Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tiket Masuk Menara Eiffel Paris akan Naik 20 Persen Mulai Juni

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Menara Eiffel, Paris. Unsplash.com/Denys Nevozhai
Menara Eiffel, Paris. Unsplash.com/Denys Nevozhai
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Tiket masuk ke Menara Eiffel akan naik sebesar 20 persen mulai 17 Juni 2024. Kenaikan ini disebabkan oleh berbagai alasan, salah satunya adalah pendapatan yang menurun setelah Covid-19, sementara biaya pemeliharaan tempat wisata populer itu cukup besar.

Kenaikan ini disetujui oleh Dewan Kota Paris. Sebelum kenaikan, karyawan yang tidak puas dengan pengelolaan situs tersebut melakukan pemogokan pada Februari, yang menyebabkan penutupan Menara Eiffel selama enam hari.

Berdiri setinggi lebih dari 300 meter, Menara Eiffel telah menjadi landmark Prancis sejak tahun 1889, dua tahun setelah fondasinya diletakkan. Sejak didirikan, menara ini telah dicat ulang setiap tujuh tahun untuk mencegah karat. Pengecatan bisa menghabiskan total 60 ton cat yang diaplikasikan selama sekitar 16 bulan. Karena keterbatasan anggaran, pekerjaan pengecatan penuh belum selesai sejak tahun 2010, hal ini menunjukkan perlunya peningkatan pendanaan.

Besarnya Kenaikan 

Menurut amandemen perjanjian pendelegasian pelayanan publik, harga akses lantai atas akan naik dari EUR 29,40 atau Rp513 ribu per orang, mulai 17 Juni, harga tiket akan mengalami kenaikan sebesar 20 persen menjadi EUR 35,30 atau Rp616 ribu. Tiket yang sama akan dikenakan biaya EUR 17,70 atau Rp309 ribu untuk anak-anak berusia antara 12 dan 14 tahun, sedangkan untuk anak-anak berusia empat hingga 11 tahun, tiket akan dikenakan biaya EUR 8,90 atau Rp155 ribu. Anak di bawah usia empat tahun dan pengunjung yang mendapatkan tunjangan tetap gratis.                           
Dewan Kota Paris yang melakukan pemungutan suara mengenai kenaikan harga tiket juga menyetujui langkah-langkah tambahan untuk mendukung pemeliharaan menara ikonik tersebut, termasuk rekapitalisasi operator Menara Eiffel Société d’Exploitation de la Tour Eiffel (SETE). Dewan juga memutuskan untuk menurunkan biaya tahunan yang dibebankan SETE untuk mengelola menara tersebut. Keputusan tersebut diambil setelah SETE terlilit utang karena rendahnya jumlah pengunjung selama pandemi COVID-19 dan biaya renovasi rutin. Menurut laporan, ada kekurangan sekitar EUR 120 juta atau sekitar Rp2 triliun selama 2020 dan 2021 karena pandemi global.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menara Eiffel sebelumnya direnovasi dengan modal EUR 60 juta atau sekitar Rp1 triuliun, termasuk pengecatan baru. Namun, menurut serikat pekerja pemeliharaan, jumlah tersebut dianggap tidak cukup untuk menutupi biaya renovasi.

EXPRESS.CO.UK | TRAVEL AND LEISURE 

Pilihan Editor: Fakta tentang Penutupan Menara Eiffel di Paris yang Sudah Berlangsung Empat Hari

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


39 Tahun Perjanjian Schengen, Berikut Kilas Balik Kelahiran Visa Schengen

2 hari lalu

Ilustrasi Visa Schengen (Freepik.com)
39 Tahun Perjanjian Schengen, Berikut Kilas Balik Kelahiran Visa Schengen

Pada 14 Juni tepatnya 39 tahun lalu 5 negara menandatangani sebuah perjanjian Schengen yang melahirkan Visa Schengen. Apakah itu?


OECD Menunjuk Jubir KPK sebagai Co-Chair the 6th Global Law Enforcement Meeting

3 hari lalu

Tessa Mahardhika Sugiarto sebagai Juru Bicara KPK yang baru saat sesi perkenalan dengan awak media, di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Jumat, 7 Juni 2024. KPK resmi menunjuk mantan Penyidik berasal dari institusi Polri, Tessa Mahardhika Sugiarto sebagai Jubir KPK menggantikan posisi yang sebelumnya dijabat oleh oleh Ali Fikri. Selain itu, Tessa Mahardhika juga pernah mengikuti seleksi untuk jabatan Direktur Pengaduan Masyarakat KPK pada 2020 dan Direktur Koordinasi dan Supervisi Wilayah I pada 2023.  TEMPO/Imam Sukamto
OECD Menunjuk Jubir KPK sebagai Co-Chair the 6th Global Law Enforcement Meeting

OECD menunjuk juru bicara KPK sebagai Co-Chair pada giat the 6th Global Law Enforcement Network Meeting yang diselenggarakan di Paris, Prancis.


