Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ratusan Andong Malioboro hingga Nuansa Baru Kotabaru Sambut Libur Nataru di Yogya

image-gnews
Ornamen cahaya di kawasan Kotabaru Yogyakarta mulai dioperasikan menyambut libur Nataru. Dok.istimewa.
Ornamen cahaya di kawasan Kotabaru Yogyakarta mulai dioperasikan menyambut libur Nataru. Dok.istimewa.
Iklan

TEMPO.CO, Yogyakarta - Menyambut libur Natal dan Tahun Baru atau Nataru yang tinggal hitungan hari, sejumlah destinasi di Kota Yogyakarta telah bersiap. Wisatawan yang berkunjung ke Kota Yogyakarta bakal disuguhi sejumlah layanan untuk membuat momen liburannya berkesan.

Misalnya bagi mereka yang suka berkeliling kota naik andong atau kereta kuda, ada ratusan andong akan beroperasi pada momen libur akhir tahun ini. Ketua Paguyuban Kusir Andong Yogyakarta Purwanto mengungkapkan, pihaknya telah siap menyambut wisatawan di masa libur Nataru ini.

"Masa libur akhir tahun ini ada sekitar 421 andong yang beroperasi di wilayah Kota Yogyakarta," kata Purwanto, Jumat, 22 Desember 2023.

Kusir Andong Antusias Sambut Nataru

Purwanto menuturkan, para kusir andong ini menyambut antusias momen libur panjang akhir tahun ini.  Seluruh anggota paguyuban kusir andong yang berasal dari berbagai kabupaten di Daerah Istimewa Yogyakarta pun hampir seluruhnya beroperasi mencari rezeki. "Harapan kami Malioboro bisa juga terjaga kebersihannya, keamanannya, sehingga bisa memberikan kenyamanan," kata dia. 

Tak hanya andong. Para wisatawan pada libur akhir tahun ini juga bisa menikmati indahnya malam di kawasan Kotabaru dengan nuansa berbeda selain kawasan Malioboro, Titik Nol, atau pun Tugu Jogja. 

Kawasan Kotabaru yang selama ini dikenal menawarkan atmosfer indische karena banyaknya bangunan lawas peninggalan kolonial, telah memiliki kawasan pedestrian rapi, hingga deretan coffee shop serta restoran. Apalagi, menjelang libur Nataru ini, Pemerintah Kota Yogya telah melakukan pemasangan berbagai ornamen tematik yang menambah keindahanan di area Kotabaru saat malam.

Permainan Cahaya di Kotabaru

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Seperti yang ada di boulevard Jalan Suroto. Di area ini telah dipasang ornamen dengan konsep lorong waktu menuju tahun 2024. Panjang lorong cahaya ini sekitar 50 meter dan bisa menjadi area swafoto menarik para wisatawan.

Selain di boulevard Jalan Suroto, ornamen tematik Nataru ini juga dipasang dipenggal jalan Jenderal Sudirman dan Jalan Cik Ditiro yang berupa pohon harapan. Bahkan, untuk menambah tampilannya lebih menarik, seluruh ornamen tersebut dilengkapi dengan gemerlapnya lampu led yang pastinya cocok untuk para wisatawan yang hobi berswafoto. 

Ornamen lainnya adalah berupa angka 2024 dengan angka 0 dalam ornamen ini diganti dengan bentuk gunungan. Ornamen-ornamen ini akan menghiasi kawasan Kotabaru mulai 20 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024. 

Penjabat Wali Kota Yogya, Singgih Raharjo mengungkapkan dengan adanya ornamen tersebut dapat memberikan kekhasan untuk kawasan Kotabaru. "Ornamen cahaya ini juga akan memberikan pengalaman baru yang tidak akan terlupakan bagi wisatawan dalam perayaan Nataru di Kota Yogya," kata dia.

Pilihan Editor: Yogyakarta Tingkatkan Kewaspadaan Lonjakan Covid-19 Jelang Libur Nataru

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


8 Hotel Murah Dekat Stasiun Lempuyangan, Harga Mulai 100 Ribuan

6 hari lalu

Jika Anda melancong di Yogyakarta, Anda bisa memilih menginap di hotel dekat Stasiun Lempuyangan yang murah. Ini rekomendasinya.  Foto: Booking.com
8 Hotel Murah Dekat Stasiun Lempuyangan, Harga Mulai 100 Ribuan

Jika Anda melancong di Yogyakarta, Anda bisa memilih menginap di hotel dekat Stasiun Lempuyangan yang murah. Ini rekomendasinya.


Kapan Tahun Baru Islam 1446? Ini Jadwal serta Tanggal Penting di Bulan Muharram

10 hari lalu

Sejumlah warga mengikuti jalan sehat sarungan di Pusat pemerintahan Kota Tangerang, Tangerang, Banten, Minggu, 30 Juli 2023. Acara dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1445 Hijriah tersebut diikuti ribuan warga. ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal
Kapan Tahun Baru Islam 1446? Ini Jadwal serta Tanggal Penting di Bulan Muharram

Kapan tahun baru Islam 1446? Tahun baru Islam bertepatan dengan datangnya bulan Muharram, yakni salah satu bulan suci dalam Islam. Berikut jadwalnya.


