Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mengenal Odeng Korea dan Cara Membuatnya

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

image-gnews
Menu Utama Yeobo Topokki - Odeng/Yeobo Topokki
Menu Utama Yeobo Topokki - Odeng/Yeobo Topokki
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Bagi penggemar drama Korea pasti sudah tidak asing dengan makanan odeng Korea.

Ya, makanan dari Korea Selatan ini sering muncul di drama dengan nama eomuk, istilah odeng adalah versi lain dari Jepang. Dikutip dari Fimela makanan ini terbuat dari bahan dasar ikan. Odeng atau eomuk sering dimakan ketika cuaca sedang dingin, biasanya dijual di gerobak makanan jalanan dan kios-kios di Korea.

Dilansir dari Korean Bapsang eomuk atau odeng Korea adalah kue ikan olahan yang dibuat dari ikan yang dihaluskan dan bahan-bahan lainnya. Ini adalah bahan yang umum digunakan dalam berbagai hidangan Korea seperti gimbap dan eomuk bokkeum.

Eomuk yang dijual di kaki lima disajikan dengan tusuk sate dan kaldu panas yang disajikan secara terpisah di dalam cangkir. Di rumah, eomuk dapat dibuat tanpa tusuk sate sebagai sup sehari-hari.

Di Korea Selatan odeng enak terkenal berasal dari Busan. Di sana mereka tak hanya menjual odeng yang siap makan tetapi juga menjual dalam bentuk beku, sehingga bisa disimpan. Busan dikenal sebagai kota pelabuhan karena itu mereka terkenal dengan makanan lautnya. Sehingga odeng yang dibuat di Busan ini memiliki lebih banyak komposisi ikan.

Odeng Korea memiliki tekstur yang kenyal, lembut namun sedikit kenyal. Kadang-kadang ada juga odeng yang memiliki tekstur berpasir yang merupakan tulang ikan yang digiling. Odeng dengan kualitas rendah memiliki lebih banyak bahan pengisi (pati) daripada daging ikan.

Nilai Gizi dalam Odeng Korea

Odeng dapat menjadi makanan sehat jika dibuat dengan daging ikan berkualitas tinggi dengan bahan tambahan yang tidak terlalu banyak dan digoreng dengan minyak yang bersih. Kualitas odeng yang rendah biasanya digoreng dengan minyak yang sudah terlalu sering digunakan.

Dilansir dari Nutritionix, dalam 28 gram odeng terdapat beberapa nutrisi yakni lemak total 2,2 gram, lemak jenuh 0,2 gram, lemak trans 0,1 gram, lemak tak jenuh ganda 1,4 gram, kolesterol 27 milligram, sodium 220 milligram, karbohidrat total 4.2 gram, gula 0,4 gram, protein 3,5 gram.

Resep Odeng Korea

Bahan-bahan:

  • 2 potong dada ayam, ambil dagingnya saja
  • 5 sendok makan tepung terigu
  • Kulit lumpia secukupnya
  • Kaldu bubuk dan garam secukupnya
  • 1 butir telur
  • Daun bawang secukupnya
  • 150 mililiter air
  • Minyak goreng untuk menggoreng
Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Cara Membuat:

1. Siapkan daging ayam, kemudian giling halus, tuang ke dalam wadah dan tambahkan satu butir telur

2. Masukkan tepung terigu, daun bawang, kaldu bubuk dan sejumput garam. Aduk-aduk sampai tercampur rata

3. Tambahkan air sedikit demi sedikit sampai terasa agak kental

4. Ambil kulit lumpia, potong jadi dua bagian, ambil setengah lembarnya dan oles dengan adonan ayam. Kemudian gulung

5. Kemudian kukus lumpia berisi ayam selama 25 menit

6. Setelah matang tusuk odeng Korea ini menggunakan tusukan lidi, kemudian goreng sampai berwarna kuning kecokelatan.

YOLANDA AGNE | DELFI ANA HARAHAP
Pilihan editor: 3 Resep Odeng Korea, Simpel dan Mudah Dibuat

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Aktor Yoo Ah In Hadapi Tuntutan 4 Tahun Penjara Akibat Penyalahgunaan Narkoba

16 menit lalu

Yoo Ah In ketika menjalani pemeriksaan di kantor polisi di Seoul, Korea. Foto: Allkpop.
Aktor Yoo Ah In Hadapi Tuntutan 4 Tahun Penjara Akibat Penyalahgunaan Narkoba

Aktor Korea Selatan Yoo Ah In harus menghadapi tuntutan hukuman penjara 4 tahun untuk kasus dugaan penyalahgunaan narkoba.


