Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Permintaan Aneh Para Tamu Hotel Mewah di Dubai

Editor

Mila Novita

image-gnews
Burj Al Arab, Dubai. myluxurytravel.fr
Burj Al Arab, Dubai. myluxurytravel.fr
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Hotel-hotel terbaik di dunia tidak hanya memberikan kamar mewah dengan fasilitas yang menakjubkan. Pelayanan yang memuaskan juga menjadi pertimbangan para tamu saat memilih hotel. Jadi, para petugas hotel harus bekerja ekstrakeras untuk memanjakan tamu. 

Hotel Burj Al Arab Jumeirah di Dubai, yang pernah mendapat Travel and Leisure's World's Best Hotel hingga Elite Traveller's World's Finest Suites, adalah salah satu dari hotel itu. Roger Geadah, kepala petugas hotel, menceritakan bagaimana dia menangani semua permintaan tamu yang terkadang aneh. 

Minta pakaian desainer tengah malam 

Dilansir dari Business Insider, dia menceritakan bagaimana seorang tamu yang check in tengah malam dan meminta disiapkan pakaian desainer dengan jahitan khusus diantar ke kamarnya. 

“Kami pergi mengambil barang setelah jam kerja di toko desainer Dubai Mall,” katanya. “Sebagian besar tutup, tapi kami berhasil mendapatkan satu toko dan mengantarkan pakaian pada jam 2 pagi di koridor sebelah kamar tamu," kata dia, dikutip Business Insider, Rabu, 17 Januari 2024. 

Dia bahkan pernah mengatur lamaran di gurun Dubai dengan sebuah cincin dikirimkan oleh seekor elang di dalam balon udara, sementara yang lain mengirimkan drone ke langit untuk mengucapkan, "Maukah kamu menikah denganku?" untuk tamu yang menunggu di kapal pesiar.

Dia juga membuat rencana layanan eksklusif yang hanya ada Burj Al Arab Jumeirah, seperti melihat bintang eksklusif dan mewah di helipad hotel.

Minta Dibelikan Rolls Royce 

Lain lagi dengan pengalaman Harold Abonitalla, kepala petugas Habtoor Palace Dubai, yang diceritakan kepada CNN. Seorang syekh Qatar meminta dia mengantarkan hadiah kepada istrinya, tapi hadiahnya di luar kebiasaan: sebuah Rolls Royce Ghost, model terbaru yang harus dikirim ke Qatar pada malam berikutnya.

Abonitalla menganggap ini sebagai permintaannya yang paling menantang dalam 14 tahun masa jabatannya. Saat itu hari Kamis malam pada 2012. Karena Jumat adalah hari suci di Dubai, sebagian besar toko dan layanan akan tutup.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dia berlari ke showroom Rolls Royce, dan pada jam 8 malam dia telah mendapatkan Ghost. Selanjutnya, bagaimana dia bisa mengangkut kendaraan seharga $300.000 (Rp4,7 miliar) itu sejauh 400 mil saat matahari terbenam keesokan harinya? Untung pamannya membantu mendapatkan pesawat yang bisa membawa mobil, ongokosnya 350 ribu dirham atau hampir Rp1,5 miliar. Tapi semua diganti oleh syekh.

Cari penata rambut untuk di kapal pesiar

Ela Lanzanas, kepala petugas Fairmont Dubai yang anggota Les Clefs d'Or, pernah diminta mencari penata rambut Lebanon dan membujuknya untuk membatalkan janji. Penata rambut itu untuk seorang tamu yang sedang melakukan pelayaran tiga kali dalam sehari. Ela harus menyewa perahu untuk membawa penata rambut itu menemui tamu.

“Dia bilang dia tidak akan punya waktu untuk pergi ke salon setelah berlayar untuk makan malam mewah di malam hari,” kata Lanzanas. “Hal terpenting bagi saya adalah memenuhi permintaan di menit-menit terakhir dan membuat tamu senang,” kata Lanzanas. “Wanita itu sangat senang dengan tatanan rambutnya.”

Dubai yang berada di Uni Emirat Arab ini dikenal dengan deretan hotel mewah yang diincar wisatawan kelas atas. Kota yang menjadi destinasi terpopuler di dunia versi Tripadvisor's Travellers' Choice 2024 ini menarik 15,8 juta pengunjung yang menginap setiap tahunnya. 

BUSINES INSIDER | CNN 

Pilihan Editor: Dubai Destinasi Terpopuler di Dunia Menurut Tripadvisor, Bali Kedua

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Liburan Murah ala Backpacker ke Dubai, Bisa?

1 hari lalu

Burj Khalifa dilihat dari Sky Views Edge Walk Dubai, Emaar Square Area Downtown Dubai, pada Sabtu, 23 Maret 2024 (TEMPO/Mila Novita)
Liburan Murah ala Backpacker ke Dubai, Bisa?

Dubai berinvestasi menyediakan fasilitas hotel bintang dua dan bintang tiga di berbagai lokasi di seluruh kota, juga tempat-tempat wisata terjangkau.


10 Hotel Terbaik di Dunia Versi TripAdvisor, Ada yang di Bali

1 hari lalu

Berikut ini daftar hotel terbaik di dunia yang bisa Anda kunjungi versi TripAdvisor. Dua di antaranya ada di Indonesia. Di daerah mana?Foto: TripAdvisor
10 Hotel Terbaik di Dunia Versi TripAdvisor, Ada yang di Bali

Berikut ini daftar hotel terbaik di dunia yang bisa Anda kunjungi versi TripAdvisor. Dua di antaranya ada di Indonesia. Di daerah mana?


