Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

9 Hal yang Harus Dihindari saat Solo Traveling

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Perempuan solo traveling. Freepik
Perempuan solo traveling. Freepik
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Tahun ini, solo traveling atau bepergian seorang diri akan menjadi tren. Ini karena semakin banyak orang yang ingin merasakan serunya traveling sendirian. Wisatawan memiliki kebebasan tanpa batas dan sering kali mengarah pada jalur penemuan diri. 

Namun, solo traveling bukannya tanpa risiko. Karena itulah penting untuk selalu berhati-hati untuk memastikan perjalanan yang berkesan dan menyenangkan. 

Berikut beberapa hal yang harus dihindari saat solo traveling.

1. Mengabaikan tindakan pencegahan keselamatan

Keselamatan harus menjadi prioritas utama saat bepergian sendirian. Hindari daerah terpencil, terutama pada malam hari, dan berhati-hatilah dengan lingkungan sekitar. Teliti dan ikuti pedoman keselamatan setempat, dan terus dapatkan informasi tentang potensi risiko di destinasi.

2. Packing  berlebihan

Bepergian dengan ringan adalah kuncinya saat traveling sendirian. Tahan godaan untuk membawa barang-barang tidak penting yang dapat membebani selama perjalanan. Cukup bawa barang-barang penting dan pakaian serbaguna, dan cari tahu iklim tujuan supaya barang yang dibawa efisien.

3. Jangan abaikan riset tentang budaya setempat

Biasakan dengan adat istiadat, budaya, dan hukum setempat. Jika kurang riset, kemungkinan akan banyak kejutan yang tidak menyenangkan. Cari tahu tentang kebiasaan penduduk setempat, simpan nomor darurat di panggilan cepat, dan waspadai segala nasihat atau batasan perjalanan. Berpakaianlah yang sopan jika diperlukan, pelajari frasa dasar dalam bahasa lokal, dan perhatikan nuansa budaya untuk berinteraksi secara hormat dengan penduduk setempat.

4. Kehilangan komunikasi 

Jaga komunikasi teratur dengan teman dan keluarga. Bagikan rencana perjalanan, check in secara berkala, informasikan tentang hal-hal sehari-hari seperti hotel tempat menginap atau taksi yang digunakan untuk perjalanan lokal. Hal ini memastikan orang-orang terdekat mengetahui keberadaan Anda dan dapat memberikan bantuan jika diperlukan.

5. Ketergantungan yang berlebihan pada teknologi

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Meskipun teknologi adalah teman perjalanan yang berharga, ketergantungan yang berlebihan terhadap teknologi dapat menimbulkan masalah. Jangan hanya bergantung pada ponsel pintar atau GPS. Bawalah peta fisik, ketahui landmark penting, dan miliki rencana cadangan jika terjadi gangguan teknis.

6. Mengabaikan etika transportasi lokal

Setiap tujuan memiliki norma transportasinya masing-masing. Ikuti etika transportasi, baik menggunakan transportasi umum, taksi, atau layanan lain. Hal ini membantu menghindari kesalahpahaman dan memastikan perjalanan lebih lancar.

7. Mengabaikan pencegahan kesehatan

Kesehatan adalah hal paling berharga ketika sendirian. Hindari jajanan pinggir jalan jika memiliki perut sensitif, tetap terhidrasi, dan membawa obat-obatan yang diresepkan. Teliti fasilitas kesehatan di tempat tujuan dan miliki asuransi perjalanan untuk menanggung biaya pengobatan yang tidak terduga.
Tidak mengikuti rencana keuangan Perencanaan keuangan yang meleset dapat membuat perjalanan menjadi penuh tekanan. Bawalah uang tunai dan kartu, dan waspadai nilai tukar mata uang untuk menghindari pengeluaran yang tidak perlu.

8. Ragu mengikuti kegiatan kelompok

Jangan ragu mencari kegiatan berkeompok, bisa sesama turis di destinasi itu atau dengan penduduk lokal. Situs web seperti Meetup dan Fun JetSetter dapat membantu menemukan orang lain yang memiliki minat yang sama. Ada beberapa aktivitas yang bisa dilakukan, misalnya memesan makan malam dengan penduduk lokal dan wisatawan lain. Temukan sesama pecinta alam melalui kelompok lokal seperti Alaska Outdoors, di Anchorage, yang menyelenggarakan pendakian. 

9. Mengabaikan insting 

Naluri adalah panduan yang kuat. Jika ada sesuatu yang terasa aneh, lebih baik percaya pada insting. Hindari tempat atau individu yang berisiko, dan jangan ragu untuk mencari bantuan jika diperlukan.

