Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Perlukah Wrapping Koper Agar Lebih Aman?

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

image-gnews
Ilustrasi bepergian dengan koper. Shutterstock
Ilustrasi bepergian dengan koper. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kalau sedang dalam perjalanan ke luar negeri tentu pernah melihat tempat untuk membungkus koper atau wrapping station di bandara. Wrapping koper atau membungkus koper itu diklaim dapat memberikan perlindungan tambahan. 

Biasanya wrapping koper itu disertai dengan biaya tertentu dan bervariasi mulai dari US$15 atau sekitar Rp 244 ribu sampai US$30 atau sektiar Rp 488 ribu. Bahkan ada pilihan yang lebih mahal dengan tambahan asuransi perjalanan. Namun apakan wrapping koper ini benar-benar aman? 

Perjalanan koper setelah di-wrapping

Setelah koper di-wrapping lalu didaftarkan di konter bagasi, di sinilah perjalanan koper dimulai untuk dimasukkan ke dalam pesawat. Di bandara Amerika Serikat, koper akan melewati sistem deteksi ledakan. Sistem itu menggunakan pemindai 3D yang dapat mengidentifikasi apa pun yang berpotensi meledak. 

Menurut Lorie Danker, juru bicara Transportation Security Administration atau TSA mengatatakan setelah tas tersebut dipindai, gambar sinar-X 3D akan dikirim ke petugas TSA untuk diperiksa.

"Petugas TSA melihat ratusan gambar sinar-X, sehingga mereka mengetahui seperti apa benda umum yang terlihat di layar sinar-X," katanya, seperti dikutip dari laman Travel+Leisure

Koper yang di-wrapping pun tetap akan diperiksa melalui pemindai 3D. Jadi kalau koper tersebut ditandai tetap akan dibuka. Setelah petugas meninjau gambar sinar-X, petugas akan memberi tahu maskapai penerbangan atau menandainya untuk pemeriksan fisik. Meskipun hanya lima persen koper yang berpotensi dibuka. 

Koper yang diperiksa 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Saat pemeriksaan fisik, petugas akan membuka koper dengan segala cara yang diperlukan. Termasuk koper yang di-wrapping. Tapi koper itu tidak akan di-wrapping ulang. Pembungkusnya akan dilpeas lalu direkatkan kembali, jadi bungkusnya tidak akan sama seperti aslinya. 

Seperti dijelaskan sebelumnya, koper yang harus menjalani pemeriksaan fisik, dan tidak dapat sampai sesuai dengan tujuan pemiliknya, TSA akan menghubungi maskapai penerbangan. Pihak maskapai diminta memberi tahu penumpang tentang kopernya dan di mana harus mengambilnya. 

Saraiah Davis, manajer keamanan transportasi TSA, menambahkan penumpang penerbangan internasional biasanya ingin lapisan perlindungan tambahan dengan wrapping. Mungkin kopernya dalam keadaan buruk dan di-wrapping agar tetap menyatu. Atau penumpang ingin menjaga kopernya tetap terlihat baru. 

Kalau ingin perlindungan tambahan sebaiknya pakai koper yang kuncinya sudah disetujui TSA. Dibanding wrapping, tidak memberikan manfaat besar yang sebanding dengan biaya tambahannya. Koper yang menggunakan kunci yang disetujui TSA dapat memudahkan petugas jka koper harus dibuka karena alasan apa pun. Selain itu, wrapping dengan plastik tidak ramah lingkungan. 

Pilihan editor: Petugas Bandara Tidak Sarankan Pasang Pita untuk Menandai Koper, Kenapa?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Server PDN Kominfo Down, Dirjen Imigrasi: Sistem Perlintasan di Bandara dan Pelabuhan Internasional Sudah Pulih

3 jam lalu

Petugas Imigrasi (kiri) melayani pemohon paspor di Kantor Imigrasi Kelas 1 Khusus Non TPI Jakarta Barat, Jakarta, Senin 25 Juni 2024. Ditjen Imigrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) memastikan bahwa layanan keimigrasian sudah pulih pascagangguan pada Pusat Data Nasional (PDN). ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Server PDN Kominfo Down, Dirjen Imigrasi: Sistem Perlintasan di Bandara dan Pelabuhan Internasional Sudah Pulih

Titik-titik tempat pemeriksaan imigrasi (TPI) utama di antaranya Bandara Internasional Soekarno Hatta, I Gusti Ngurah Rai, dan Juanda.


