Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bagaimana Cara Memakai Bantal Leher yang Benar Selama Penerbangan?

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

image-gnews
Ilustrasi memakai bantal leher. Freepik.com/kues1
Ilustrasi memakai bantal leher. Freepik.com/kues1
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Neck pillow atau bantal leher menjadi salah satu barang bawaan yang wajib dibawa saat bepergian. Terutama wisatawan yang bepergian dengan pesawat terbang. Sebenarnya bagaimana cara memakai item yang banyak dijual di pasatan itu?

Neck pillow biasanya digunakan untuk membantu wisatawan tidur selama penerbangan jauh yang memakan waktu lama. Namun, baru-baru ini wisatawan menyadari bahwa selama ini mereka menggunakan bantal kecil ini dengan cara yang salah.

Seorang TikToker yang dikenal sebagai @Sidneyraz pernah menunjukkan cara yang benar untuk menggunakan bantal leher selama di pesawat. Kalau biasanya sering dipakai dengan cara meletakkan bagian yang tebal dan bundar di belakang leher, itu cara yang salah. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut pengguna tersebut, bantal leher berbentuk C itu dipakai dengan cara sebaliknya. Saat mencondongkan tubuh ke depan di atas bantal akan menyangga leher dan mencegah kepala terjatuh ke depan. Dengan ujung terbuka berbentuk "U" di belakang leher, juga memberikan dukungan pada bagian samping dan belakang kepala, sehingga tidak bergoyang ke samping saat tidur.

Video viral yang diunggah tahun 2021 itu ditonton lebih dari 5 juta kali, dan banyak dari 29.000 komentator terkejut dengan trik sederhana tersebut. Beberapa mengklaim bahwa trik tersebut membantu mereka tidur selama penerbangan.

Namun, ada beberapa masalah dengan posisi yang tidak biasa ini. Posisi ujung terbuka berbentuk U di belakang dapat menyempitkan leher dan memengaruhi pernapasan.

Dr Ben Darlow, spesialis fisioterapi muskuloskeletal dan Associate Professor di Departemen Perawatan Kesehatan Primer dan Praktik Umum di Universitas Otago, mengatakan hanya ada sedikit literatur ilmiah seputar bantal tipe U, tetapi bantal ini dirancang agar memiliki bukaan di bawah dagu.

“Saya berasumsi bahwa alasan utama untuk ini adalah karena bantal itu menyediakan ruang untuk dagu dan tidak mendorong leher ke posisi memanjang yang mungkin tidak nyaman bagi banyak orang jika dipertahankan dalam jangka waktu lama," ujarnya.

Den Barlow menambahkan jika merasa lebih nyaman memakainya secara terbalik, ini tidak masalah selama tidak memengaruhi pernapasan. Mengenai posisi terbaik untuk tidur selama penerbangan, menurutnya yang paling nyaman dan memungkinkan seseorang untuk rileks secara maksimal. Hal ini dilakukan demi mendapatkan tidur yang baik, bukan demi mengurangi ketegangan atau cedera.

EXPRESS UK | STUFF 

Pilihan editor: Tips Supaya Bisa Tidur Selama di Pesawat

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mengintip Kabin Bisnis Cathay Pacific dengan Fitur Mewah dan Privasi Penuh

11 jam lalu

Maskapai Cathay Pacific. Instagram.com/@cathaypacific
Mengintip Kabin Bisnis Cathay Pacific dengan Fitur Mewah dan Privasi Penuh

Cathay Pacific meluncurkan Aria Suite, kabin kelas bisnis mewah dengan privasi penuh, galeri seni udara, layar TV 24 inci, dan fitur canggih


Profil PT Sam Air, Maskapai Perintis yang Alami Kecelakaan di Hari Pelantikan Prabowo Subianto

17 jam lalu

Logo SAM Air. Instagram
Profil PT Sam Air, Maskapai Perintis yang Alami Kecelakaan di Hari Pelantikan Prabowo Subianto

Profil Sam Air, maskapai yang mengalami kecelakaan di dekat di dekat Bandara Panua, Pahuwato, Gorontalo.