TIMES OF INDIA | NEW YORK TIMES

Pilihan Editor: 9 Tips Aman saat Solo Traveling ke Tempat Baru

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Lima Bahaya yang Sering Kali Diabaikan saat Traveling

3 hari lalu

Perempuan solo traveling. Freepik
Lima Bahaya yang Sering Kali Diabaikan saat Traveling

Meski persiapan sudah matang, bahaya bisa saja mengintai selama traveling mulai dari penipuan hingga bencana alam.


4 Hal yang Bisa Memicu Konflik bila Bepergian dengan Teman

4 hari lalu

Ilustrasi traveling bersama teman.
4 Hal yang Bisa Memicu Konflik bila Bepergian dengan Teman

Jika bepergian dengan teman dan punya gaya traveling sama, perjalanan akan menyenangkan, mulus, dan mempererat hubungan. Bagaimana bila gaya berbeda?


Traveling Bawa Hand Luggage Hindari 5 Kesalahan yang Sering Dilakukan

6 hari lalu

Ilustrasi perempuan berkemas baju di koper. Shutterstock
Traveling Bawa Hand Luggage Hindari 5 Kesalahan yang Sering Dilakukan

Ada beberapa kesalahan yang dilakukan saat menggunakan hand luggage untuk bepergian.


Penyebab Kelelahan Selama Perjalanan dan Cara Mengatasinya Menurut Ahli

6 hari lalu

Ilustrasi perjalanan atau wanita memegang koper. Freepik.com/prostooleh
Penyebab Kelelahan Selama Perjalanan dan Cara Mengatasinya Menurut Ahli

Kelelahan saat perjalanan hal yang normal, namun ada cara yang dapat dilakukan untuk meniminalisirnya


Jangan Pakai Perlengkapan Mandi Gratisan dari Hotel

8 hari lalu

Ilustrasi kamar mandi hotel. Freepik.com/Wirestock
Jangan Pakai Perlengkapan Mandi Gratisan dari Hotel

Disarankan membawa perlengkapan mandi mini sendiri, seperti sampo, kondisioner, dan sabun mandi, saat menginap di hotel.


Bucket List Kim Hye Yoon ke London, Kunjungi Lokasi Syuting Harry Potter dan Big Ben

9 hari lalu

Kim Hyee Yoon. Instagram.com/@hye_yoon1110
Bucket List Kim Hye Yoon ke London, Kunjungi Lokasi Syuting Harry Potter dan Big Ben

Kim Hye Yoon berbagi cerita perjalanannya ke London dan momen yang membuatnya menikmati perjalanan


Turis Inggris Mengaku Kapok Liburan ke Bali karena Empat Hal Ini

9 hari lalu

Sejumlah wisatawan membawa papan selancar berjalan menuju ke tengah laut saat berlibur di Pantai Kuta, Badung, Bali, Senin, 25 September 2023. Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bali Tjok Bagus Pemayun mengatakan untuk retribusi sebesar Rp150 ribu kepada turis asing yang masuk Pulau Dewata diterapkan mulai Februari 2024 dan mekanismenya serta tata cara pungutan uang kepada turis asing hingga saat ini masih disusun dalam Peraturan Gubernur (Pergub) Bali. ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo
Turis Inggris Mengaku Kapok Liburan ke Bali karena Empat Hal Ini

Turis Inggris ini mengaku ditipu sopir taksi, menemukan banyak sampah, sampai mengalami Bali belly.


Jangan Lakukan 9 Kesalahan Ini saat Traveling ke Paris

12 hari lalu

Menara Eiffel dihiasi dengan cahaya warna biru-kuning yang merupakan warna bendera nasional Ukraina untuk menandai peringatan satu tahun invasi Rusia ke Ukraina, di Paris, Prancis, 23 Februari 2023. REUTERS/Sarah Meyssonnier
Jangan Lakukan 9 Kesalahan Ini saat Traveling ke Paris

Selain memperlajari kebiasaan penduduk lokal, ada baiknya tahu hal-hal yang harus dihindari ketika berada di Paris.


5 Tips Melindungi Paspor agar Tak Hilang atau Rusak saat Traveling

21 hari lalu

Ilustrasi Paspor. TEMPO/Fardi Bestari
5 Tips Melindungi Paspor agar Tak Hilang atau Rusak saat Traveling

Selain dijaga agar tak hilang, paspor perlu dilindungi dari air atau kelembapan yang bisa merusak halamannya.


Kesalahan Kecil pada Paspor yang Bikin Pelancong Ditolak Terbang ke Luar Negeri

23 hari lalu

Ilustrasi berlibur/paspor/travelling. Shutterstock.com
Kesalahan Kecil pada Paspor yang Bikin Pelancong Ditolak Terbang ke Luar Negeri

Stempel tidak resmi yang banyak dijual di tempat wisata pada paspor bisa dianggap sebagai perubahan atau perusakan.