10 Barang Bawaan yang Tidak Boleh Masuk Bagasi Pesawat Terbang

13 jam lalu

Ilustrasi koper. Freepik.com
10 Barang Bawaan yang Tidak Boleh Masuk Bagasi Pesawat Terbang

Meski bisa membawa koper bagasi dan koper jinjing, ada beberapa barang bawaan yang boleh dan tidak boleh disimpan


Bandara Angkasa Pura akan Layani 216 Ribu Jemaah Haji Pulang ke Indonesia

16 jam lalu

Seorang jamaah haji melakukan sujud syukur saat kedatangan kelompok terbang (kloter) pertama debarkasi Padang di Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Padang Pariaman, Sumatera Barat, Senin 24 Juni 2024 dini hari. Sebanyak 392 jamaah haji asal Kota Padang pada kloter pertama kembali ke tanah air setelah menunaikan ibadah haji serta satu orang meninggal dunia. ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra
Bandara Angkasa Pura akan Layani 216 Ribu Jemaah Haji Pulang ke Indonesia

13 Bandara yang dikelola Angkasa Pura akan melayani 216 ribu jemaah haji yang pulang ke Indonesia.


Alasan Kamar Mandi Hotel Tempat Teraman untuk Menyimpan Koper

1 hari lalu

Ilustrasi perempuan berkemas baju di koper. Shutterstock
Alasan Kamar Mandi Hotel Tempat Teraman untuk Menyimpan Koper

Berikut ini beberapa tips menyimpan koper di dalam kamar hotel agar terhindar dari kutu busuk atau serangga


Pemulihan Pusat Data Nasional, Pelayanan Keimigrasian Mulai Beroperasi

2 hari lalu

Direktur Jenderal Aplikasi Informatika, Semuel Abrijani Pangerapan. Tempo/Aisyah Amira Wakang.
Pemulihan Pusat Data Nasional, Pelayanan Keimigrasian Mulai Beroperasi

Upaya pemulihan Pusat Data Nasional yang sempat bermasalah terus dilakukan. Saat ini pelayanan keimigrasian sudah mulai berjalan.


Menhub Budi Karya: 1 Agustus 2024 Bandara IKN Bisa Didarati Pesawat Narrow Body

2 hari lalu

Menhub Budi Karya Sumadi (tengah) saat meninjau progres pembangunan Bandara IKN di Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Rabu 24 Jamlnuari 2024 .ANTARA/HO-BKIP Kemenhub
Menhub Budi Karya: 1 Agustus 2024 Bandara IKN Bisa Didarati Pesawat Narrow Body

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi optimistis pada 1 Agustus Bandara Naratetama IKN bisa didarati pesawat berbadan kecil atau ramping.


Terkini Ekbis Mentan Ajukan untuk Program Cetak Sawah 1 Juta Hektar Prabowo, Update Antrean Bandara karena Gangguan Server

3 hari lalu

Menjelang Pemilu 2024, Presiden Jokowi mempertemukan dua kandidat capres, Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo, di pematang sawah di Kebumen, Jateng, Kamis, 9 Maret lalu. Duet baru yang direstui Jokowi?
Terkini Ekbis Mentan Ajukan untuk Program Cetak Sawah 1 Juta Hektar Prabowo, Update Antrean Bandara karena Gangguan Server

Mentan Minta Tambahan Anggaran Hingga Rp 51 Triliun untuk mendukung program cetak sawah 1 juta hektar, program presiden terpilih Prabowo


Update Gangguan Server PDN Kominfo Hari Kedua di Bandara Soekarno-Hatta: Belum Pulih, Masih Manual

3 hari lalu

Suasana Terminal 3 keberangkatan Internasional Bandara Soekarno-Hatta, pukul 14:56 WIB pada Jumat, 21 Juni 2024. Tempo/ Mochamad Firly Fajrian
Update Gangguan Server PDN Kominfo Hari Kedua di Bandara Soekarno-Hatta: Belum Pulih, Masih Manual

Suasana di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta pada siang hari ini terpantau lebih lengang ketimbang kemarin usai ramai gangguan pada server PDN.


Akses Parkir Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta Diubah, Berikut Panduannya

3 hari lalu

Mobil-mobil yang sudah terparkir di Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Dokumen oleh Polres Bandara Soekarno-Hatta. Foto/Istimewa
Akses Parkir Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta Diubah, Berikut Panduannya

Bandara Soekarno-Hatta telah memperbarui dan menyederhanakan akses menuju parkir parkir Barat dan parkir Timur Terminal 3.


Tips Supaya Bagasi Keluar Pertama dari Pesawat saat Tiba di Tujuan

3 hari lalu

Ilustrasi conveyor belt koper. Dok. Freepik
Tips Supaya Bagasi Keluar Pertama dari Pesawat saat Tiba di Tujuan

Jika tak ingin lama menunggu bagasi saat tiba di tujuan, ikuti tips ini agar koper bisa keluar lebih cepat.