Presiden Prancis Tangguhkan Reformasi Pemilu di Kaledonia Baru

5 hari lalu

Asap mengepul dari api di tengah kerusuhan menentang rencana untuk mengizinkan lebih banyak orang mengambil bagian dalam pemilihan lokal di wilayah yang dikuasai Prancis, yang ditolak oleh pengunjuk rasa penduduk asli Kanak, di Noumea, Kaledonia Baru 14 Mei 2024. Djelyna Lebonwacalie/via REUTERS
Presiden Prancis Tangguhkan Reformasi Pemilu di Kaledonia Baru

Presiden Prancis Emmanuel Macron mengumumkan menunda rencana reformasi pemilu di wilayah luar negerinya di Kaledonia Baru.


Jadwal, Daftar Skuad, Peta Persaingan Grup D Piala Eropa 2024: Prancis, Belanda, Polandia, dan Austria

5 hari lalu

Pemain Timnas Belanda, Jurrien Timber dan Marten de Roon menghadang pemain Timnas Prancis, Kylian Mbappe dalam Kualifikasi Piala Eropa 2024 di Stade de France, Saint-Denis, Prancis, 24 Maret 2023. REUTERS/Gonzalo Fuentes
Jadwal, Daftar Skuad, Peta Persaingan Grup D Piala Eropa 2024: Prancis, Belanda, Polandia, dan Austria

Dua mantan juara Eropa, yakni Prancis dan Belanda, menjadi penghuni Grup D Euro 2024 atau Piala Eropa 2024. Apakah akan mudah lolos dari grup?


Wali Kota Anne Hidalgo Komplain karena Pemilu Menjelang Olimpiade Paris

6 hari lalu

Olimpiade 2024 Paris. REUTERS
Wali Kota Anne Hidalgo Komplain karena Pemilu Menjelang Olimpiade Paris

Keputusan mempercepat pemilu parlemen diumumkan Presiden Prancis Emmanuel Macron pada Minggu malam, 9 Juni 2024, yang membuat kaget Wali Kota Paris.


Macron Ingin Bubarkan Parlemen Prancis Usai Partainya Kalah di Pemilu Uni Eropa

7 hari lalu

Presiden Prancis Emmanuel Macron melihat ke bawah di samping Menteri Luar Negeri dan Eropa Prancis Catherine Colonna selama konferensi kemanusiaan internasional untuk warga sipil di Gaza, di Istana Kepresidenan Elysee, di Paris, Prancis, pada 9 November 2023. Reuters
Macron Ingin Bubarkan Parlemen Prancis Usai Partainya Kalah di Pemilu Uni Eropa

Partai yang dipimpin Emmanuel Macron kalah dari partai sayap kanan dalam pemilu Uni Eropa.


Museum Keju di Prancis Ajak Pengunjung Melihat Pembuatan Keju Tradisional

7 hari lalu

Ilustrasi keju. Shutterstock
Museum Keju di Prancis Ajak Pengunjung Melihat Pembuatan Keju Tradisional

Museum keju di Paris akan dibuka pada 1 4 Juni 2024


Toko Milik WNI di Prancis Dapat Penghargaan The Best Fine Grocery Store 2024

9 hari lalu

ilustrasi supermarket (pixabay.com)
Toko Milik WNI di Prancis Dapat Penghargaan The Best Fine Grocery Store 2024

Toko yang menjual makanan dan minuman milik WNI di Prancis mendapat penghargaan The Best Fine Grocery Store 2024


Prancis Akan Kirim Jet Tempur Mirage 2000 ke Ukraina

10 hari lalu

Presiden Prancis Macron menghadiri konferensi video KTT Iklim, di Istana Elysee di Paris, Prancis, 22 April 2021. [Ian Langsdon / Pool via REUTERS]
Prancis Akan Kirim Jet Tempur Mirage 2000 ke Ukraina

Emmanuel Macron mengumukan pihaknya akan mengirimkan ke Kyev jet tempur Mirage 2000 dan melatih beberapa pilot asal Ukraina


Turis Cina Keluarkan Uang Paling Banyak untuk Liburan Selama 2023, Total Rp3.197 Triliun

11 hari lalu

Turis Cina mengenakan masker bedah saat mereka berpose untuk foto, setelah Sri Lanka mengkonfirmasi kasus pertama virus corona di negara itu, di Kolombo, Sri Lanka, Selasa, 28 Januari 2020. Hingga hari Ahad, 2 Februari 2020, jumlah kasus corona telah lebih dari 14.000 dan yang tewas mencapai 305 jiwa. REUTERS/Dinuka Liyanawatte
Turis Cina Keluarkan Uang Paling Banyak untuk Liburan Selama 2023, Total Rp3.197 Triliun

Angka tersebut masih lebih kecil dibandingkan pengeluaran turis Cina sebelum pandemi