Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Barang Bawaan Penting untuk Liburan Naik Kapal Pesiar

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

image-gnews
Ilustrasi koper. Freepik.com
Ilustrasi koper. Freepik.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Liburan dengan kapal pesiar memberikan pengalaman tersendiri. Seperti hotel berjalan, wisatawan dapat menjelajahi beragam destinasi wisata saat berlabuh. Sebelum berangkat, wisatawan disarankan untuk membawa barang sesuai dengan kapal dan tujuannya.

Deborah Banks, penasihat perjalanan dan pemilik waralaba di Cruise Planner mengatakan berkemas untuk kapal pesiar bisa sangat berbeda dengan mempersiapkan liburan di darat. Sebab, wisatawan mungkin akan mengikuti beberapa aktivitas yang bertema di kapal, atau rekreasi di pantai. 

 “Dengan memahami perbedaan-perbedaan utama ini, Anda dapat berkemas dengan lebih efektif untuk pelayaran Anda, memastikan pengalaman yang lebih menyenangkan dan bebas stres,” kata Deborah Banks, seperti dikutip dari laman USA Today.

Jadi, kalau ingin mencoba liburan dengan kapal pesiar, berikut ini lima barang bawaan yang wajib dibawa.

1. Pakaian ramah kapal pesiar

Mungkin berpesiar identik dengan sandal jepit dan kemeja Hawaii. Tapi setiap kapal memiliki panduan pakaian yang berbeda. Misalnya untuk acara formal malam hari di kapal, wisatawan mungin akan mengenakan pakaian yang lebih rapi. Seperti tuksedo atau gaun malam, hingga kemeja dan blus berkerah. Jalur pelayaran lain mungkin memiliki pesta bertema khusus, misalnya tema tahun 80-an atau busana bernuansa warna tertentu.

Selain itu, jangan lupa membawa pakaian renang dan membawa alas kaki yang nyaman untuk bepergian ke pelabuhan. “Saat Anda akan banyak berjalan kaki, Anda tahu, sandal itu tidak sebaik sepatu tenis yang bagus dan nyaman,” ujarnya. 

Outer atau pakaian luaran dapat menyesuaikan dengan cuaca destinasi yang akan dikunjungi kapal. Sebab kondisinya dapa bervariasi dari satu pelabuhan ke pelabuhan lainnya, terutama pada rencana perjalanan yang lebih panjang dan melewati berbagai iklim.

2. Dokumen perjalanan

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Deborah Banks mengingatkan wisatawan agar melengkapi semua dokumen yang diperlukan. Memang beberapa jenis kapal pesiar tidak mengharuskan penumpang membawa paspor. Tapi demi keamanan dan kenyaman sebaiknya dokumen perjalanan seperti paspor, identitas diri dan informasi mengenai asuransi perjalanan tetap dibawa. Selain itu untuk cadangan, bisa membuat salinan atau memfotonya. 

3. Obat-obatan

Meskipun kapal pesiar menyediakan fasilitas dan personel medis, wisatawan yang mengkonsumsi obat-obatan rutin atau tertentu sebaiknya tetap membawa perlengkapan medis sendiri. Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit atau CDC juga merekomendasikan wisatawan yang bepergian ke luar negeri membawa perlengkapan yang cukup untuk bertahan selama perjalanan mereka, ditambah  oba-obatan tambahan jika terjadi penundaan perjalanan.

4. Perangkat yang dapat diisi ulang

Wisatawan juga disarankan membawa pengisi daya portabel dan baterai ekstra yang dapat diisi ulang. Barang-barang ini  dapat berguna jika perangkat elektronik kehabisan daya, terutama saat mereka jauh dari kabin di pelabuhan. "Jadi, Anda memiliki cadangan tambahan," ujar Deborah Banks. 

5. Perlindungan matahari

Sepanjang perjalanan dengan kapal pesiar, kulit dapat terpapar sinar matahari. Sebab itu, disarankan untuk membawa tabir surya. Tapi beberapa kapal melarang jenis tabir surya tertentu. Jadi cari informasi mengenai hal ini terlebih dulu. Selain tabir surya, wisatawna juga disarankan untuk membawa kacamata hitam. 

Kalau lupa membawa sikat gigi atau deodoran, beberapa kapal memiliki toko yang menjual barang-barang kebutuhan tersebut.  Namun, tentu saja pilihannya mungkin lebih terbatas dan mahal dibandingkan dengan di daratan. 

