

Harga Bawang Merah di Kota Solo Melonjak, Eceran Ada yang Tembus Rp 80 Ribu per Kilogram

Harga bawang merah untuk pembelian secara eceran bahkan mencapai Rp 80 ribu per kg.

Baca Selengkapnya

Periode Libur Lebaran: 5 Rekomendasi Makanan Khas Kota Solo

20 hari lalu

Periode Libur Lebaran: 5 Rekomendasi Makanan Khas Kota Solo

Kota Solo menjadi surga kuliner bagi pengunjung yang tengah berlibur di kota ini, termasuk libur Lebaran.

Baca Selengkapnya

7 Hotel Dekat dari Stasiun Solo Balapan yang Harganya Terjangkau

43 hari lalu

7 Hotel Dekat dari Stasiun Solo Balapan yang Harganya Terjangkau

Jika Anda pergi ke Solo, ada beberapa pilihan hotel dekat dari Stasiun Solo Balapan yang harganya terjangkau dan fasilitas lengkap.

Baca Selengkapnya

Jumlah Kursi PDIP di DPRD Solo Anjlok 10, PSI Bertambah Jadi 5

52 hari lalu

Jumlah Kursi PDIP di DPRD Solo Anjlok 10, PSI Bertambah Jadi 5

Perolehan kursi PDIP di DPRD Solo pada Pileg kali ini turun jika dibandingkan dengan Pileg 2019, yaitu dari 30 kursi menjadi 20 kursi.

Baca Selengkapnya

12 Nama Bursa Calon Wali Kota Solo di Pilkada 2024, Ada Kaesang hingga Mangkunegara X

59 hari lalu

12 Nama Bursa Calon Wali Kota Solo di Pilkada 2024, Ada Kaesang hingga Mangkunegara X

Riset Solo Raya Polling mendapati 12 nama masuk bursa calon Wali Kota Solo.

Baca Selengkapnya