Setelah 9 Tahun Aktor Jung Woo Sung Mengundurkan Diri sebagai Goodwill Ambassador UNHCR

11 jam lalu

Jung Woo Sung. Soompi.com
Setelah 9 Tahun Aktor Jung Woo Sung Mengundurkan Diri sebagai Goodwill Ambassador UNHCR

Setelah mengabdi 9 tahun, aktor Jung Woo Sung mengundurkan diri dari posisinya sebagai Goodwill Ambassador untuk UNHCR. Begini profilnya.


Pura Mangkunegaran Gelar Pengetan Kamardikan, Hadirkan Iwan Fals dan Nadin Amizah di Konser Dua Generasi

15 jam lalu

Pimpinan Pura Mangkunegaran, KGPAA Mangkunegara X (tengah) memaparkan rangkaian acara Pengetan Kamardikan Indonesia yang akan digelar di Pura Mangkunegaran Solo, saat konferensi pers, Jumat, 26 Juli 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Pura Mangkunegaran Gelar Pengetan Kamardikan, Hadirkan Iwan Fals dan Nadin Amizah di Konser Dua Generasi

Pura Mangkunegaran Solo akan menggelar rangkaian acara Pengetan Kamardikan Indonesia, rangkaian acara memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia ke-79


3 Negara Asia dengan Paspor Terkuat di Dunia 2024

22 jam lalu

Ilustrasi paspor. shutterstock.com
3 Negara Asia dengan Paspor Terkuat di Dunia 2024

Ada tiga negara di Asia yang menduduki peringkat 10 besar paspor terkuat di dunia


Gubernur Olly Dondokambey Ajak Investor Korsel Berinvestasi di Sulawesi Utara

1 hari lalu

Gubernur Provinsi Sulawesi Utara Olly Dondokambey saat memberi sambutan di acara Penganugrahan Gelar Akademik honorary Chair Professo.  di Jei Universicy JCC  SEOUL, Kamis 25 Juli 2024. Dok. PDI Perjuangan
Gubernur Olly Dondokambey Ajak Investor Korsel Berinvestasi di Sulawesi Utara

Sulut tidak hanya merupakan gerbang ke Asia-Pasifik, tetapi juga tanah dengan peluang besar dan warisan budaya yang kaya


Profil Girl Grup (G)I-dle, Grup K-Pop Multinasional

1 hari lalu

Girlband asal Korea Selatan, (G)I-dle, usai konferensi pers Spotify on Stage di Hotel Grand Mercure Kemayoran, Jakarta, 4 Oktober 2019. Photo: Isma Savitri
Profil Girl Grup (G)I-dle, Grup K-Pop Multinasional

Girl grup ini debut dengan enam anggota, tetapi pada 14 Agustus 2021, Cube Entertainment mengumumkan kepergian Soojin dari grup tersebut.


Mengenal Kim Young Hoon, Pria Asal Korea Selatan dengan IQ Tertinggi di Dunia

1 hari lalu

Ilustrasi Tes IQ. shutterstock.com
Mengenal Kim Young Hoon, Pria Asal Korea Selatan dengan IQ Tertinggi di Dunia

Kim Young Hoonsatu satu-satunya anggota Mega Society dan Giga Society asal Korea, perkumpulan yang hanya menerima anggota dengan IQ sangat tinggi.


Balon Sampah Korut Ganggu Penerbangan dan Sebabkan Kebakaran di Korea Selatan

1 hari lalu

Sebuah balon yang diyakini dikirim oleh Korea Utara, membawa berbagai benda termasuk benda yang tampak seperti sampah, terlihat di sebuah taman di Incheon, Korea Selatan, 2 Juni 2024. Yonhap via REUTERS
Balon Sampah Korut Ganggu Penerbangan dan Sebabkan Kebakaran di Korea Selatan

Hampir 500 balon sampah Korut yang berisi kertas bekas dan lembaran plastik dikirimkan Pyongyang ke wilayah udara Korea Selatan dalam 24 jam


Profil Go Soo yang Akan Perankan Bos Konstruksi di Drama Korea Rebirth

1 hari lalu

Go soo. aznwave.com
Profil Go Soo yang Akan Perankan Bos Konstruksi di Drama Korea Rebirth

Aktor kawakan Go Soo akan membintangi Drama korea bergenre misteri berjudul Rebirth


Ikuti Jepang dan Korea, Taiwan Luncurkan Visa Digital Nomad

1 hari lalu

National Center for Traditional Arts merupakan ruang untuk melestarikan seni tradisional Taiwan. Foto: @taiwantourismbureauid
Ikuti Jepang dan Korea, Taiwan Luncurkan Visa Digital Nomad

Taiwan juga akan mempermudah pekerja asing yang terampil dan berpenghasilan tinggi untuk mendapatkan tempat tinggal tetap di negara tersebut.