Liburan di Yogyakarta Semakin Menarik dengan Promo dari Traveloka

14 hari lalu

Liburan di Yogyakarta Semakin Menarik dengan Promo dari Traveloka

Yogyakarta adalah destinasi wisata yang memukau dan layak dikunjungi. Kekayaan budaya dan ragam kulinernya yang enak menjadi alasan terbaik untuk berlibur ke kota ini.


Selama Libur Lebaran, Ratusan Wisatawan di Malioboro Ditegur Petugas Karena Merokok Sembarangan

14 hari lalu

Malioboro Yogyakarta menjadi satu area yang dilalui garis imajiner Sumbu Filosofis. (Dok. Pemkot Yogyakarta)
Selama Libur Lebaran, Ratusan Wisatawan di Malioboro Ditegur Petugas Karena Merokok Sembarangan

Wisatawan banyak yang belum mengetahui bahwa Malioboro termasuk kawasan tanpa rokok sejak 2018.


Yogyakarta Padat saat Libur Lebaran, Jumlah Kendaraan Keluar Lebih Banyak daripada yang Masuk

15 hari lalu

Kendaraan antre memasuki kawasan Jalan Malioboro Yogyakarta, Jumat 12 April 2024. TEMPO/Pribadi Wicaksono
Yogyakarta Padat saat Libur Lebaran, Jumlah Kendaraan Keluar Lebih Banyak daripada yang Masuk

Pemudik maupun wisatawan yang masuk ke Yogyakarta dengan kendaraan pribadi tak sedikit yang melewati jalur alternatif.


7 Tempat Terbaik Merayakan Festival Songkran di Thailand

15 hari lalu

Biksu Buddha Thailand bepergian dengan perahu di Kanal Ong Ang saat sedekah pagi untuk melakukan upacara keagamaan untuk menandai Tahun Baru tradisional Thailand 'Songkran' di Bangkok, Thailand, 13 April 2024. Thailand merayakan Tahun Baru tradisional Thailand 'Songkran' festival, juga dikenal sebagai festival air, yang setiap tahun jatuh pada tanggal 13 April, dan dirayakan dengan percikan air sebagai tanda simbolis pembersihan dan penghapusan dosa dan nasib buruk dari tahun yang lalu. Organisasi Pendidikan, Ilmu Pengetahuan, dan Kebudayaan Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNESCO) memasukkan Festival Songkran Thailand ke dalam daftar Warisan Budaya Tak Benda Kemanusiaan. EPA-EFE/NARONG SANGNAK
7 Tempat Terbaik Merayakan Festival Songkran di Thailand

Dari hiruk pikuk kota metropolitan hingga keindahan alam yang memesona, Thailand memiliki segala yang Anda butuhkan untuk merayakan Festival Songkran.


Sembilan Destinasi Wisata Terfavorit Selama Lebaran, Malioboro sampai Bromo

15 hari lalu

Wisatawan memadati kawasan Malioboro Yogyakarta, Jumat 12 April 2024. TEMPO/Pribadi Wicaksono
Sembilan Destinasi Wisata Terfavorit Selama Lebaran, Malioboro sampai Bromo

Kemenparekraf mengungkap sejumlah destinasi wisata yang menjadi tujuan utama wisatawan selama libur Lebaran 2024.


Puncak Arus Balik, Ini Area Padat Arus Kendaraan di Yogyakarta

17 hari lalu

Sejumlah kendaraan melewati jalan tol fungsional Solo-Yogyakarta yang mulai dibuka untuk pemudik Lebaran 2024 mulai hari ini, Jumat, 5 April 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Puncak Arus Balik, Ini Area Padat Arus Kendaraan di Yogyakarta

Pada masa arus balik, jalan-jalan nasional yang menghubungkan Yogyakarta dengan Jawa Tengah hampir semuanya tersendat.


Wisatawan Tumplek Bleg di Yogyakarta H+2 Lebaran, Arus Lalin Tugu Hingga Malioboro Padat Merayap

19 hari lalu

Wisatawan memadati kawasan Malioboro Yogyakarta, Jumat 12 April 2024. TEMPO/Pribadi Wicaksono
Wisatawan Tumplek Bleg di Yogyakarta H+2 Lebaran, Arus Lalin Tugu Hingga Malioboro Padat Merayap

Wisatawan dari berbagai daerah tampak mulai menjejali kawasan pusat Kota Yogyakarta pada H+2 Lebaran atau Jumat 12 April 2024.


Jelang Libur Lebaran, Yogyakarta Mulai Operasikan Sejumlah Unit Becak Kayuh Listrik

26 hari lalu

Becak kayuh bertenaga listrik mulai diserahterimakan Pemda DI Yogyakarta ke koperasi-koperasi untuk dioperasikan Jumat (5/4) Tempo/Pribadi Wicaksono.
Jelang Libur Lebaran, Yogyakarta Mulai Operasikan Sejumlah Unit Becak Kayuh Listrik

Becak kayuh listrik ini menjadi simbol transportasi Yogyakarta yang lebih ramah lingkungan.