Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pasar Jalanan Ikonik di India, Jelajah Budaya sembari Belanja Oleh-oleh

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Kotak perhiasan, salah satu oleh-oleh dari India (Pixabay)
Kotak perhiasan, salah satu oleh-oleh dari India (Pixabay)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Di India, pasar jalanan yang disebut sebagai bazaar, bukan sekadar tempat perdagangan. Pasar jalanan juga menjadi pusat budaya dan komunitas yang ikonik. Setiap pasar menceritakan kisah unik tentang tradisi, perdagangan, dan komunitas India yang beragam. Jadi, jika liburan ke India, kunjungi pasar-pasar ini untuk mengenal budaya mereka lebih dekat sekaligus belanja oleh-oleh. 

Berikut pasar-pasar jalanan India yang akan membuat wisatawan jatuh cinta. 

1. Palika Bazaar, Delhi

Palika Bazaar di Connaught Place, Delhi, adalah pilihan populer di kalangan penduduk setempat. Befada di bawah tanah, pasar ini dipenuhi toko-toko yang menjual barang elektronik, pakaian, dan aksesoris khas India. Pasar yang dibuka sejak 1970-an ini tak lagi seramai dulu karena hadirnya mal-mal modern. Tapi, Palika Bazaar memiliki toko-toko yang bervariasi mulai dari fashion hingga teknologi sehingga jadi tempat yang ideal bagi pembeli dengan keinginan berbeda.

2. Chandni Chowk, Delhi

Chandni Chowk berada di Old Delhi, adalah labirin jalan sempit. Lingkungan padat ini sudah hadir sejak tiga abad lalu. Semuanya, mulai dari kain di Kinari Bazaar hingga jajanan kaki lima yang lezat di Paranthe Wali Gali yang terkenal. Pasar yang didirikan pada abad ke-17 ini merupakan pusat lokal yang terkenal dengan pakaian tradisional India, rempah-rempah, dan pernak-pernik.

Jelajahi kehidupan sehari-hari penduduk setempat saat berjalan-jalan dan nikmati jajanan kaki lima India, termasuk paratha & jalebis isi serta makanan Mughlai di Karims. Di sini juga ada Masjid Jama yang megah untuk menikmati pemandangan Delhi yang menakjubkan, dengan latar belakang simbol ikonik India – Benteng Merah. Perlu seharian untuk menjelajahi pasar ini.

3. Johari Bazaar di Jaipur

Jaipur juga dikenal sebagai kota merah muda memiliki Johari Bazaar yang menawan. Terkenal dengan perhiasannya, terutama batu permata dan set Kundan tradisional, pasar ini sangat cocok bagi mereka yang menyukai aksesori dan perhiasan. Pasar ini tidak hanya terbatas pada batunya yang berkilau tetapi juga menawarkan tekstil, kerajinan tangan, dan pakaian tradisional Rajasthani.

Seorang penulis TripAdvisor mengatakan bahwa ini adalah pasar murah tapi harus menawar

4. Colaba Causeway, Mumbai

Colaba Causeway wajib dikunjungi jika Anda berada di Mumbai. Pasar ini adalah surga bagi siapa saja yang menyukai pakaian trendi, perhiasan, dan artefak. Saat Anda menyusuri jalanan yang ramai, aroma jajanan pinggir jalan dan suasana yang semarak pasti akan membuat terpesona.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pasar ini berada du area wisata kota dengan kekayaan sejarah yang kaya, tempat makan dan minum yang ikonik, dan hubungan artistik yang banyak disebutkan dalam Shantaram karya penulis Australia Gregory David Roberts.

5. Laad Bazaar, Hyderabad

Laad Bazaar di Hyderabad terletak di dekat Charminar yang bersejarah. Ini terkenal dengan gelang dan mutiaranya. Jalur tersebut dipenuhi dengan toko-toko yang memajang koleksi perhiasan tradisional Hyderabadi, yang menarik penduduk lokal dan wisatawan. Pasar ini menjadi hidup selama festival dan pernikahan, mencerminkan kekayaan warisan kota.

6. MG Road, Bangalore

MG Road di Bangalore adalah pasar jalanan sibuk yang menawarkan segalanya mulai dari toko bermerek hingga pedagang kaki lima dan butik lokal. Mulai dari pakaian trendi hingga aksesoris bisa Anda dapatkan di pasar ini.

7. Commercial Street, Bangalore

Bangalore selalu membuat kami takjub, memberi kami pasar ikonik lainnya, yaitu Jalan Komersial. Pasar ini menampilkan toko-toko tradisional dan butik-butik modern. Penjual jajanan kaki lima menambah suasana semarak sehingga menjadikannya tempat ideal untuk seharian bereksplorasi.

TIMES OF INDIA | TRIP ADVISOR

Pilihan Editor: 5 Destinasi Wisata di India yang Bagus Dikunjungi Saat Musim Dingin

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Berapa Jumlah Penduduk Bumi Saat Ini? Berikut Penjelasannya

3 jam lalu

Berapa jumlah penduduk bumi saat ini? Hingga tahun 2024, penduduk bumi mencapai hampir 10 miliar. Berikut ini daftar negara dengan populasi terbanyak. Foto: Canva
Berapa Jumlah Penduduk Bumi Saat Ini? Berikut Penjelasannya

Berapa jumlah penduduk bumi saat ini? Hingga tahun 2024, penduduk bumi mencapai hampir 10 miliar. Berikut ini daftar negara dengan populasi terbanyak.


