Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

6 Tips Melakukan Perjalanan Pertama Kali dengan Pasangan

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

image-gnews
Ilustrasi pasangan liburan/traveling/bulan madu. Shutterstock.com
Ilustrasi pasangan liburan/traveling/bulan madu. Shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Beberapa pasangan mungkin sudah berpikir untuk memulai liburan bersama. Menurut terapis, Michelle Herzog, melakukan perjalanan bersama bisa menjadi tolak ukur hubungan pasangan di masa depan.

Dengan melakukan perjalanan bersama, pasangan dapat lebih mengenal kepribadian masing-masing. Mulai dari cara menangani situasi stres, tidak memiliki privasi penuh, hingga cara Anda biasanya bepergian. Lantas, kapan tepatnya harus melakukan perjalanan pertama bersama pasangan?

Menurt Herzog, hal ini akan bervariasi antara satu pasangan dan pasangan lainnya. Namun dari pengalamannya sebagai terapis pasangan, banyak kliennya merasa nyaman dan percaya diri dengan hubungan mereka sekitar enam bulan.

Hal senada juga dikemukakan, Omar Ruiz, terapis pernikahan dan keluarga berlisensi. Dia merekomendasikan untuk mengemukakan rencana liburan setelah menjalin hubungan, sehingga akan memberi cukup waktu untuk merencanakan perjalanan dalam enam hingga tujuh bulan.

Para ahli juga membagikan beberapa tips liburan pertama kali bersama pasangan berikut ini

1. Komunikasi 

Kunci utama merencanakan perjalanan dengan siapa pun termasuk dengan pasangan adalah komunikasi yang jelas dan terbuka. Diskusikan semua aspek proses perencanaan liburan, mulai dari memutuskan ke mana harus pergi hingga menyelesaikan reservasi dan aktivitas pemesanan.

Termasuk pertanyaan tentang: Pengalaman seperti apa yang ingin didapatkan bersama? Apa hal yang ingin dilakukan dalam perjalanan ini? Berapa banyak uang yang ingin dianggarkan untuk perjalanan ini?

2. Jujurlah tentang keuangan

Selain komunikasi, jujur tentang keuangan dengan pasangan selama perjalanan juga penting. Buatlah rincian biaya perjalanan dan diskusikan dengan tepat bagaimana Anda akan membagi biaya dan menetapkan anggaran.  Ini adalah hal-hal penting untuk dibicarakan di awal proses perencanaan.

3. Bersikaplah fleksibel

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut Herzog, mempraktikkan fleksibilitas dapat meningkatkan atau menghancurkan pengalaman perjalanan Anda. “Ini berarti bersandar pada kompromi, berkomunikasi secara terbuka, dan memeriksa selama perjalanan Anda untuk memastikan Anda berdua mendapatkan apa yang Anda inginkan dari liburan tersebut," katanya.

4. Pahami gaya perjalanan masing-masing

Annalise Oatman, pekerja sosial klinis berlisensi, menyarankan untuk mencari tahu terlebih dahulu apakah salah satu dari Anda lebih suka membuat rencana dibandingkan yang lain. Misalnya, jika salah satu dari Anda adalah seorang perencana dan yang lain lebih menyukai spontanitas, Oatman merekomendasikan untuk membuat rencana dalam perjalanan serta waktu yang terbuka dan fleksibel. 

5. Rencana untuk mengelola stres dan kecemasan sendiri 

Mulailah dengan mempertimbangkan taktik menghilangkan stres apa yang berhasil bagi Anda di masa lalu, dan pikirkan cara untuk menerapkannya. Selain itu,Anda dapat mempertimbangkan yoga, meditasi, pijat, dan waktu hanya untuk diri sendiri.

6. Rencana untuk mendukung pasangan

Kadang-kadang ada peristiwa, situasi, atau interaksi yang mungkin terjadi selama perjalanan yang dapat menyebabkan seseorang mengalami stres. Omar Ruiz menyarankan agar setiap orang memiliki cara terbaik untuk mendukung pasangannya. Sementara Herzog mengingatkan untuk melatih empati dan saling memantau selama perjalanan. Bagaimanapun, pasangan yang baru menjalin hubungan akan gugup saat menjalani petualangan seperti ini.