Pesawat Perintis PT Sam Air Kecelakaan di Bandara Panua Pohuwato, 4 Penumpang Tewas

18 jam lalu

Kondisi pesawat SAM Air yang jatuh di tambak warga yang berada di sekitar Bandara Panua di Kabupaten Pohuwato, Gorontalo, Minggu, 20 Oktober 2024. Pesawat perintis milik PT. SAM Air dengan nomor registrasi PK-SMH (DHC6) mengalami kecelakaan. ANTARA FOTO/HO-Direktorat Jenderal Perhubungan Udara
Pesawat Perintis PT Sam Air Kecelakaan di Bandara Panua Pohuwato, 4 Penumpang Tewas

Pesawat perintis milik PT Sam Air dengan nomor registrasi PK-SMH (DHC6) mengalami kecelakaan di Bandara Panua, Pahuwato pada Senin, 20 Oktober 2024


Persiapan Bandara Soekarno - Hatta Sambut Tamu Negara untuk Pelantikan Prabowo-Gibran : Pesawat Wide Body hingga Terminal VVP

1 hari lalu

Wakil Pertama PM Rusia Denis Manturov tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Jakarta, pada Sabtu, 19 Oktober 2024, untuk pelantikan Presiden Prabowo dan Wakil Presiden Gibran besok. Tangkap Layar YouTube Sekretariat Presiden
Persiapan Bandara Soekarno - Hatta Sambut Tamu Negara untuk Pelantikan Prabowo-Gibran : Pesawat Wide Body hingga Terminal VVP

Bandara Soekarno - Hatta telah menyiapkan sejumlah fasilitas untuk mendukung penyambutan tamu negara yang akan menghadiri pelantikan Prabowo - Gibran


Google Flights Luncurkan Fitur Baru untuk Mendapatkan Tiket Pesawat Termurah

1 hari lalu

ilustrasi tiket pesawat (pixabay.com)
Google Flights Luncurkan Fitur Baru untuk Mendapatkan Tiket Pesawat Termurah

Google Flights dirancang untuk menyederhanakan proses pencarian penerbangan, membandingkan harga dan memesan perjalanan


Tips Supaya Bisa Tidur Selama di Pesawat

1 hari lalu

Ilustrasi pemakaian penutup mata di pesawat. Shutterstock
Tips Supaya Bisa Tidur Selama di Pesawat

Para pakar berbagi tips supaya bisa tidur di pesawat selama penerbangan


5 Barang yang Wajib Dibawa saat Penerbangan Jarak Jauh

2 hari lalu

Ilustrasi penumpang pesawat terbang. Unsplash.com/Mohammad Arrahmanur
5 Barang yang Wajib Dibawa saat Penerbangan Jarak Jauh

Agar tetap nyaman selama di pesawat, ada beberapa barang yang wajib dibawa selama penerbangan jarak jauh


Bawa Serbuk Serat Naik Pesawat, Bagasi Penumpang Diacak-acak Petugas Keamanan

2 hari lalu

Ilustrasi bubuk protein. Shutterstock
Bawa Serbuk Serat Naik Pesawat, Bagasi Penumpang Diacak-acak Petugas Keamanan

Bubuk protein atau energi diperbolehkan di tas jinjing dan tas terdaftar pesawat. Namun, barang-barang tersebut akan diperiksa.


Mengapa Sebaiknya Tidak Makan selama di Pesawat, Meski di First Class?

3 hari lalu

Ilustrasi makan di pesawat/Emirates
Mengapa Sebaiknya Tidak Makan selama di Pesawat, Meski di First Class?

Seorang instruktur pribadi mengatakan makan di pesawat bisa menimbulkan perasaan tidak nyaman pada pencernaan.


Maskapai Ini Larang Pilot Terbang setelah Mengunci Kopilot di Luar Kokpit

3 hari lalu

Ilustrasi pilot. Shutterstock
Maskapai Ini Larang Pilot Terbang setelah Mengunci Kopilot di Luar Kokpit

Selama penerbangan jarak jauh, umumnya ada tiga hingga empat pilot yang diturunkan untuk memastikan bahwa selalu ada dua pilot di kokpit.