Bukan di Arab, Ini Negara yang 100 Persen Penduduknya Muslim

4 jam lalu

Umat Muslim berdoa sebelum mereka makan makanan berbuka puasa di sebuah toko baju, selama bulan puasa Ramadan di kawasan tua Delhi, India, 29 Maret 2024. REUTERS/Anushree Fadnavis
Bukan di Arab, Ini Negara yang 100 Persen Penduduknya Muslim

Negara yang 100 persen penduduknya muslim ternyata bukan di Arab. Lokasinya ada sebelah selatan-barat daya India. Ini ulasannya.


Pedagang Keluhkan Stok Gula Pasir di Pasar

1 hari lalu

Ilustrasi Gula Pasir. Tempo/Tony Hartawan
Pedagang Keluhkan Stok Gula Pasir di Pasar

Stok gula pasir berkurang di pasar dan supermarket.


Polisi Gadungan Ditangkap Polsek Ciputat Timur, Tipu Korban Untuk Merampas Motor

2 hari lalu

Barang bukti seragam polisi di Ditreskrimum, Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin, 7 Maret 2022. Penyalahgunaan atribut digunakan tersangka tindakan penipuan, yang berhasil meraih lebih dari Rp1 miliar. TEMPO/Cristian Hansen
Polisi Gadungan Ditangkap Polsek Ciputat Timur, Tipu Korban Untuk Merampas Motor

Unit Reskrim Polsek Ciputat Timur menangkap dua polisi gadungan. Sempat membawa kabur motor korban.


Kementerian PUPR Anggarkan Rp 200 Miliar untuk Revitalisasi Pasar Banyuwangi

3 hari lalu

Penjual rempah-rempah menambah stok temulawak di lapaknya di Pasar Banyuwangi, Jawa Timur, Kamis 5 Maret 2020. Penjualan rempah-rempah seperti temulawak, jahe merah dan kapulaga yang bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh itu meningkat dari 50 kilogram per hari menjadi satu kuintal per hari sejak pengumuman pasien positif terjangkit virus corona COVID-19 di Indonesia. ANTARA FOTO/Budi Candra Setya
Kementerian PUPR Anggarkan Rp 200 Miliar untuk Revitalisasi Pasar Banyuwangi

Kementerian PUPR mulai merevitalisasi Pasar Banyuwangi yang menjadi pusat perbelanjaan dan kawasan heritage pada pertengahan tahun 2024 ini.


Temuan Fosil, Ular Raksasa Vasuki Indicus Saingi Ukuran Titanoboa

5 hari lalu

Ilustrasi ular dari keluarga MadtsoiidaeNewscientist.com/dimodifikasi dari nixillustration.com
Temuan Fosil, Ular Raksasa Vasuki Indicus Saingi Ukuran Titanoboa

Para penelitinya memperkirakan kalau ular tersebut dahulunya memiliki panjang hingga 15 meter.


Nilai Tukar Rupiah Melemah, Pengusaha Minta Pemerintah Perluas Pemberian Insentif

6 hari lalu

Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Shinta Kamdani ketika ditemui di Kemenko Marves pada Selasa, 22 Agustus 2033. TEMPO/Riri Rahayu
Nilai Tukar Rupiah Melemah, Pengusaha Minta Pemerintah Perluas Pemberian Insentif

Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia atau Apindo Shinta Kamdani menilai melemahnya nilai tukar rupiah berdampak pada penurunan confidence ekspansi usaha di sektor manufaktur nasional.


Kemendag Dorong Produk Pertanian Indonesia Masuk Pasar Australia, Manggis Paling Diminati

8 hari lalu

Seorang pembeli memilih buah Manggis yang dijajakan masyarakat di jalan nasional menuju Banda Aceh, di kawasan Meureudu, Kec. Simpang Tiga, Kab. Pidie, Aceh. Selasa (10/7). ANTARA/Rahmad
Kemendag Dorong Produk Pertanian Indonesia Masuk Pasar Australia, Manggis Paling Diminati

Kementerian Perdagangan (Kemendag) melalui Atase Perdagangan RI di Canberra berupaya mendorong para pelaku usaha produk pertanian Indonesia memasuki pasar Australia.


Pemilu India Dimulai, Narendra Modi Incar Masa Jabatan Ketiga yang Bersejarah

10 hari lalu

Seorang pria memberikan suaranya di tempat pemungutan suara di desa Nongriat, selama tahap pertama pemilu, di Shillong di negara bagian Meghalaya, India, 19 April 2024. REUTERS/Adnan Abidi
Pemilu India Dimulai, Narendra Modi Incar Masa Jabatan Ketiga yang Bersejarah

Jika menang, Narendra Modi akan menjadi perdana menteri kedua yang terpilih tiga kali berturut-turut, setelah Jawaharlal Nehru.


Rumah Aktor Bollywood Salman Khan Diberondong Peluru Gangster, Sebelumnya Terima Ancaman Pembunuhan

10 hari lalu

Salman Khan. AP
Rumah Aktor Bollywood Salman Khan Diberondong Peluru Gangster, Sebelumnya Terima Ancaman Pembunuhan

Dua lelaki memberondong rumah aktor India Salman Khan di daerah Mumbai Bandra, belum lama ini. Bintang Bollywood ini pernah dapat ancaman pembunuhan.