Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sejumlah Bandara di Eropa Hapus Larangan Bawa Cairan 100 Mililiter, Ada Teknologi Baru

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Ilustrasi bandara schipol, Amsterdam, Belanda. Sumber:  Flickr / -JvL-/rt.com
Ilustrasi bandara schipol, Amsterdam, Belanda. Sumber: Flickr / -JvL-/rt.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah bandara di Eropa mulai menghapus larangan mebawa cairan lebih dari 100 mililiter ke kabin pesawat. Artinya, penumpang diperbolehkan membawa cairan lebih dari jumlah tersebut, yang sudah 18 tahun dilarang demi keamanan penerbangan. 

Dilansir dari eouronews, penghapusan larangan ini dimungkinkan berkat pemindai keamanan baru yang menggunakan teknologi sinar-X Computed Tomography (CT). Pemindai ini mampu memberikan gambaran 3 dimensi (3D) yang jelas tentang isi tas penumpang pesawat, dengan kemampuan memutar gambar 360 derajat dan memperbesar untuk analisis yang lebih mendalam. Alat ini menggantikan pencitraan 2 dimensi (2D) yang biasa digunakan di bandara. 

“Teknologi penyaringan terbaru yang sedang diterapkan dapat mendeteksi senyawa peledak dalam jumlah yang lebih besar,” kata juru bicara Administrasi Keamanan Transportasi Amerika Serikat (TSA).

Beberapa bandara Eropa telah memasang pemindai CT baru, seperti Bandara Internasional Teesside di County Durham, Inggris; Schiphol di Amsterdam; dan Bandara Internasional Leonardo da Vinci di Roma.

Di Spanyol, peraturan keamanan bandara baru mulai berlaku pada 1 Februari 2024, meskipun banyak bandara yang belum memiliki alat ini. Bandara El Prat Barcelona berharap bisa menerapkan sistem baru ini pada musim panas 2024.

Meskipun ada aturan baru tentang penghapusan cairan di pesawat, penumpang harus cek peraturan di bandara tujuan karena tidak semua bandara sudah punya pemindai 3D. Kalau bandara tujuan belum punya, penumpang mungkin harus tetap membuang atau meninggalkan cairan lebih dari 100 ml. Beberapa bandara lain di Eropa masih merencanakan pasang pemindai, sementara beberapa bandara AS seperti Hartsfield-Jackson di Atlanta, Chicago O'Hare, dan LaGuardia di New York sudah menggunakan teknologi ini.

Rencana penghapusan larangan di Inggris 

Dilansir dari Simple Flying, pada Desember 2022, pemerintah Inggris mengumumkan rencana untuk meningkatkan pemindai keamanan di bandara di seluruh negeri pada Juni 2024. Teknologi terbaru ini bertujuan meningkatkan arus lalu lintas dan pengalaman penumpang sambil menjaga standar penyaringan yang tinggi. Salah satu perubahan utamanya adalah penghapusan aturan 100 ml untuk menyenangkan penumpang.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut Departemen Transportasi Inggris, menghapus aturan cairan 100 ml tidak akan mengurangi keamanan penerbangan. Teknologi ini memberikan gambaran yang lebih rinci tentang barang-barang yang dibawa penumpang, memungkinkan deteksi potensi ancaman dan barang terlarang dengan lebih efisien.

Selain itu, penghapusan aturan ini akan menyederhanakan prosedur penumpang di bandara. Teknologi ini juga dapat menghemat uang penumpang dengan memungkinkan mereka membawa air dan minuman dari luar daripada bergantung pada toko bandara yang mahal.

Awal mula larangan cairan di atas 100 mililiter

Sejak 2006, pembatasan terhadap jumlah dan ukuran cairan yang dapat dibawa oleh penumpang pesawat telah menjadi bagian integral dari langkah-langkah keamanan penerbangan. Kebijakan ini direspons atas penemuan rencana teroris yang mengancam menggunakan bahan peledak cair yang disamarkan sebagai minuman ringan dalam penerbangan Transatlantik. 

PUTRI ANI | EURONEWS | SIMPLE FLYING

Pilihan Editor: Tak Ada Lagi Antrean, Bandara Ini Pakai Teknologi Biometrik untuk Check In Penumpang

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Eks Diplomat Inggris: AS Panik Drone Rusia Hancurkan Tank Abrams Ukraina

7 jam lalu

Seorang tentara AS mengambil foto pengiriman tank Abrams M1A1 buatan AS pertama yang tiba di negara itu berdasarkan kesepakatan yang diselesaikan pada tahun 2022, di pelabuhan di Szczecin, Polandia, 28 Juni 2023. Cezary Aszkielowicz/ Agencja Wyborcza .pl melalui REUTERS
Eks Diplomat Inggris: AS Panik Drone Rusia Hancurkan Tank Abrams Ukraina

Percepatan bantuan militer senilai US$6 miliar ke Ukraina mencerminkan kepanikan yang dirasakan oleh pemerintahan Joe Biden dan Kongres AS


Raja Charles III Siap Kembali Bertugas

14 jam lalu

Pada Senin (5/2), Istana Buckingham mengumumkan bahwa Raja Charles III didiagnosis menderita kanker. Istana juga mengatakan bahwa sang Raja telah mulai menjalani perawatan. REUTERS/Toby Melville
Raja Charles III Siap Kembali Bertugas

Raja Charles III sudah mendapat izin dari tim dokter untuk kembali bertugas setelah menjalani pengobatan kanker.


Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

1 hari lalu

Bandara Komodo, Labuan Bajo, NTT, Senin, 8 Mei 2023, jelang KTT ASEAN. TEMPO/Daniel A. Fajri
Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

Kemenhub akan terus mengevaluasi penataan bandara secara umum, termasuk bandara internasional.


Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

2 hari lalu

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, Senin, 8 April 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

Menhub Budi Karya membahas rencana pengembangan jaringan transportasi di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara dengan Jepang.


Pelita Air Resmi Buka Penerbangan Langsung Kendari-Jakarta

2 hari lalu

Petugas memeriksa kesiapan pesawat Airbus A320-200 maskapai Pelita Air sebelum melakukan penerbangan perdana di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Kamis 28 April 2022. PT Pertamina (Persero) melalui anak usahanya PT Pelita Air Service (PAS) membuka penerbangan perdana dengan pesawat Airbus A320-200 rute reguler dari Bandara Soekarno-Hatta ke Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali dan sebaliknya guna mewujudkan komitmen mendukung pengembangan industri transportasi udara dan memperkuat konektivitas di tanah air dengan melayani penerbangan komersial berjadwal (regular flight). ANTARA FOTO/Fauzan
Pelita Air Resmi Buka Penerbangan Langsung Kendari-Jakarta

Maskapai Pelita Air secara resmi membuka rute penerbangan baru Bandara Haluoleo Kendari-Bandara Soekarno-Hatta Cengkareng, Banten.


10 Negara dengan Lapangan Kerja Paling Banyak, Tertarik Pindah?

2 hari lalu

Berikut ini daftar negara dengan lapangan kerja paling banyak di dunia, didominasi oleh negara-negara Eropa. Tertarik untuk pindah? Foto: Canva
10 Negara dengan Lapangan Kerja Paling Banyak, Tertarik Pindah?

Berikut ini daftar negara dengan lapangan kerja paling banyak di dunia, didominasi oleh negara-negara Eropa. Tertarik untuk pindah?


Inggris Kucurkan Rp505 M untuk Program Integrasi Ekonomi ASEAN

2 hari lalu

Duta Besar Inggris untuk ASEAN Sarah Tiffin (kiri) dan Pejabat Ekonomi Senior Inggris untuk ASEAN Martin Kent (kanan) setelah acara peluncuran ASEAN-UK Economic Integration Programme (EIP) di Jakarta pada Rabu, 24 April 2024. TEMPO/Nabiila Azzahra A.
Inggris Kucurkan Rp505 M untuk Program Integrasi Ekonomi ASEAN

Inggris dan ASEAN bekerja sama dalam program baru yang bertujuan untuk mendorong integrasi ekonomi antara negara-negara ASEAN.


Kalahkan Changi, Istanbul Turki Kantongi Penghargaan Pengalaman Bersantap di Bandara Terbaik Dunia

3 hari lalu

Bandara Baru Istanbul bakal menjadi salah satu bandara terbesar di dunia. Egypt Independent
Kalahkan Changi, Istanbul Turki Kantongi Penghargaan Pengalaman Bersantap di Bandara Terbaik Dunia

Bandara Istanbul menawarkan makanan khas Turki dan dunia, mulai dari jajanan kali lima hingga kebab.


Bandara Changi di Singapura Dinilai Terbaik untuk Layanan Imigrasi

3 hari lalu

The Wonderfall, kanvas digital setinggi 14-meter yang terletak di tengah taman vertikal, di Terminal 2 Bandara Changi Singapura. (dok. Changi Aiport Group)
Bandara Changi di Singapura Dinilai Terbaik untuk Layanan Imigrasi

Bandara Changi menawarkan check-in dan registrasi masuk otomatis, sistem otentikasi biometrik, dan kecerdasan buatan untuk mengangkut bagasi.


Mengintip Desain Mewah Sleeper Train Venice Simplon-Orient-Express

3 hari lalu

Seniman JR, yang mendesain sleeper train L'Observatoire milik Venice Simplon-Orient-Express. (dok. Belmond)
Mengintip Desain Mewah Sleeper Train Venice Simplon-Orient-Express

Sleeper train L'Observatoire Venice Simplon-Orient-Express mulai beroperasi tahun 202