Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Lebaran Ketupat, Tradisi Muslim di Jawa Sepekan Setelah Idul Fitri

image-gnews
Puluhan Gunungan Ketupat didoakan sebelum diperebutkan dalam Lebaran Ketupat di Bukit Sidoguro kawasan Rawa Jombor, Krakitan, Bayat, Klaten, 13 Juli 2016. Lebaran ketupat merupakan sebuah tradisi yang sudah ada sejak dahulu kala. TEMPO/Bram Selo Agung
Puluhan Gunungan Ketupat didoakan sebelum diperebutkan dalam Lebaran Ketupat di Bukit Sidoguro kawasan Rawa Jombor, Krakitan, Bayat, Klaten, 13 Juli 2016. Lebaran ketupat merupakan sebuah tradisi yang sudah ada sejak dahulu kala. TEMPO/Bram Selo Agung
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Umat muslim Jawa memiliki tradisi yang unik setelah melaksanakan Hari Raya Idul Fitri. Mereka akan melaksanakan lebaran kedua yang dinamakan sebagai Lebaran Ketupat.

Lebaran ketupat adalah lebaran yang diselenggarakan setelah puasa sunnah syawal yaitu pada 8 Syawal. Puasa sunnah syawal sendiri dilaksanakan selama enam hari yaitu pada tanggal 2 syawal sampai dengan 7 syawal.

Awal Mula Tradisi Lebaran Ketupat

Lebaran ketupat merupakan sebuah tradisi di bulan syawal yang dilakukan beberapa tempat di jawa. Lebaran ini tidak berdasarkan sejarah islam karena tidak tertulis dalam Al Quran ataupun dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW.

Banyak masyarakat jawa mempercayai bahwa tradisi ini dibawa oleh Sunan Kalijaga yang merupakan salah satu dari sosok Walisongo. Ia membawa tradisi ini sebagai tradisi slametan.

Inspirasi penyebaran dakwah dengan ketupat ini bermula dari Sunan Kalijaga yang tertarik dengan masyarakat pesisir pantai dalam menyajikan makanannya.

Masyarakat pesisir pantai sudah terbiasa membungkus makanannya menggunakan daun muda dari kelapa. Pohon kelapa sendiri sudah menjadi identitas masyarakat pesisir pantai.

Menurut Budayawan Zastrouw Al-Ngatawi, pada era walisongo, tradisi lebaran ketupat disebut juga sebagai tradisi kupatan. Tujuan dari Lebaran Ketupat atau Kupatan ini adalah mengenalkan ajaran islam terkait dengan rasa syukur.

Rasa syukur dalam islam yang ingin diajarkan oleh Sunan Kalijaga adalah manusia dapat bersyukur kepada Allah SWT dengan cara bersedekah dan saling tukar sapa saat lebaran.

Menurut Wakil Ketua Pengadilan Agama Penajam Achmad Fauzi dalam tulisannya di kanal Pengadilan Agama Penajam, terdapat filosofi dibalik lebaran di Indonesia yang identik dengan ketupat atau beras yang dibungkus dari anyaman daun kelapa muda.

Ketupatnya sendiri dianggap sebagai penebusan dosa. Anyaman daun kelapa dari ketupat merupakan gambaran dosa manusia yang rumit dan banyak. Penebusan dosa terjadi saat hari raya idul fitri yang disimbolkan dengan ketupat.

"Ketika antar sesama saling mengikhlaskan diri dari segala dendam dan kedengkian, ketika taubat benar-benar diteguhkan dalam hati, maka hati kembali suci dan fitrah sebagaimana tergambar pada warna putih ketupat jika dibelah dua," kata Achmad dikutip dari penajam.go.id.

Filosofi jawa lainnya mengatakan, Ketupat atau Kupat merupakan singkatan dari Ngaku Lepat yang artinya meminta maaf dan Laku Papat yang berarti empat tindakan.

Ngaku lepat dalam tradisi jawa juga dikenal sebagai sungkeman. Tradisi ini dilakukan saat hari raya idul fitri untuk memohon ampunan dan keikhlasan kepada orang tua. Selain itu, sungkeman juga merupakan simbol penghormatan kepada orang tua.

Kemudian, Laku papat atau empat tindakan yang dimaksud adalah lebaran yang artinya mengakhiri puasa, luberan yang artinya melimpah atau kelimpahan dan harus bersedekah (zakat), leburan artinya habis atau lebur dosa-dosa kita karena saling memaafkan, dan laburan yang diambil dari kata benda labur atau kapur dengan fungsi memutihan dinding. Dengan begitu laburan menggambarkan terjaganya kesucian lahir dan batin.

ADINDA ALYA IZDIHAR  | RISMA DAMAYANTI | KARUNIA PUTRI

Pilihan Editor: 4 Perayaan Lebaran Ketupat, Begini Keunikan Masing-masing

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


BI Perkirakan Penjualan Eceran Mei 2024 Meningkat, Produk Apa Saja?

45 hari lalu

Penjualan Makanan-Minuman Naik Selama Ramadan
BI Perkirakan Penjualan Eceran Mei 2024 Meningkat, Produk Apa Saja?

BI memperkirakan kinerja penjualan eceran bulan Mei 2024 meningkat, Indeks Penjualan Riil Mei 2024 tumbuh 4,7 persen secara tahunan.