Pilihan editor: Tertinggal Kapal Pesiar saat Berlabuh Ini yang Harus Dilakukan Wisatawan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Singapura Sebagai Ibu Kota Kuliner Ajak Wisatawan Merasakan Petualangan Gastronomi

2 jam lalu

Candlenut, restoran peranakan berbintang Michelin pertama di dunia. (dok. Singapore Tourism Board)
Singapura Sebagai Ibu Kota Kuliner Ajak Wisatawan Merasakan Petualangan Gastronomi

STB meluncurkan kampanye terbaru sebagai bagian dari kampanye global Made in Singapore, yang menampilkan kuliner Singapura yang beragam


Malam di Malioboro Bakal Diwarnai Parade Marching Band, Catat Tanggalnya

6 jam lalu

Parade marching band Piala Raja 2024 di Yogyakarta. Dok.istimewa
Malam di Malioboro Bakal Diwarnai Parade Marching Band, Catat Tanggalnya

Satu agenda menarik yang sayang dilewatkan wisatawan yang gemar menyambangi Malioboro saat malam hari.


3 Tips Mengambil Foto Saat Liburan di Alam Terbuka

1 hari lalu

Ilustrasi mengambil foto saat liburan di alam terbuka. Freepik.com/lookstudio
3 Tips Mengambil Foto Saat Liburan di Alam Terbuka

Fotografer profesional berbagi tips mengambil foto saat liburan dan mengabadikan momen satwa liar dan lanskap yang menakjubkan


Inilah Kapal Pesiar Terjorok di Dunia, Ada Bangkai Burung Dipenuhi Belatung

1 hari lalu

Ilustrasi kapal pesiar. Unsplash.com/Lisa Davidson
Inilah Kapal Pesiar Terjorok di Dunia, Ada Bangkai Burung Dipenuhi Belatung

Kapal pesiar menjadi tempat penyebaran penyakit gastrointestinal seperti salmonella dan norovirus.


4 Tren Perjalanan Liburan Akhir Tahun

2 hari lalu

Kuil Reikanji, Kyoto, Jepang. Instagram.com/@reikanjimonzeki
4 Tren Perjalanan Liburan Akhir Tahun

10.10 Fest mengungkap beberapa tren perjalanan yang mencerminkan perilaku traveler di Asia Tenggara dan Australia


Pulau Phu Quoc Pilihan Utama Turis di Dunia, Kalahkan Koh Samui dan Langkawi

2 hari lalu

Phu Quoc, Vietnam. Unsplash.com/Fiona Doan
Pulau Phu Quoc Pilihan Utama Turis di Dunia, Kalahkan Koh Samui dan Langkawi

Pulau Phu Quoc, di Vietnam, meraih posisi kedua di Penghargaan Pilihan Pembaca 2024 Conde Nast Traveller.


5 Aktivitas Menarik di Cordoba dari Mengunjungi Plaza de la Corredera hingga Museum Arkeologi

3 hari lalu

Cordoba memiliki beragam arsitektur era Islam, Kristen, dan Yahudi yang membuat kota ini unik. Courtesy of Spain Tourism Board
5 Aktivitas Menarik di Cordoba dari Mengunjungi Plaza de la Corredera hingga Museum Arkeologi

Selain memiliki Situs Warisan Dunia terbanyak, Cordoba juga memiliki banyak hal lain yang dapat dilihat wisatawan


Air Minum di Bandara Mahal, Ini Tips Jaga Hidrasi dan Sambil Menghemat Uang

3 hari lalu

Ilustrasi ruang tunggu bandara. Unsplash.com/Andrik Langfield
Air Minum di Bandara Mahal, Ini Tips Jaga Hidrasi dan Sambil Menghemat Uang

Beberapa wisatawan berbagi kiat cerdik, agar tetap terhidrasi dengan baik tanpa harus menghabiskan banyak uang selama di Bandara


Tujuh Wahana Mewah dan Roller Coaster di Kapal Pesiar Disney Adventure

3 hari lalu

Salah satu dari tujuh wahana tematik di kapal pesiar Disney Adventure, dalam Grand Reveal Disney Adventure di Marina Bay Sands, Singapura, Rabu 16 Oktober 2024. (Dok. Istimewa)
Tujuh Wahana Mewah dan Roller Coaster di Kapal Pesiar Disney Adventure

Disney Adventure akan mulai berlayar dari Singapura pada 15 Desmber 2025


Gaet Wisatawan India Sediakan Panduan Audio di Taj Mahal dan Situs Ikonik Lainnya

4 hari lalu

Taj Mahal, India. Unsplash.com/Jovyn Chamb
Gaet Wisatawan India Sediakan Panduan Audio di Taj Mahal dan Situs Ikonik Lainnya

Dengan sistem tur adio tersebut, dapat memudahkan wisatawan domestik dan internasional menjelajahi warisan budaya di Uttar Pradesh