Bandung Tetap Jadi Tujuan Utama Turis Malaysia  

Reporter

Editor

Zed abidien

Senin, 18 Maret 2013 09:01 WIB

Factory Outlet (FO) di Bandung, Jawa Barat. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Kuala Lumpur - Sampai saat ini, Kota Bandung masih menjadi pilihan utama wisatawan asal Malaysia. "Prosentasenya sekitar 30 persen lebih," kata Wakil Direktur Promosi Pariwisata Wilayah ASEAN, Chrismiastutie, saat ditemui Tempo di sela penutupan Malaysian Association of Tour & Travel Agents (MATTA) Fair, di Kuala Lumpur, Ahad, 17 Maret 2013.

Namun, selain Bandung, kata Chrismiastutie, wisatawan Malaysia juga mulai melirik daerah tujuan wisata lainnya. "Mereka juga tertarik ke Bali dan Yogyakarta, serta ke Medan dan daerah-daerah tujuan wisata lainnya di Sumatera," kata Chrismiastutie, dan menambahkan bahwa tujuan wisata daerah timur Indonesia, seperti Makassar dan Lombok, juga ada peningkatan peminat. "Hal ini didorong dengan adanya penerbangan langsung dari Kuala Lumpur ke Makassar dan Lombok."

Mengingat besarnya animo wisatawan Malaysia yang akan berkunjung ke Kota Kembang, Chrismiastutie berharap agar pemerintah daerah setempat bisa meningkatkan sarana dan prasarana. "Kami berharap agar pemerintah daerah di sana bisa meningkatkan sarana dan prasarana yang ada," katanya.

Shahrul Hisham, yang datang bersama istrinya, Nur Aini, dan kedua anaknya ke MATTA Fair, juga berencana berkunjung ke Bandung saat liburan sekolah yang akan datang. "Saya sudah tiga kali ke Bandung. Insya Allah liburan sekolah yang akan datang saya akan bawa anak-anak kembali ke Bandung," kata pria asal Selangor tersebut.

Tempat belanja dan makanan khas Sunda menjadi daya tarik keluarga Shahrul Hisham untuk kembali menghabiskan liburan di Bandung. "Senang sekali. Kami bisa shopping dan mencari makanan sedap dan halal," jawab Nur Aini saat ditanya alasannya memilih Bandung sebagai destinasi wisata. (Baca: Wisata Syariah di 9 Provinsi)

MASRUR


Berita terpopuler:
Gudang Cantik di Tepi Sungai Chao Phraya Bangkok

Lodeh Kental dan Logat Jakarta di Thailand

Seribu Tiga di Jantung Bangkok

Ritual Nyepi ala Tanjungjabung Timur

Bondan Winarno: Jajanan Kaki Lima Itu Budaya

Ahli Hukum Klaim Indonesia Perlu Pasal Santet
Populer di Survei Cawapres, Ini Kata Jokowi

Survei Cawapres, Jokowi Ungguli Kalla dan Hatta

Berita terkait

Turis Cina Kembali ke Thailand untuk Berterima Kasih setelah Diselamatkan Lima Tahun Lalu

3 hari lalu

Turis Cina Kembali ke Thailand untuk Berterima Kasih setelah Diselamatkan Lima Tahun Lalu

Turis Cina itu sedang hamil saat didorong suaminya ke tebing di sebuah taman nasional Thailand lima tahun lalu.

Baca Selengkapnya

5 Keunikan Kawah Ijen yang Membuat Turis Asing Penasaran

5 hari lalu

5 Keunikan Kawah Ijen yang Membuat Turis Asing Penasaran

Tak hanya punya api biru, kawah Ijen punya berbagai keunikan yang membuat turis asing penasaran untuk datang.

Baca Selengkapnya

Curi Barang Mewah di Bandara Changi Singapura, Seorang Turis Ditahan Dua Bulan Kemudian

11 hari lalu

Curi Barang Mewah di Bandara Changi Singapura, Seorang Turis Ditahan Dua Bulan Kemudian

Turis wanita ini mencuri ikat pinggang dan produk kosmetik yang nilainya belasan juta di Bandara Changi Singapura.

Baca Selengkapnya

Turis Thailand Dikritik karena Tulis Nama dan Ungkapan Cinta di Jembatan Jepang

13 hari lalu

Turis Thailand Dikritik karena Tulis Nama dan Ungkapan Cinta di Jembatan Jepang

Perilaku pasangan tersebut yang merusak properti publik di Jepang dianggap mencemarkan nama baik Thailand.

Baca Selengkapnya

4 Destinasi Wisata di Kepulauan Canary Spanyol Diserbu Turis, Warga Malah Aksi Mogok Makan

15 hari lalu

4 Destinasi Wisata di Kepulauan Canary Spanyol Diserbu Turis, Warga Malah Aksi Mogok Makan

Destinasi Wisata di Kepulauan Canary terus diserbu turis, membuat warga lakukan aksi mogok makan. Berikut 4 tujuan wisata unggulan di sana.

Baca Selengkapnya

Demi Konten, Turis di Cina Mempertaruhkan Nyawanya Bergelantungan di Tebing

30 hari lalu

Demi Konten, Turis di Cina Mempertaruhkan Nyawanya Bergelantungan di Tebing

Warganet menyayangkan sikap turis di Cina tersebut karena tidak hanya membahayakan diri sendiri tetapi juga pihak lain.

Baca Selengkapnya

Terkini: Kereta-kereta yang Terdampak Banjir di Stasiun Tawang Semarang, Kata Sandiaga soal Turis Malaysia Beri Rating 0 saat Liburan ke Jakarta

45 hari lalu

Terkini: Kereta-kereta yang Terdampak Banjir di Stasiun Tawang Semarang, Kata Sandiaga soal Turis Malaysia Beri Rating 0 saat Liburan ke Jakarta

Sejumlah perjalanan kereta api terdampak banjir yang mengepung Kota Semarang hingga Kamis, 14 Maret 2024. Banjir juga merendam Stasiun Tawang.

Baca Selengkapnya

Turis Malaysia Beri Rating 0 saat Liburan ke Jakarta, Sandiaga Sebut Masyarakat Jangan Baper dan..

45 hari lalu

Turis Malaysia Beri Rating 0 saat Liburan ke Jakarta, Sandiaga Sebut Masyarakat Jangan Baper dan..

Menparekraf Sandiaga Uno mengatakan warga negara Indonesia tidak perlu baper atas kritik oleh turis asal Malaysia yang baru-baru datang ke Jakarta.

Baca Selengkapnya

Perkosaan kepada Turis Kembali Terjadi di India, Ini 5 Negara Paling Berbahaya untuk Perempuan

52 hari lalu

Perkosaan kepada Turis Kembali Terjadi di India, Ini 5 Negara Paling Berbahaya untuk Perempuan

Perkosaan kepada turis perempuan asal Spanyol di India mencoreng pariwisata di negara tersebut

Baca Selengkapnya

Kronologi Turis Spanyol Diperkosa di India, Sedang Naik Motor Keliling Dunia

54 hari lalu

Kronologi Turis Spanyol Diperkosa di India, Sedang Naik Motor Keliling Dunia

Turis Spanyol diperkosa di India saat bersama suaminya sedang mengendarai motor keliling Asia.

Baca Selengkapnya