Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

14 Hotel Kapsul di Jakarta untuk Staycation, Mulai Rp100 Ribuan

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Daftar hotel kapsul di Jakarta, di antaranya Bobobox Juanda, Jakpod Hotel, hingga KINI Luxury Capsule. Harganya cukup terjangkau, mulai dari Rp100 ribuan. Foto: Canva
Daftar hotel kapsul di Jakarta, di antaranya Bobobox Juanda, Jakpod Hotel, hingga KINI Luxury Capsule. Harganya cukup terjangkau, mulai dari Rp100 ribuan. Foto: Canva
Iklan

TEMPO.CO, JakartaIstilah staycation merujuk pada kegiatan berlibur dan menginap di dekat tempat tinggal tanpa harus meninggalkan kota domisili. Aktivitas staycation belakangan ini digandrungi oleh anak muda, terutama para pekerja yang memiliki waktu libur terbatas. 

Staycation biasanya dilakukan di hotel atau vila yang menawarkan kenyamanan dan pengalaman menginap tak terlupakan, salah satunya jenis hotel kapsul. 

Sebagai salah satu kota metropolitan terbesar di Indonesia, Jakarta memiliki beberapa hotel kapsul yang bisa dijadikan referensi untuk staycation. Berikut rekomendasinya. 

Daftar Hotel Kapsul di Jakarta untuk Staycation

Berikut, Tempo merangkum 15 hotel kapsul di Jakarta bergaya klasik hingga futuristik yang cocok untuk staycation

1. Bobobox Juanda

Berada di Ruko Raffles Square, Jalan Ir H Juanda 1, RT 8 RW 1, Pasar Baru, Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat, Bobobox Juanda bisa menjadi pilihan untuk menghabiskan waktu libur tanpa harus meninggalkan Jakarta. 

Tempat menginap bernuansa modern ini juga sudah menyediakan dapur umum, dengan tarif sewa mulai Rp202 ribuan per malam. 

2. Fiducia Capsule Hotel

Fiducia Capsule Hotel beralamat di Jalan Hayam Wuruk Nomor 68, Maphar, Kecamatan Taman Sari, Jakarta. Lokasi penginapan yang satu ini hanya berjarak sekitar 4 kilometer dari Monumen Nasional (Monas), dengan tarif sewa mulai Rp100 ribuan per malam. 

3. Homiestay

Homiestay menjadi salah satu tempat menginap di kawasan Pantai Indah Kapuk yang menawarkan kamar dengan tarif sewa terjangkau. Homiestay berlokasi di Pantai Indah Kapuk Bukit Golf Mediterania Nomor 16, RT 7 RW 2, Kamal Muara, Jakarta Utara dengan harga per kamarnya mulai Rp100 ribuan. 

4. Tuju Arteri Pods

Tuju Arteri Pods terletak di Jalan Iskandar Muda (Arteri Pondok Indah) Nomor 75 B, RT 2 RW 5, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Tempat penginapan yang diklaim cocok untuk pelancong solo atau pekerja lepas individual ini menawarkan kamar dengan harga sewa mulai Rp350 ribuan per malam. 

5. Jakpod Hotel

Jakpod Hotel bisa menjadi pilihan tepat bagi pengunjung yang ingin menghabiskan malam sambil mendengarkan musik atau menonton film. Pasalnya, penginapan yang beralamat di Jalan Plaju Nomor 16, Kebon Melati, Thamrin, Jakarta Pusat ini dilengkapi dengan headphone, port USB, hingga televisi. 

Di sini tersedia 22 kapsul untuk tamu perempuan dan 54 kapsul untuk tamu laki-laki, dengan tarif sewa mulai Rp200 ribuan per malam. 

6. KINI Luxury Capsule

KINI Luxury Capsule beralamat di Jalan Pluit Timur Blok K Selatan Nomor 2 C-D, RT 1 RW 9, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara. Tempat menginap dengan konsep berwarna putih dan cokelat ini dapat disewa dengan harga mulai Rp180 ribuan per malam. 

7. Old Batavia Capsule Hotel

Salah satu hotel kapsul di Jakarta yang tak kalah menarik adalah Old Batavia Capsule Hotel. Lokasinya sangat strategis karena berdekatan dengan Monas hingga Planetarium Jakarta, tepatnya di Jalan Cikini Raya Nomor 60 Z, Jakarta Pusat. Tarif sewanya mulai Rp 216 ribuan per malam. 

8. Shakti Capsule Hotel

Shakti Capsule Hotel terletak di Jalan Batu Tulis Raya Nomor 8, RT 3 RW 2, Gambir, Jakarta Pusat. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kamar di tempat penginapan ini dirancang kekinian dengan lampu tidur LED. Terdapat kode QR yang harus dipindai untuk memasuki setiap kamarnya. Tarif sewa per kamarnya mulai Rp120 ribuan saja per malam. 