BPS Ungkap Penyumbang Deflasi Tertinggi pada Mei 2024

53 hari lalu

Plt Kepala Badan Pusat Statistik atau kepala BPS, Amalia Adininggar Widyasanti dalam rilis berita resmi statistik pada di kantor pusat Badan Pusat Statistik, Jakarta Pusat. Senin, 03 Juni 2024. Tempo/Firly Fajrian
BPS Ungkap Penyumbang Deflasi Tertinggi pada Mei 2024

Plt Kepala BPS Amalia A Widyasanti menyebutkan deflasi usai lebaran pada bulai Mei 2024 tidak sedalam beberapa periode sebelumnya.


Aprindo Lanjutkan Pembatasan Penjualan Gula Hingga Pasokan Lancar

58 hari lalu

Ilustrasi gula pasir. ANTARA/Septianda Perdana
Aprindo Lanjutkan Pembatasan Penjualan Gula Hingga Pasokan Lancar

Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) akan lanjutkan pembatasan penjualan gula hingga pasokan lancar.


Pejabat Kementerian Perhubungan Dilaporkan Istrinya karena Injak Alquran

16 Mei 2024

Vanny Rossyane Kosasih (tiga dari kanan) ditemani oleh tim kuasa hukum dari Tim Hukum Sunan Kalijaga, melapor ke Polda Metro Jaya, pada Rabu, 15 Mei 2024, terkait dugaan penistaan agama yang dilakukan oleh suami dari Vanny yang merupakan salah seorang oknum pejabat di Kementerian Perhubungan. TEMPO/Advist Khoirunikmah.
Pejabat Kementerian Perhubungan Dilaporkan Istrinya karena Injak Alquran

Seorang pejabat Kementerian Perhubungan diduga melakukan penistaan agama karena mengInjak Alquran saat bersumpah tidak selingkuh


BI Prediksi Penjualan Eceran April 2024 Tumbuh, Ditopang Belanja Idul Fitri

14 Mei 2024

Mengusung program Hikmah Ramadan, Sarinah menggelar berbagai event seperti trunk show hingga midnight sale bagi yang biasa belanja malam hari/Foto: Doc. Sarinah
BI Prediksi Penjualan Eceran April 2024 Tumbuh, Ditopang Belanja Idul Fitri

BI memperkirakan kinerja penjualan eceran bulan April 2024 tetap tumbuh, didorong oleh momen Idul Fitri.


Survei Bank Indonesia: Keyakinan Konsumen terhadap Kondisi Ekonomi Meningkat

13 Mei 2024

Pemandangan gedung bertingkat di antara kawasan Sudirman Thamrin, Jakarta,. TEMPO/Tony Hartawan
Survei Bank Indonesia: Keyakinan Konsumen terhadap Kondisi Ekonomi Meningkat

Survei Konsumen Bank Indonesia atau BI pada April 2024 mengindikasikan keyakinan konsumen terhadap kondisi ekonomi meningkat.


Mengenal Tradisi Merti Desa Mbah Bregas di Sleman, Keteledanan dari Sosok Pengikut Sunan Kalijaga

5 Mei 2024

Perayaan adat Merti Desa Mbah Bregas di Sleman pada 1-3 Mei 2024. Dok. istimewa
Mengenal Tradisi Merti Desa Mbah Bregas di Sleman, Keteledanan dari Sosok Pengikut Sunan Kalijaga

Pelaksanaan upacara adat Merti Desa Mbah Bregas di Sleman hanya dilangsungkan satu tahun sekali, tepatnya Jumat kliwon pada Mei.


LPEM UI: Proyeksi Ekonomi RI Tumbuh 5,15 Persen di Kuartal I 2024

4 Mei 2024

Foto udara sejumlah kendaraan antre saat melintas di Gerbang Tol (GT) Kalikangkung Semarang-Batang, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu 13 April 2024. Pemerintah bersama Korlantas Polri menerapkan skema lalu lintas satu arah (one way) dari Tol Trans Jawa KM 414 GT Kalikangkung Semarang-Batang sampai dengan KM 72 ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek pada Sabtu (13/4) dimulai pukul 15.00 WIB dan untuk tanggal 14-16 April 2024 selama 24 jam guna memperlancar arus balik mudik Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah. ANTARA FOTO/Makna Zaezar
LPEM UI: Proyeksi Ekonomi RI Tumbuh 5,15 Persen di Kuartal I 2024

Perayaan bulan suci Ramadan dan hari raya Idul Fitri juga dapat memacu pertumbuhan ekonomi domestik lebih lanjut.


BI: Inflasi di Jawa Tengah Turun setelah Idul Fitri, Berapa?

4 Mei 2024

Ilustrasi Inflasi. kemenkeu.co.id
BI: Inflasi di Jawa Tengah Turun setelah Idul Fitri, Berapa?

Daerah dengan catatan inflasi terendah di Jawa Tengah adalah Kabupaten Rembang yaitu 0,02 persen.


Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

3 Mei 2024

Ilustrasi Gula Pasir. Tempo/Tony Hartawan
Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

Sejumlah toko ritel melakukan pembatasan penjualan gula pasir imbas dari naiknya harga gula.