TRAVEL+LEISURE

Pilihan editor: 6 Tips Menemukan Teman Perjalanan yang Tepat

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


7 Alasan Singapura Dinobatkan sebagai Kota Teraman di Dunia

2 hari lalu

Polisi Singapura. Ilustrasi
7 Alasan Singapura Dinobatkan sebagai Kota Teraman di Dunia

Singapura dinobatkan sebagai kota teraman di dunia berkat kombinasi dari berbagai faktor versi Forbes Advisor.


Tanda Mantan Tak Ada Keinginan untuk Kembali

4 hari lalu

Ilustrasi putus cinta. shutterstock.com
Tanda Mantan Tak Ada Keinginan untuk Kembali

Perhatikan hal-hal berikut yang menandakan mantan pacar tak punya keinginan untuk kembali. Jadi, Anda bisa berfokus pada kehidupan berikut.


Tips Berteman dengan Mantan tanpa Rasa Canggung

4 hari lalu

Ilustrasi wanita berbincang dengan teman pria. shutterstock.com
Tips Berteman dengan Mantan tanpa Rasa Canggung

Jika memang sudah berniat untuk tetap berteman dengan mantan, jangan menyerah. Namun terapkan lima hal berikut.


4 Hal yang Bisa Memicu Konflik bila Bepergian dengan Teman

4 hari lalu

Ilustrasi traveling bersama teman.
4 Hal yang Bisa Memicu Konflik bila Bepergian dengan Teman

Jika bepergian dengan teman dan punya gaya traveling sama, perjalanan akan menyenangkan, mulus, dan mempererat hubungan. Bagaimana bila gaya berbeda?


Sri Mulyani Bertemu Presiden Singapura, Bahas Tantangan Ekonomi dan Keuangan Dunia

5 hari lalu

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati melawat ke Singapura untuk bertemu Presiden Singapura Tharman Shanmugaratnam.  Instagram/smindrawati
Sri Mulyani Bertemu Presiden Singapura, Bahas Tantangan Ekonomi dan Keuangan Dunia

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati bertemu Presiden Singapura Tharman Shanmugaratnam membahas tantangan ekonomi dan keuangan dunia terkini.


Penyebab Kelelahan Selama Perjalanan dan Cara Mengatasinya Menurut Ahli

6 hari lalu

Ilustrasi perjalanan atau wanita memegang koper. Freepik.com/prostooleh
Penyebab Kelelahan Selama Perjalanan dan Cara Mengatasinya Menurut Ahli

Kelelahan saat perjalanan hal yang normal, namun ada cara yang dapat dilakukan untuk meniminalisirnya


Penelitian Ungkap 6 Pemicu Paling Umum Perceraian

8 hari lalu

Ilustrasi cerai. dailymail.co.uk
Penelitian Ungkap 6 Pemicu Paling Umum Perceraian

Para peneliti menemukan enam penyebab terbanyak perceraian berdasarkan data ribuan pasangan menikah dan dilakukan selama 10 tahun.


Thomas Djiwandono jadi Wamenkeu: Peran Ini Untuk Kontinuitas

8 hari lalu

Thomas Djiwandono saat dilantik menjadi Wakil Menteri Keuangan oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Kamis 18 Juli 2024. Thomas Djiwandono merupakan Bendahara Umum Partai Gerindra sejak 2014. Tommy mengisi Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka yang dipimpin Sufmi Dasco Ahmad menjelang pergantian Pemerintah Jokowi. TEMPO/Subekti.
Thomas Djiwandono jadi Wamenkeu: Peran Ini Untuk Kontinuitas

Thomas Djiwandono angkat bicara mengenai tugasnya di Pemerintahan Presiden Joko Widodo atau Jokowi.


Jangan Pakai Perlengkapan Mandi Gratisan dari Hotel

8 hari lalu

Ilustrasi kamar mandi hotel. Freepik.com/Wirestock
Jangan Pakai Perlengkapan Mandi Gratisan dari Hotel

Disarankan membawa perlengkapan mandi mini sendiri, seperti sampo, kondisioner, dan sabun mandi, saat menginap di hotel.


7 Hal yang Dapat Dilakukan saat Koper Hilang selama Penerbangan

10 hari lalu

Ilustrasi conveyor belt koper. Dok. Freepik
7 Hal yang Dapat Dilakukan saat Koper Hilang selama Penerbangan

Kalau mengalami koper hilang, berikut beberapa langkah yang bisa disarankan oleh Department of Transportation atau DOT Amerika Serikat.