8 Hotel Murah Dekat Stasiun Lempuyangan, Harga Mulai 100 Ribuan

2 hari lalu

Jika Anda melancong di Yogyakarta, Anda bisa memilih menginap di hotel dekat Stasiun Lempuyangan yang murah. Ini rekomendasinya.  Foto: Booking.com
8 Hotel Murah Dekat Stasiun Lempuyangan, Harga Mulai 100 Ribuan

Jika Anda melancong di Yogyakarta, Anda bisa memilih menginap di hotel dekat Stasiun Lempuyangan yang murah. Ini rekomendasinya.


Lahan Sejuta Hektar untuk Padi Cina: Upaya Luhut, Keheranan Pakar IPB dan Contoh Sukses di Gurun Dubai

4 hari lalu

Cuplikan video padi di gurun Dubai, yang dikembangkan CIna,  7 April 2024 (Asia Hot Topics)
Lahan Sejuta Hektar untuk Padi Cina: Upaya Luhut, Keheranan Pakar IPB dan Contoh Sukses di Gurun Dubai

Menko Luhut mengatakan, Cina bersedia untuk mengembangkan pertanian di Kalimantan Tengah dengan memberikan teknologi padinya.


Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Bandung

5 hari lalu

Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Bandung

Anda bisa melihat berbagai pilihan akomodasi di Traveloka, sekaligus menikmati promo hotel mewah.


10 Hotel Terbesar di Dunia, Ada yang Punya Lebih dari 7.000 Kamar

5 hari lalu

Ilustrasi hotel terbesar di dunia. Foto: Canva
10 Hotel Terbesar di Dunia, Ada yang Punya Lebih dari 7.000 Kamar

Berikut ini deretan hotel terbesar di dunia, didominasi oleh kompleks mewah di Las Vegas, Amerika Serikat. Kamarnya capai lebih dari 7.000.


Menyusuri Hatta Falaj, Saluran Irigasi Kuno Bawah Tanah di Dubai

5 hari lalu

Hatta Falaj, Dubai, merupakan saluran irigasi bawah tanah yang sudah ada sejak ratusan tahun lalu. Airnya mengalir ke sejumlah lahan pertanian di sekitarnya. Foto diambil 24 Maret 2024 (TEMPO/Mila Novita)
Menyusuri Hatta Falaj, Saluran Irigasi Kuno Bawah Tanah di Dubai

Hatta Falaj di Dubai mengalirkan air dari bawah pengunungan Hajar untuk kebutuhan pertanian dan minum warga di masa lalu.


Amsterdam Larang Hotel Baru untuk Mengatasi Overtourism

7 hari lalu

Amsterdam, Belanda. Unsplash.com/Adrien Olichon
Amsterdam Larang Hotel Baru untuk Mengatasi Overtourism

Tahun ini Amsterdam juga menaikkan pajak turis menjadi 12,5 persen untuk wisatawan yang menginap dan penumpang kapal pesiar.


Tiga Warga Filipina Tewas Akibat Banjir di Dubai

7 hari lalu

Jalan yang terendam banjir setelah hujan lebat di Dubai, Uni Emirat Arab, 17 April 2024. Pusat Meteorologi Nasional mengatakan UEA mengalami curah hujan terberat dalam 24 jam terakhir sejak mulai mengumpulkan data pada tahun 1949, menambahkan bahwa curah hujan tertinggi tercatat di daerah 'Khatm Al Shakla' di Al Ain mencapai 254 mm. Gelombang badai petir yang hebat disertai hujan lebat mempengaruhi sebagian besar kota di UEA pada tanggal 16 April terutama di Dubai, Sharjah dan Al Ain di mana pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions Asia antara Klub Al-Ain UEA dan Al-Hilal dari Arab Saudi telah ditunda. EPA-EFE/STRINGER
Tiga Warga Filipina Tewas Akibat Banjir di Dubai

Banjir di Dubai menyebabkan empat orang lagi tewas, tiga di antaranya adalah warga Filipina.


Apa itu Cloud Seeding yang Diduga Jadi Penyebab Banjir di Dubai?

8 hari lalu

Jalan yang terendam banjir setelah hujan lebat di Dubai, Uni Emirat Arab, 17 April 2024. Pusat Meteorologi Nasional mengatakan UEA mengalami curah hujan terberat dalam 24 jam terakhir sejak mulai mengumpulkan data pada tahun 1949, menambahkan bahwa curah hujan tertinggi tercatat di daerah 'Khatm Al Shakla' di Al Ain mencapai 254 mm. Gelombang badai petir yang hebat disertai hujan lebat mempengaruhi sebagian besar kota di UEA pada tanggal 16 April terutama di Dubai, Sharjah dan Al Ain di mana pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions Asia antara Klub Al-Ain UEA dan Al-Hilal dari Arab Saudi telah ditunda. EPA-EFE/STRINGER
Apa itu Cloud Seeding yang Diduga Jadi Penyebab Banjir di Dubai?

Mengenal cloud seeding yang diduga menjadi penyebab badai dan banjir di Dubai.