9. Sleepy Raccoon Hostel

Sleepy Raccoon Hostel beralamat di Jalan Raya Mangga Besar, Tangki, Kecamatan Taman Sari, Jakarta. 

Hotel yang bisa menjadi alternatif tempat menginap bagi tamu yang ingin berwisata ke kawasan Kota Tua ini menawarkan harga sewa mulai Rp170 ribuan per malam. 

10. Teduh Hostel

Teduh Hostel dapat dijumpai di Jalan Pintu Besar Selatan Nomor 82 M, RT 1 RW 5, Pinangsia, Kecamatan Taman Sari, Jakarta Barat. Tempat menginap yang dekat dengan kawasan Kota Tua ini bisa disewa dengan harga mulai Rp100 ribuan per malam. 

11. The Packer Lodge

The Packer Lodge terletak di Jalan Kemurnian IV Nomor 20-22, RT 15 RW 1, Glodok, Taman Sari, Jakarta Barat. 

Tempat penginapan yang satu ini memiliki fasilitas yang cukup lengkap, di antaranya ruang makan dan ruang santai yang dilengkapi televisi serta dua unit PC. Tarif sewa kamar di The Packer Lodge mulari Rp 160 ribuan per malam. 

12. Wonderloft Hostel

Berlokasi di Jalan Bank Nomor 6 dan 8, Pinangsia, Tamansari, Jakarta, Wonderloft Hostel memiliki bangunan berupa perpaduan desain klasik dengan warna-warna kontras yang terlihat mencolok di tengah kawasan Kota Tua. 

Tempat penginapan yang satu ini menawarkan kamar dengan harga sewa mulai Rp216 ribuan per malam. 

13. VK Pods Jakarta

Berada di kawasan Jakarta Utara, tepatnya di Ruko Cordoba Blok F-21, Jalan Marina Raya Nomor 19, RT 7 RW 2, Kamal Muara, Penjaringan, VK Pods bisa menjadi pilihan menginap setelah berwisata ke Pantai Indah Kapuk (PIK). Adapun harga sewa kamar per malamnya mulai Rp122 ribuan. 

13. Whiz Capsule Hotel Thamrin Jakarta

Hotel kapsul di Jakarta yang cocok untuk staycation selanjutnya adalah Whiz Capsule Hotel Thamrin. Kamar dengan desain futuristik dan dilengkapi cermin bisa membuat pengunjung merasa nyaman. Biaya yang harus disiapkan untuk menyewa kamar di hotel ini mulai Rp170 ribuan per malam. 

MELYNDA DWI PUSPITA 

Pilihan Editor: 11 Hotel Kapsul di Bandung Murah, Tarif Mulai Rp 121 Ribuan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kisah Taman Benyamin Sueb, Markas Tentara yang Jadi Museum Betawi

1 hari lalu

Taman Benyamin Sueb di Jatinegara, Jakarta Timur. (Foto: Diskominfotik Pemprov DKIJakarta)
Kisah Taman Benyamin Sueb, Markas Tentara yang Jadi Museum Betawi

Benyamin Sueb merupakan aktor, pelawak, komedian, dan penyanyi asal Betawi yang aktif sejak 1970-an.


Balas Tudingan Kambing Hitam ke Heru Budi, Jubir Anies Baswedan: Fakta Keluhan Warga Jakarta

4 hari lalu

Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono berbincang dengan Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022, Anies Baswedan usai pelantikan Pj Gubernur DKI Jakarta di Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia, Jakarta, Senin, 17 Oktober 2022. Heru Budi Hartono resmi menjadi Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta menggantikan Anies Baswedan yang masa jabatannya habis kemarin. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Balas Tudingan Kambing Hitam ke Heru Budi, Jubir Anies Baswedan: Fakta Keluhan Warga Jakarta

Sahrin menegaskan apa yang disampaikan Anies Baswedan untuk Heru Budi bukan dalam upaya mencari kambing hitam atas persoalan di Jakarta.


4 Hal yang Bisa Memicu Konflik bila Bepergian dengan Teman

4 hari lalu

Ilustrasi traveling bersama teman.
4 Hal yang Bisa Memicu Konflik bila Bepergian dengan Teman

Jika bepergian dengan teman dan punya gaya traveling sama, perjalanan akan menyenangkan, mulus, dan mempererat hubungan. Bagaimana bila gaya berbeda?


