TEMPO.CO, Jakarta - Jelang Olimpiade Paris 2024 yang akan digelar pada bulan Juli 2024, pemerintah setemapt menyiapkan beberapa hal. Termasuk urusan pembatasan keamanan di beberapa wilayah. Hal ini tentu penting bagi wisatawan yang akan berkunjung ke kota cahaya itu.
Situs bersejarah seperti Menara Eiffel atau Place de la Concorde akan menjadi bagian dari penyelenggaraan Olimpiade Paris. Namun hal ini membuat banyak penduduk setempat khawatir akan kebebasan mereka.
Pejabat tinggi keamanan Laurnet Nunez, mengatakan saat ini pembahasan sedan dilakukan untuk meminimalisir dampak Olimpiade terhadap aktivitas warga. Termasuk pemberlakukan zona merah dan zona biru terbatas di sekitar lokasi.
“Hidup tidak akan seperti sebelumnya. Kami akan membuka jumlah pengecualian untuk mencerminkan realitas kehidupan pribadi dan profesional masyarakat agar tidak melumpuhkan aktivitas mereka, sekaligus tetap menjunjung aturan keamanan kami,” kata Nunez.
Misalnya, pengemudi taksi yang memiliki reservasi, pengasuh yang bekerja untuk orang-orang yang tinggal di area terlarang, atau tukang kunci yang menangani keadaan darurat akan dapat memasuki zona merah. Asalkan mereka telah mendaftar secara online.
Selain itu, untul pengemudi pesan antar makanan tidak akan menggunakan sepeda motor atau mobil. Nunez menjelaskan pengiriman paket atau makanan dengan kendaraan tidak diperbolehkan, tapi bisa dilakukan dengan berjalan kaki. Sedangkan untuk memasuki kawasan zona merah, perlu mendaftar secara online agar bisa mendapatkan kode QR untuk masuk ke area itu.
Pemerintah Prancis telah mendesak warganya untuk menghindari pemesanan pengiriman parsel selama Olimpiade, yang akan berlangsung dari 26 Juli-11 Agustus, diikuti oleh Paralimpiade dari 28 Agustus-8 September. Selain pembatasan keamanan, warga Paris telah diperingatkan akan menghadapi kemacetan.
Kondisi dan pembatasan transportasi umum, menyebabkan banyak penduduk setempat yang tidak puas dan memesan liburan untuk meninggalkan kota. Nunez mengatakan kondisi ini tidak akan seperti biasanya. “Akan ada jalur khusus (untuk lalu lintas Olimpiade), dan jalan memutar. Namun pesan kami adalah kami melakukan segalanya untuk memastikan perjalanan penting dengan mobil dapat dilakukan,” tambahnya.
Selain itu, untuk mempermudah akses, di semua lokasi Olimpiade boleh dilalui oleh pengendara sepeda. Pemerintah setempat juga sedang sibuk membangun jalur sepeda baru.
TRAVEL+LEISURE ASIA | AFP
Pilihan editor: Menara Eiffel Jadi Atraksi Wisata yang Paling Banyak Dikeluhkan Wisatawan