Fakta-fakta Wacana Ganjil Genap 24 jam di Jakarta

5 hari lalu

Petugas kepolisian melarang pengendara mobil berplat nomor genap memasuki Jalan MH Thamrin di kawasan Bundaran Monas, Jakarta, Jumat, 13 Agustus 2021. Pemprov DKI Jakarta menerapkan sistem ganjil genap di delapan ruas jalan di Jakarta pada pukul 06.00-20.00 WIB. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Fakta-fakta Wacana Ganjil Genap 24 jam di Jakarta

Ganjil genap 24 jam pernah diusulkan oleh salah satu angggota DPRD DKI Jakarta. Berikut fakta-fakta soal wacana tersebut.


Heru Budi Merasa Dijadikan Kambing Hitam, Anies Baswedan: Rakyat yang Menilai

5 hari lalu

Anies Baswedan. Foto: Instagram.
Heru Budi Merasa Dijadikan Kambing Hitam, Anies Baswedan: Rakyat yang Menilai

Anies Baswedan berkomentar soal pernyataan Heru soal menjadi kambing hitam.


Orang Jakarta Borong Tanah di IKN, 7 Konsorsium Siap Bangun Perumahan ASN di Sana

7 hari lalu

Pengerjaan kembaran bentang pendek Jembatan Pulau Balang di Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur, sebagai salah satu pendukung pelaksanaan upacara kemerdekaan ke-79 di Kota Nusantara pada 17 Agustus 2024 (ANTARA/Nyaman Bagus Purwaniawan)
Orang Jakarta Borong Tanah di IKN, 7 Konsorsium Siap Bangun Perumahan ASN di Sana

Sebuah riset menunjukkan permintaan rumah dan tanah di wilayah sekitar IKN tumbuh 63,4 persen. Pembeli didominasi orang Jakarta.


BMKG Prediksi Jabodetabek Cerah Hingga Malam, Suhu Maksimal Jakarta 33 Derajat Celcius

7 hari lalu

Langit terlihat cerah hingga tampak biru dengan gugusan awan yang menyertainya di kawasan Jalan Jend Sudirman, Jakarta, Kamis 14 September 2023. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengungkap langkah-langkah yang dilakukan untuk memperbaiki kualitas udara di Jakarta dalam sepekan terakhir dengan menggelar Operasi 'bilas polusi udara' digelar sejak Senin (4/9) hingga Senin (11/9). TEMPO/Subekti.
BMKG Prediksi Jabodetabek Cerah Hingga Malam, Suhu Maksimal Jakarta 33 Derajat Celcius

BMKG prakirakan Jakarta cenderung cerah sepanjang hari ini, Jumat, 19 Juli 2024. Potensi hujan akan meningkat lagi mulai akhir bulan ini.


Jangan Pakai Perlengkapan Mandi Gratisan dari Hotel

8 hari lalu

Ilustrasi kamar mandi hotel. Freepik.com/Wirestock
Jangan Pakai Perlengkapan Mandi Gratisan dari Hotel

Disarankan membawa perlengkapan mandi mini sendiri, seperti sampo, kondisioner, dan sabun mandi, saat menginap di hotel.


BMKG Prediksi Jakarta Cerah Berawan, Ada Potensi Hujan Petir di 11 Provinsi Lain

9 hari lalu

Langit terlihat cerah hingga tampak biru dengan gugusan awan yang menyertainya di kawasan Jalan Jend Sudirman, Jakarta, Kamis 14 September 2023. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengungkap langkah-langkah yang dilakukan untuk memperbaiki kualitas udara di Jakarta dalam sepekan terakhir dengan menggeral Operasi 'bilas polusi udara' digelar sejak Senin (4/9) hingga Senin (11/9). TEMPO/Subekti.
BMKG Prediksi Jakarta Cerah Berawan, Ada Potensi Hujan Petir di 11 Provinsi Lain

BMKG memprakirakan Jakarta cenderung cerah berawan, dengan sedikit potensi hujan pada siang hari nanti, Kamis, 18 Juli 2024.


BMKG Prakirakan Cuaca Jakarta Pagi Hari Cerah, Malam Berawan

10 hari lalu

Langit terlihat cerah hingga tampak biru dengan gugusan awan yang menyertainya di kawasan Jalan Jend Sudirman, Jakarta, Kamis 14 September 2023. Upaya modifikasi cuaca itu dilaksanakan oleh BNPB bersama BRIN, BMKG, TNI dan pihak terkait lainnya di wilayah Jakarta. TEMPO/Subekti.
BMKG Prakirakan Cuaca Jakarta Pagi Hari Cerah, Malam Berawan

Menurut BMKG, cuaca Jakarta hari ini, Rabu, 17 Juli 2024, secara umur berkisar antara cerah dan berawan.